Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Alasan Sekjen DPR kirim surat ke KJRI minta fasilitas anak Fadli Zon

Alasan Sekjen DPR kirim surat ke KJRI minta fasilitas anak Fadli Zon Fadli Zon minta KJRI memfasilitasi putrinya. ©2016 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Sekretaris Jenderal DPR Winantuningtyastiti Swasanani akhirnya angkat bicara terkait polemik surat untuk memfasilitasi Shafa Sabila Fadli, puteri Wakil Ketua DPR Fadli Zon yang ditujukan ke KJRI New York dan KBRI Washington DC. Dia beralasan khawatir putri Fadli Zon dipersulit pihak imigrasi.

"Itu perjalanan yang sangat jauh, pasti pikirannya bagaimana nanti kalau dipersulit imigrasi dan sebagainya," kata Winantuningtyastiti di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (30/6).

Winantuningtyastiti menuturkan, kabar kepergian anak Fadli Zon terbilang mendadak. Menurutnya, wajar saja jika ada yang cemas terkait hal itu. ‎"Mbak Syafa mau ke New York dia sendirian tengah malam berangkat. Itu tujuh belas tahun," tuturnya.

surat fadli zon ke menteri luar negeri

‎Menurut Winantuningtyastiti, tak masalah DPR mengurusi keperluan rumah tangga anggotanya. Dia mengatakan, pihak yang fokus menangani persoalan rumah tangga Fahri adalah Staf Korpolkam bernama Wisnu.

‎"Iya itu bagian rumah tangga. ‎Antara lain karena itu yang merespon Pak Wisnu. Pak Wisnu itu punya tugas kerumahtanggaan pimpinan. Maka inisatif pertama datang dari Mas Wisnu. Urusan kerumahtanggaan itu tanggung jawab Mas Wisnu dibawa setjen," bebernya.

Sebelumnya Kepala Biro Kejasama Antar Parlemen (BKSAP) DPR Saiful Islam pasang badan terkait polemik surat Wakil Ketua DPR Fadli Zon yang meminta fasilitas untuk anaknya yang tengah berada di luar negeri.

"Pengiriman berita faksimile terkait dengan keberangkatan Shafa Sabila Fadli, untuk mengikuti kursus singkat Stagedoor Manoor 2016 di Loch Sheldrake, New York, bukan atas permintaan Fadli," kata Saiful di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (30/6).

Dia menjelaskan awalnya Fadli memberi tahu staf Korpolkamnya bernama Winsu untuk melaporkan kedatangan putrinya ke pihak KJRI New York. Akhirnya Wisnu membuat nota dinas kepada kepala BKSAP. Isinya meminta bantuan penjemputan dan pendampingan kepada KJRI New York. "Dengan catatan apabila ada biaya transportasi akan ditanggung pribadi," tuturnya.

Kemudian Saiful membuat berita faksimile tentang keberangkatan putri Fadli. Namun ternyata dia asal bikin saja, hingga salah surat. (mdk/noe)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Curhat Ibu Nangis di DPR, Tak Bisa Temui Anak Dijaga Ketat Aparat Sewaan Eks Suami
VIDEO: Curhat Ibu Nangis di DPR, Tak Bisa Temui Anak Dijaga Ketat Aparat Sewaan Eks Suami

Salah satu anggota Perkumpulan Pejuang Anak Indonesia mengeluhkan sulitnya bertemu darah dagingnya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Curhat Ibu Nangis di DPR, Tak Bisa Temui Anak Dijaga Ketat Aparat Sewaan Eks Suami
VIDEO: Curhat Ibu Nangis di DPR, Tak Bisa Temui Anak Dijaga Ketat Aparat Sewaan Eks Suami

Dia bercerita, sudah terpisah dengan sejak sang anaknya berusia 2 tahun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Curhat Ibu Nangis di DPR, Tak Bisa Temui Anak Dijaga Ketat Aparat Sewaan Eks Suami
VIDEO: Curhat Ibu Nangis di DPR, Tak Bisa Temui Anak Dijaga Ketat Aparat Sewaan Eks Suami

Dia bercerita, sudah terpisah dengan sang anaknya, sejak anaknya berusia 2 tahun.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Emosi Rieke 'Oneng' Bela Dini, Minta Ronald Tannur Dicekal Curiga Mau Kabur ke Luar Negeri
VIDEO: Emosi Rieke 'Oneng' Bela Dini, Minta Ronald Tannur Dicekal Curiga Mau Kabur ke Luar Negeri

Komisi III DPR menerima audiensi keluarga korban penganiayaan Dini Sera Afrianti oleh Gregorius Ronald Tannur, yang kini divonis bebas, Senin (29/7).

Baca Selengkapnya
Soal Wacana Pemakzulan Presiden, DPR Diminta Pastikan Hak Angket Berjalan
Soal Wacana Pemakzulan Presiden, DPR Diminta Pastikan Hak Angket Berjalan

Wacana pemakzulan Presiden Jokowi muncul di tengah polemik putusan MK.

Baca Selengkapnya
Penyidik Rossa Purbo Kembali Dilaporkan Kubu PDIP ke Dewas, Ini Respons Pimpinan KPK
Penyidik Rossa Purbo Kembali Dilaporkan Kubu PDIP ke Dewas, Ini Respons Pimpinan KPK

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Alexander Marwata tidak ambil pusing perihal penyidiknya kembali dilaporkan kubu PDIP ke Dewas KPK.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Perih Suara Hati Adik Almarhum Dini, Tahan Tangis di DPR Minta Hakim Ditindak Tegas
VIDEO: Perih Suara Hati Adik Almarhum Dini, Tahan Tangis di DPR Minta Hakim Ditindak Tegas

Alfika Risma adik Dini Sera Afrianti berharap DPR bisa memberi keadilan untuk keluarga.

Baca Selengkapnya
PDIP: Megawati dengan Jiwa Keibuan Geram terhadap Perilaku Penyidik KPK AKBP Rossa
PDIP: Megawati dengan Jiwa Keibuan Geram terhadap Perilaku Penyidik KPK AKBP Rossa

PDIP berharap para penegak hukum tetap menunjung tinggi nilai kemanusiaan.

Baca Selengkapnya
Permudah Masyarakat Dapat Dokumen, Akses Layanan Dukcapil DKI Diminta Diperluas
Permudah Masyarakat Dapat Dokumen, Akses Layanan Dukcapil DKI Diminta Diperluas

Dukcapil DKI Jakarta sudah mempunyai aplikasi Alpukat Betawi dan Dariku Untukmu.

Baca Selengkapnya
Petisi 100 Minta Pemakzulan Jokowi, Ini Respons Gibran
Petisi 100 Minta Pemakzulan Jokowi, Ini Respons Gibran

Gibran mempersilakan permintaan pemakzulan terhadap Presiden Joko Jokowi oleh sejumlah tokoh yang tergabung dalam Petisi 100.

Baca Selengkapnya