Amien Rais: Kita saat kampanye pedas dan tajam, begitu usai ya sudah
Merdeka.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sleman melakukan pencocokan dan penelitian (coklit) terhadap calon pemilih. Salah satu di antaranya tokoh nasional Amien Rais yang berdomisili di Jalan Pandeansari, Condong Catur, Caturtunggal, Depok, Sleman. Coklit terhadap Amien Rais dilakukan KPU Sleman, Jumat (27/4).
Saat dilakukan coklit oleh KPU Kabupaten Sleman, Amien Rais sempat berpesan bahwa penyelenggaraan Pemilu musti Jurdil dan Luber, atau jujur, adil, langsung, umum, bebas dan rahasia.
"Langsung artinya tidak boleh diwakilkan. Sedangkan umum artinya universal, baik laki-laki, perempuan, kaya maupun miskin itu sama," ujar Amien Rais.
-
Bagaimana cara agar Pemilu damai? Pemilu yang dilakukan secara damai dapat menghasilkan keputusan yang adil dan demokratis.
-
Apa itu Pemilu? Pemilu adalah sarana penyelenggaraan kedaulatan rakyat yang dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.
-
Siapa yang serukan pemilu damai? Forum Rektor Indonesia menyerukan pelaksanaan Pemilu 2024 yang aman dan damai pada suatu deklarasi di Makassar, Sabtu (3/2).
-
Apa arti Pemilu? Berdasarkan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, Pemilu atau Pemilihan Umum merupakan sarana pelaksanaan kedaulatan rakyat untuk memilih Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Presiden dan Wakil Presiden serta Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
-
Siapa yang dijuluki Raja Pemilu? Dijuluki Raja Pemilu, Tukang Bengkel Ini 237 Kali Ikut Pemilu dan Selalu Kalah Dia sudah mengikuti pemilu selama 36 tahun dan namanya tercatat dan buku rekor unik.
Amien Rais juga meminta agar penyelenggaraan Pemilu harus tanpa ancaman dari pihak manapun dan harus betul-betul bebas. Dalam memilih, kata Amien Rais harus sesuai dengan kedaulatan pribadinya.
Amien juga berharap agar penyelenggaraan Pemilu tidak ada yang mematai-matai maupun mengintip. Sehingga penyelenggaraan Pemilu bisa benar-benar rahasia.
"Pemilu juga harus jujur dalam perhitungannya (perhitungan jumlah suara). Secara sengaja jangan sampai disalahkan. Pemilu harus adil. Tidak boleh dari partai A atau partai B mendapatkan perlakuan yang diistimewakan. Semua sama," urai Amien Rais.
Amien Rais menambahkan bahwa Indonesia di dunia internasional dikenal sebagai negara demokratis nomor 3 di dunia. Negara lain, sambung Amien Rais, kalah dengan kita dalam hal demokrasi.
"Kita saat kampanye pedas dan tajam. Begitu usai kampanye ya sudah. Kayak tinju. Dipukuli sampai berdarah setelahnya dipeluk. Seperti itulah," tutup Amien Rais.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kampanye akbar pasangan AMIN yang menjadi penutup massa kampanye Pemilu 2024 dihadiri ratusan ribu pendukung di JIS.
Baca SelengkapnyaKampanye akbar terakhir digelar hari ini jelang memasuki masa tenang pada 11-13 Februari 2024
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Jakarta Internasional Stadion (JIS), Sabtu (10/2).
Baca SelengkapnyaMenurut Anies, pembubaran Timnas AMIN dilakukan sebagai sebuah fase yang perlu diakhiri.
Baca SelengkapnyaAmien Rais berharap tidak terjadi kecurangan secara substansial demi memenangkan salah satu pasangan calon (paslon).
Baca SelengkapnyaCak Imin menanggapi permintaan agar waspada dengan Amien Rais Syndrome.
Baca Selengkapnya"Singkatannya apa AMIN? Anies-Muhaimin," kata Cak Imin.
Baca SelengkapnyaAnies mengatakan bagi masyarakat yang ingin menghadiri kampanye akbar AMIN, dipersilakan untuk hadir meski tidak memiliki tiket.
Baca SelengkapnyaAmien Rais setuju sistem pemilihan presiden dikembalikan oleh MPR lewat amendemen UUD 1945.
Baca SelengkapnyaAnies menyebut jutaan massa itu kompak menyuarakan perubahan.
Baca Selengkapnya