Alasan Keluar Kota, Sandiaga Tak Hadiri Demo Buruh Bersama Prabowo
Merdeka.com - Calon wakil presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno mengatakan ia tidak akan menghadiri peringatan Hari Buruh tanggal 1 Mei 2019 bersama dengan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto.
Menurutnya, ia sudah berbagai tugas agar masing-masing dapat menghadiri dua acara berbeda.
"Saya rencananya ada kunjungan ke luar kota bertemu dengan para relawan dan mengecek perhitungan suara di masing-masing provinsi, ada beberapa provinsi yang mengundang untuk menyemangati para relawannya," tutur Sandi di Kawasan Glodok, Jakarta, Senin (29/4).
-
Mengapa hari ini penting bagi Indonesia? Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional adalah momentum penting bagi masyarakat Indonesia untuk memperingati nilai solidaritas dan saling membantu dalam kehidupan bermasyarakat.
-
Kenapa Hari Buruh diperingati? Peringatan ini tak lain untuk merayakan pencapaian para pekerja.
-
Bagaimana cara memperingati Hari Buruh? Biasanya, pada Hari Buruh Internasional seringkali terjadi demonstrasi buruh di berbagai negara. Para buruh memanfaatkan momen ini untuk menyampaikan tuntutan dari hak-hak buruh yang belum terpenuhi.
-
Bagaimana cara menunjukkan apresiasi di Hari Buruh? Salah satunya yakni bisa dengan memberi atau berbagi ucapan Hari Buruh 1 Mei 2024 yang sarat harapan.
-
Kenapa Hari Buruh penting? Hari Buruh atau May Day juga menjadi simbol perjuangan untuk demokrasi, kemerdekaan dan persamaan di seluruh dunia.
-
Dimana demo buruh berlangsung? Elemen buruh melakukan rasa di daerah Bekasi, Jawa Barat dan sekitarnya.
"Jadi rencananya tanggal 1 saya sampai mungkin awal puasa ga ada di Jakarta, jadi rencananya ga hadir di acara May Day," lanjut Sandi.
Meski begitu, Sandi berharap agar peringatan Hari Buruh tetap berjalan dengan lancar dan aman. Ia menilai, sekarang ini Indonesia masih memiliki tantangan yang besar dalam memastikan kesejahteraan para buruh.
Sandi menegaskan, para pemilik usaha dan serikat pekerja harus siap untuk mendengar aspirasi para buruh.
"Salah satu kontrak politik sepuluh tuntutan rakyat adalah revisi dari PP 78 tentang pengupahan, juga bagaimana sistem outsourcing yang membebani masyarakat ini, membebani para pekerja ini juga bisa direvisi sesuai perkembangan revolusi teknologi digital 4.0," ujar Sandi.
Reporter: Ratu Annisaa Suryasumirat (mdk/rhm)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sandiaga Uno, memberikan sinyal tak maju di Pilkada Jawa Barat 2024.
Baca SelengkapnyaDia berharap semoga persaudaraan dalam membangun negeri bisa lebih diperkuat
Baca SelengkapnyaIa mendoakan agar seluruh pekerja termasuk buruh dapat semakin erat bersatu dan sejahtera.
Baca SelengkapnyaLewat akun Instagram resmi @sandiuno, Sandiaga menyatakan tawaran dari PKB tidak dia terima setelah berdiskusi dengan keluarga.
Baca Selengkapnya"Kalau DKI (Jakarta) saya jauh lebih kenal karena pernah mengikuti pilkada dan menjabat sebagai wakil gubernur, tapi belum ada penugasan," kata Sandiaga.
Baca SelengkapnyaDalam kunjungannya di Kota Batam, Sandi sempat berpamitan kepada pelaku usaha dan masyarakat yang hadir.
Baca SelengkapnyaTerlebih, petahana di Jawa Barat juga digadang-gadang akan maju kembali di Pilkada.
Baca SelengkapnyaSandiaga menegaskan akan terus berkomitmen untuk bersama dengan PDIP.
Baca SelengkapnyaApalagi saat itu, dia mendukung capres-cawapres pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.
Baca SelengkapnyaBuruh meninggalkan Istora di saat Presiden Partai Buruh Said Iqbal tengah berpidato.
Baca SelengkapnyaSandiaga menerangkan PPP tahu diri, melihat perolehan suara di Pemilu 2024.
Baca SelengkapnyaSandiaga mengungkapkan masa depannya setelah PPP tidak lolos ke DPR.
Baca Selengkapnya