Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Amankan Raja Salman, TNI-Polri sebar sniper di Bali

Amankan Raja Salman, TNI-Polri sebar sniper di Bali Ilustrasi Sniper. ©shutterstock.com

Merdeka.com - Komando Daerah Militer IX/Udayana dan Polda Bali menerjunkan sniper atau penembak jitu pada sejumlah titik tertentu untuk mengamankan kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud dan rombongan. Seperti diketahui, Raja Salman dan rombongan akan berlibur di Pulau Dewata pada 4-9 Maret 2017.

"Kami siapkan personel pasukan dengan kemampuan khusus di titik-titik yang dianggap bisa terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," kata Panglima Kodam IX/Udayana Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko usai memimpin apel kesiapan pengamanan gabungan VVIP, di Lapangan Lagoon Nusa Dua, Kabupaten Badung, Jumat (3/3).

Dia mengatakan, TNI dan Polri bersama pemerintah daerah mengerahkan 2.500 kekuatan untuk mengamankan Raja Salman dan rombongan. Pasukan tersebut termasuk petugas khusus di antaranya meliputi aparat antiteror, Jihandak dan sniper.

Pengamanan Raja Salman akan dibagi dalam tiga ring sesuai prosedur pengamanan pejabat negara sangat penting. TNI dan Polri bertugas di ring dua dan tiga. Sedangkan ring satu yang melekat dengan Raja Arab Saudi adalah Pasukan Pengamanan Presiden atau Paspampres dan tim pengamanan dari Kerajaan Arab Saudi.

"Tim dari TNI juga ada yang dikerahkan untuk diperbantukan sebagai pengamanan ring satu, yakni Paspampres dan tim pengamanan raja," katanya dilansir Antara.

Berkaitan dengan pengamanan pesawat kerajaaan, TNI-Polri juga akan melakukan pengamanan namun berada di ring dua. Sedangkan pengamanan melekat di ring satu dilaksanakan oleh tim advance atau tim dari Arab Saudi.

Raja Salman dijadwalkan mendarat di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, pada Sabtu sekitar pukul 17.45 WITA. Raja Salman berlibur di Bali bersama dengan sekitar 1.500 orang lainnya, di antaranya putra mahkota, 25 orang pangeran dan 14 menteri serta pejabat setingkat menteri selama enam hari liburan di Pulau Dewata.

Mereka rencananya menginap di lima hotel mewah kawasan Nusa Dua, Kabupaten Badung, dengan pemandangan yang langsung menghadap Samudera Hindia. (mdk/dan)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jaga KTT AIS, Sederet Kapal Perang Canggih Milik Indonesia Ini Disiagakan di Laut Bali
Jaga KTT AIS, Sederet Kapal Perang Canggih Milik Indonesia Ini Disiagakan di Laut Bali

Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono mengerahkan beberapa Kapal Perang Republik Indonesia (KRI), Helikopter (Heli) dan Sea Rider, di sektor Perairan Bali.

Baca Selengkapnya
Tribrata Agung Pengaman KTT AIS Forum 2023 di Bali
Tribrata Agung Pengaman KTT AIS Forum 2023 di Bali

Pengamanan KTT AIS Forum 2023 digelar selama 6 hari mulai dari 8 hingga 13 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Ada Tamu Penting dari Sejumlah Negara, 24 Sniper Kopasgat TNI AU Disebar di Bali
Ada Tamu Penting dari Sejumlah Negara, 24 Sniper Kopasgat TNI AU Disebar di Bali

Sniper itu merupakan bagian dari 100 personel Wing Komando I Kopasgat yang dikirimkan ke Bali.

Baca Selengkapnya
Senyum Bahagia di Arab Saudi, 8 Foto Saipul Jamil Berangkat Ibadah Haji
Senyum Bahagia di Arab Saudi, 8 Foto Saipul Jamil Berangkat Ibadah Haji

Ia sudah berangkat ke Arab Saudi sejak beberapa hari lalu bersama rombongan dari Indonesia.

Baca Selengkapnya
Lebih dari 50 WNI Berangkat Haji Gratis tanpa Antre, Ini Alasan Raja Arab Saudi Undang Orang-orang Terpilih ke Tanah Suci
Lebih dari 50 WNI Berangkat Haji Gratis tanpa Antre, Ini Alasan Raja Arab Saudi Undang Orang-orang Terpilih ke Tanah Suci

Tidak sembarang orang bisa berangkat haji tanpa menunggu selama puluhan tahun

Baca Selengkapnya
37 WNI Ditangkap Aparat Keamanan Saudi karena Berhaji Tanpa Visa Resmi
37 WNI Ditangkap Aparat Keamanan Saudi karena Berhaji Tanpa Visa Resmi

Saat ini total terjadi tiga kasus haji tanpa visa resmi dengan melibatkan puluhan orang.

Baca Selengkapnya
Gagah Berkacamata Hitam, Jenderal Bintang 4 TNI Polri Sama-Sama Lulusan 91 Kompak Pantau Situasi dari Heli
Gagah Berkacamata Hitam, Jenderal Bintang 4 TNI Polri Sama-Sama Lulusan 91 Kompak Pantau Situasi dari Heli

Momen Panglima TNI bersama Kapolri lakukan patroli udara dengan helikopter.

Baca Selengkapnya
Dapat Undangan dari Raja Salman, Sri Mulyani Pamit Berangkat Haji
Dapat Undangan dari Raja Salman, Sri Mulyani Pamit Berangkat Haji

Seluruh jemaah yang diundang khusus Raja Arab Saudi tidak dikenakan biaya apapun selama di Tanah Suci.

Baca Selengkapnya
TNI-Polri Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali
TNI-Polri Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali

TNI-Polri dan Paspampres Buat Pengamanan Tiga Lapis Selama World Water Forum Ke-10 di Bali

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Tiga 'All Out' Amankan Tamu VIP KTT ASEAN, Sebar Personel & Gandeng TNI
Jenderal Bintang Tiga 'All Out' Amankan Tamu VIP KTT ASEAN, Sebar Personel & Gandeng TNI

Sekedar informasi Indonesia dijadwalkan bakal menjadi tuan rumah KTT ASEAN ke-43 pada 5-7 September mendatang.

Baca Selengkapnya
Potret Pensiunan Jenderal Kopassus Bertemu Menteri Pertahanan Arab, Gagah Pakai Kacamata Hitam
Potret Pensiunan Jenderal Kopassus Bertemu Menteri Pertahanan Arab, Gagah Pakai Kacamata Hitam

Jenderal pensiunan Kopassus baru-baru ini bertemu dengan Menteri Pertahanan Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
Jelang Deklarasi Prabowo-Gibran, Jokowi dikawal Erick Thohir Pulang ke Jakarta
Jelang Deklarasi Prabowo-Gibran, Jokowi dikawal Erick Thohir Pulang ke Jakarta

Jokowi dan rombongan diperkirakan akan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, pada Sabtu, 21 Oktober 2023 pagi.

Baca Selengkapnya