Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anak jenderal Polisi dan TNI tak selalu ikuti jejak ayah

Anak jenderal Polisi dan TNI tak selalu ikuti jejak ayah Kapolri di ui. ©2016 Merdeka.com/ronald

Merdeka.com - Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Pepatah ini nampak jelas dari kehidupan Mayor Agus Harimurti Yudhoyono, anak jenderal yang mengikuti jejak ayahnya Jenderal (Purn) Susilo Bambang Yudhoyono. Agus memilih berkarir di bidang militer dan kini menjabat sebagai Komandan Batalyon Infanteri Mekanis 203 Arya Kemuning.

Tapi sepertinya tak semua buah jatuh dekat dengan pohonnya. Tidak semua anak jenderal meniti karir dengan bergabung di dunia militer. Roy Valentino (36) salah satunya. Dia memilih menjadi pengusaha di bidang jasa angkutan pelayaran. Dia hidup bersama istri dan dua anaknya di Banyuwangi, Jawa Timur. Dia mengaku tak pernah terpikir untuk mengikuti jejak ayahnya, Mayjen (purn) Tubagus Hasanuddin, sebagai tentara.

"Memang pengen jadi pengusaha," singkat Roy saat berbincang dengan merdeka.com, Kamis (7/4).

Ayahnya sesungguhnya menginginkan Roy mengikuti jejaknya. Namun dia sadar tidak bisa memaksakan kehendaknya pada anaknya. Setelah berdiskusi mengenai banyak hal, TB Hasanuddin legowo tak ada satupun anaknya yang berkarir sebagai tentara. Dia memilih sebagai pengusaha, sementara adiknya berkarir sebagai notaris.

"Papa sempet nanya, kenapa enggak jadi ABRI? Tapi dia demokratis, sharing, diskusi. Yang penting tanggung jawab dengan pilihan. Papa sudah cukup kasih ilmu utk berkembang," katanya bangga.

Cerita serupa disampaikan Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Brigadir Jenderal Agus Riyanto. Agus juga tak menaruh paksaan pada anak-anaknya untuk mengikuti jejaknya sebagai penegak hukum. Dia memberi keleluasaan kepada anaknya untuk menentukan jalan hidup mereka masing-masing.

"Sama saja dengan orang lain. Orang tua mendidik, memberikan pengajaran kepada putra putri untuk berlaku baik. Agar anak melakukan yang terbaik untuk keluarga. Kita sebagai orang tua mempersiapkan kepada mereka sesuai kemampuan. Selebihnya mereka yang memilih," kata Agus.

Fakhri Subhana Haiti juga salah satu anak jenderal yang memilih menjalani karir di luar militer. Putra Kapolri Jenderal Badrodin Haiti ini belum lama lulus kuliah pascasarjana bidang farmasi di Universitas Indonesia, Depok. Pemilihan bidang farmasi tentu menjadi tanda tanya. Apalagi ayahnya merupakan petinggi polisi di negeri ini.

Keputusan memilih farmasi berawal dari pengalamannya sedih melihat sang ibunda mengalami sakit sindrom Stevens Jhonson (SSJ). Penyakit itu semacam alergi terhadap obat. Dari situ, muncul keinginan Fakhri belajar mengenai farmasi.

"Jadi waktu saya masih kecil, ibu sakit. Akhirnya saya masuk dunia farmasi dengan harapan enggak ada lagi keluarga yang sakit," kata Fakhri, Sabtu (6/2).

Pemilihan Fakhri memilih perguruan tinggi negeri (PTN) bukan tanpa halangan berat. Pihak keluarga diakui kerap mendorong untuk melanjutkan sekolah di Akademi Kepolisian (Akpol). Melalui diskusi panjang, akhirnya terbentuk satu perjanjian dengan sang ibu.

"Jadi dulu buat perjanjian sama ibu, kalau PTN enggak lulus baru pilihan keduanya Akpol," ujarnya.

Cita-cita kecilnya akhirnya terwujud. Fakhri lulus PTN dan mengambil jurusan farmasi. Pilihan menjadi Akpol sementara ini dia kubur dalam-dalam. Kini dia telah lulus program pascasarjana farmasi. Untuk sementara, Fakhri menegaskan kalau dirinya akan berkerja terlebih dulu. "Saya nanti mau kerja dulu," terangnya.

Pilihan anaknya masuk farmasi dibanding polisi tampaknya bisa dimengerti Badrodin Haiti. Dia bahkan bangga putranya mampu lulus program pascasarjana. Badrodin juga menyerahkan kepada anaknya terkait masa depan bakal dipilih.

"Selanjutnya pilihan kepada anak saya apakah dia mau melanjutkan studinya atau kerja tempat lain dia yang menentukan. Kalau benar-benar ingin kerja ya silakan," kata Badrodin. (mdk/hhw)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ikuti Jejak Sang Ayah, Begini Karier Anak Jenderal Lulusan Terbaik di TNI Polri
Ikuti Jejak Sang Ayah, Begini Karier Anak Jenderal Lulusan Terbaik di TNI Polri

Anak para jenderal TNI-Polri yang ikut jejak sang ayah menjadi abdi negara.

Baca Selengkapnya
Kini Bintang 1 di Pundak, Brigjen Hengki Haryadi Ternyata Anak Prajurit TNI, ini Sosok Sang Ayah
Kini Bintang 1 di Pundak, Brigjen Hengki Haryadi Ternyata Anak Prajurit TNI, ini Sosok Sang Ayah

Brigjen Hengki Haryadi yang baru saja pecah bintang satu ternyata adalah seorang anak prajurit TNI, ia menganggap bahwa ayahnya adalah seorang pahlawan.

Baca Selengkapnya
Anak Jenderal Kowad Pilih Jadi Polisi, Ternyata Sosoknya Tak Sembarangan
Anak Jenderal Kowad Pilih Jadi Polisi, Ternyata Sosoknya Tak Sembarangan

Berikut kisah jenderal Kowad yang berbeda profesi dengan sang anak sebagai seorang perwira polisi.

Baca Selengkapnya
Penerus Sang Jenderal
Penerus Sang Jenderal

Putra para Jenderal Polisi ini mengikuti jejak sang ayah.

Baca Selengkapnya
Putra Eks Kasau Tepis Sukses jadi Perwira Polisi karena Anak Jenderal 'Menjadi Perintis Lebih Gagah dari Pewaris'
Putra Eks Kasau Tepis Sukses jadi Perwira Polisi karena Anak Jenderal 'Menjadi Perintis Lebih Gagah dari Pewaris'

Iptu Hafiz Akbar menepis kesuksesan dirinya lantaran anak jenderal.

Baca Selengkapnya
Ibu ini Sukses Besarkan 3 Anak Laki-Laki jadi Abdi Negara, Dua Jenderal TNI Polri, Satu Perwira Polisi
Ibu ini Sukses Besarkan 3 Anak Laki-Laki jadi Abdi Negara, Dua Jenderal TNI Polri, Satu Perwira Polisi

Ini sosok di balik suksesnya tiga perwira TNI-Polri saat ini hingga mampu menjabat posisi strategis. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya
Ayah & Ibunya Sama-sama Pangkat Jenderal di Polri, 2 Anaknya Perwira Polisi, 1 Lulusan Terbaik Akpol
Ayah & Ibunya Sama-sama Pangkat Jenderal di Polri, 2 Anaknya Perwira Polisi, 1 Lulusan Terbaik Akpol

Sosok keluarga ayah dan ibunya sama-sama berpangkat jenderal Polri dan miliki dua putra yang sudah berhasil jadi perwira polisi.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Anak Ferdy Sambo Wisuda Prabhatar Akpol 2023 Edhy Prabowo Rangkul Semangati: Kamu Bisa!
VIDEO: Anak Ferdy Sambo Wisuda Prabhatar Akpol 2023 Edhy Prabowo Rangkul Semangati: Kamu Bisa!

Sambil menenteng bunga buket, Tribrata mendapat ucapan selamat dari banyak orang

Baca Selengkapnya
Yanuar Adil Anak Seorang Guru Jadi Mayjen, Ortu Tidak Mengerti Soal TNI 'Setiap Saya Ganti Jabatan Selalu Bertanya'
Yanuar Adil Anak Seorang Guru Jadi Mayjen, Ortu Tidak Mengerti Soal TNI 'Setiap Saya Ganti Jabatan Selalu Bertanya'

Disebutkan oleh Yanuar bahwa bahkan kedua orangtuanya sama sekali tidak mengerti dunia TNI. Sebuah fakta menarikpun dipaparkan oleh sang jenderal.

Baca Selengkapnya
Pangkat Aiptu, Ayah Polisi Sumringah Sang Anak Wisuda Prabhatar Akademi TNI-Akpol 2023
Pangkat Aiptu, Ayah Polisi Sumringah Sang Anak Wisuda Prabhatar Akademi TNI-Akpol 2023

Seorang anggota Polisi berpangkat Aiptu datang dari Lombok dan bangga dengan anaknya yang lulus dari pendidikan Akmil.

Baca Selengkapnya
Irjen Herry Heryawan Dulu Anak Buah Ferdy Sambo Kini Lulus S2 di STIK, ini Potret Wisuda Bareng Anak Eks Kapolri
Irjen Herry Heryawan Dulu Anak Buah Ferdy Sambo Kini Lulus S2 di STIK, ini Potret Wisuda Bareng Anak Eks Kapolri

Berikut potret Irjen Herry Heryawan anak buah Ferdy Sambo lulus S2 di STIK.

Baca Selengkapnya
Potret Tribrata Putra Ferdy Sambo Sedang Pendidikan Akademi Kepolisian
Potret Tribrata Putra Ferdy Sambo Sedang Pendidikan Akademi Kepolisian

Berikut potret Tribrata putra Ferdy Sambo sedang pendidikan Akademi Kepolisian.

Baca Selengkapnya