Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anggota DPR kompak sumbang Rp 3,8 juta untuk pengungsi Sinabung

Anggota DPR kompak sumbang Rp 3,8 juta untuk pengungsi Sinabung Gunung Sinabung meletus. ©Reuters/Beawiharta

Merdeka.com - Bencana alam Gunung Sinabung, Sumatera Utara salah satu yang menjadi sorotan dalam pembukaan rapat paripurna DPR hari ini. Bahkan, seluruh anggota DPR sepakat untuk menyumbangkan 25 persen gajinya untuk korban letusan Gunung Sinabung.

Anggota Fraksi Partai Demokrat DPR, Heriyanto mengusulkan agar 25 persen gaji anggota DPR diberikan ke korban Gunung Sinabung. Dia pun berjanji akan memberikan 100 persen gaji pokoknya pada bulan ini untuk para korban. Sebab, dirinya adalah salah satu caleg yang berasal dari dapil Karo, Sumatera Utara.

"Saya usul, ayo ramai-ramai potong gaji kita 25 persen untuk para korban Gunung Sinabung. Saya yang pertama," kata Heriyanto saat interupsi di rapat paripurna DPR, Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (15/1).

Menanggapi usulan ini, pimpinan sidang Ketua DPR Marzuki Alie menyambut baik usulan tersebut. Namun jika hanya 25 persen untuk gaji pokok anggota DPR dinilai terlalu kecil. "25 Persen dari gaji pokok atau dari penghasilan? Gaji pokok ya? Terlalu kecil kalau dari gaji pokok," jawab Marzuki.

Karena ini merupakan usulan dari anggota, Marzuki pun menyepakati bahwa 25 persen dari gaji pokok anggota DPR disumbangkan ke korban Gunung Sinabung. Secara khusus untuk anggota yang punya dapil di Sinabung, dia sepakat untuk 100 persen gaji pokoknya disumbangkan ke para korban.

"Dapil Sinabung 100 persen dari gaji pokok," tegas Marzuki sembari ketuk palu tanda usulan ini keputusan paripurna.

Sekedar informasi, seorang anggota DPR setiap bulannya mendapatkan gaji pokok sebesar Rp 15.510.000. Jika dipersentase, 25 persen dari Rp 15.510.000 adalah Rp 3.877.500 per anggota DPR.

Sementara mereka juga masih mendapatkan tunjangan listrik Rp 5.496.000, tunjangan aspirasi Rp 7.200.000, tunjangan kehormatan Rp 3.150.000, tunjangan komunikasi Rp 12 juta, dan tunjangan pengawasan Rp 2.100.000. Apabila ditotal, jumlah bersih yang diperoleh seorang anggota DPR tiap bulan yakni Rp 46.100.000. Sehingga setiap tahunnya para anggota DPR mengantongi gaji sebesar Rp 554 juta.

Namun sayang, para wakil rakyat ini hanya berani menyumbangkan 25 persen gaji pokok ketimbang penghasilan untuk para korban Gunung Sinabung ini. (mdk/ded)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Teriakan Kompak DPR Setujui Aturan Tambah Kementerian Negara
VIDEO: Teriakan Kompak DPR Setujui Aturan Tambah Kementerian Negara

Anggota DPR menyuarakan setuju terkait RUU Kementerian Negara, RUU TNI dan RUU Polri.

Baca Selengkapnya
DPR Gelar Rapat Paripurna, 228 Anggota Izin dan 64 Hadir
DPR Gelar Rapat Paripurna, 228 Anggota Izin dan 64 Hadir

Rapat paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Fraksi NasDem Rachmat Gobel.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Tajam Bamsoet DPR Cecar Jaksa Agung Soal Duit Suap ke Hakim & Ide Lahan Sitaan Menteri Ara
VIDEO: Tajam Bamsoet DPR Cecar Jaksa Agung Soal Duit Suap ke Hakim & Ide Lahan Sitaan Menteri Ara

Anggota Komisi III DPR dari Fraksi Partai Golkar Bambang Soesatyo mencecar tajam Jaksa Agung terkait aliran duit suap

Baca Selengkapnya
Cak Imin Pimpinan Rapat Paripurna DPR RI, 161 Orang Izin dan 132 Hadir
Cak Imin Pimpinan Rapat Paripurna DPR RI, 161 Orang Izin dan 132 Hadir

Rapat paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar.

Baca Selengkapnya
Usai Kalah di Pilpres, Cak Imin Kembali Hadiri Rapat Paripurna di DPR RI
Usai Kalah di Pilpres, Cak Imin Kembali Hadiri Rapat Paripurna di DPR RI

Rapat yang digelar di Gedung Nusantara II, DPR RI ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Respons Kejutan Pak Bas Digoda Komisi V Jadi Menteri Era Prabowo-Gibran
VIDEO: Respons Kejutan Pak Bas Digoda Komisi V Jadi Menteri Era Prabowo-Gibran

Usai melakukan rapat, pimpinan rapat mendoakan agar Basuki atau biasa disapa pak Bas kembali menjabat sebagai menteri

Baca Selengkapnya
Puan Maharani Pimpin Rapat Pengesahan Penambahan 2 Komisi dan Badan Aspirasi DPR RI
Puan Maharani Pimpin Rapat Pengesahan Penambahan 2 Komisi dan Badan Aspirasi DPR RI

Ketua DPR RI Puan Maharani memimpin Rapat Paripurna DPR RI pengesahan jumlah Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPR periode 2024-2029

Baca Selengkapnya
VIDEO: Rieke 'Oneng' PDIP Ngegas di DPR, Curiga Duit Rp3 Triliun Listrik Desa Dipakai Buat IKN
VIDEO: Rieke 'Oneng' PDIP Ngegas di DPR, Curiga Duit Rp3 Triliun Listrik Desa Dipakai Buat IKN

Komisi VI DPR menggelar rapat dengan sejumlah perusahaan BUMN terkait pengajuan Penyertaan Modal Negara (PMN).

Baca Selengkapnya