Anggota DPRD Jabar ini nilai pidato Jokowi kurang greget
Merdeka.com - Pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di depan MPR pada peringatan HUT RI ke-70 dinilai kurang greget. Pidato kepresidenan yang dinanti masyarakat pada momen kemerdekaan bukan semata memberikan laporan kinerja lembaga, tapi makna merdeka di mana Indonesia saat ini sudah menginjak usia 70 tahun.
"Ini nyaris laporan Pansus, melaporkan kinerja lembaga-lembaga negara. Pidato seharusnya bisa juga mengupas makna proklamasi mulai tahun 1945 sampai era kontemporer sekarang," kata Sekretaris Fraksi Gerindra DPRD Jabar Sunatra usai menyaksikan pidato kepresidenan di Kantor DPRD Jabar, Jumat (14/8).
Menurutnya momen jelang kemerdekaan presiden bisa menyampaikan apa isi hati dan kondisi bangsa saat ini setelah 70 tahun merdeka. Makna proklamasi lanjut dia, apakah Indonesia bisa bebas dari belenggu penjajahan.
-
Kenapa Presiden Soekarno berpidato di Kotanopan? Pasca Proklamasi Kemerdekaan, kondisi pemerintahan Indonesia masih belum stabil karena banyaknya gejolak dari dalam maupun luar negeri. Akibat gejolak itu, presiden Ir. Soekarno bersama wakilnya Mohammad Hatta serta beberapa tokoh nasionalis lainnya sempat diasingkan ke Pulau Sumatra.
-
Apa tujuan pidato Presiden Soekarno di Kotanopan? Presiden Soekarno kala itu sempat melakukan pidato singkat untuk mempersatukan masyarakat Sumatra yang ingin merdeka.
-
Kapan Presiden Soekarno berpidato di Kotanopan? Bagian bawahnya terdapat tulisan 'Presiden Soekarno berdiri di tangga Pesanggrahan Kotanopan ketika berpidato pada rapat raksasa di Kotanopan 16 Juni 1948'.
-
Dimana Presiden Soekarno berpidato di Kotanopan? Di Kotanopan, Kabupaten Mandailing Natal terdapat sebuah bangunan bernilai sejarah tinggi serta menjadi saksi bisu gejolak pasca kemerdekaan.
-
Apa yang dilakukan Soekarno saat proklamasi? Bung Karno menggambarkan upacara itu sangat sederhana. Bendera pertama yang dikibarkan adalah jahitan tangan Ibu Fatmawati. Tiangnya dari batang bambu yang ditancapkan beberapa saat sebelumnya ke tanah. Tidak ada musik, tidak ada orkestra, hanya lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan bersama. “Alhamdulillah, Bendera Republik Sekarang Telah Berkibar.“ “Kalau pun ia diturunkan lagi, itu harus melalui mayat dari 72 juta bangsaku. Kami tak akan melupakan semboyan revolusi: Sekali Merdeka tetap Merdeka!“ tegas Bung Karno.
-
Apa saja yang dibahas dalam pidato kemerdekaan? Pidato yang disampaikan biasanya berisi tentang Kemerdekaan. Meliputi rasa syukur sudah terbebas dari belenggu penjajah dan pesan perjuangan.
"Apakah sekarang ini benar kita sudah merdeka dari tekanan asing, apakah kita masih di bawah perintah asing dan apakah tata kehidupan kebangsaan kita benar-benar mandiri dan berdaulat?," ungkapnya.
"Saya sangat menyayangkan mengapa presiden Jokowi tidak memanfaatkan momentum. Biasanya pidato kenegaraan itu bergetar menyentuh nasionalisme dan heroisme sebagai bangsa pejuang," paparnya menambahkan.
Peringatan proklamasi, kata Sunatra, merupakan momentum bagi semua pihak sebagai bentuk pendidikan politik untuk menumbuhkan nasionalisme kepada generasi muda, generasi penerus. Dengan begitu esatafet rasa kebangsaan dan nasionalisme terus tumbuh dan berkembang.
"Jadi kalau hanya laporan kinerja lembaga-lembaga negara terlalu sumir bagi bangsa yang masih perlu penataan, baik secara ketatanegaraan maupun pembangunan," katanya.
Namun lanjut dia, ada poin yang patut diapresiasi dari pidato kenegaraan tersebut. Ihwal ajakan presiden agar lembaga-lembaga negara kompak dengan cara berkumpul bersama adalah poin penting.
"Ini harus disikapi, karena memang diakui antar lembaga negara masih belum kompak," jelasnya. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Politikus PDIP Wayan Sudirta mengkritik pidato kenegaraan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Sidang Tahunan MPR/DPR/DPD. Dia menilai, pidato Jokowi terlalu irit.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi merespons serangan negatif selama ini yang ditujukan kepadanya.
Baca SelengkapnyaDia mengkritisi isi pidato Jokowi perihal situasi Indonesia yang akan menghadapi banyak tantangan yang harus diselesaikan.
Baca SelengkapnyaJokowi menilai pernyataan Megawati ditujukan untuk internal PDIP.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menyapa sejumlah tamu kehormatan di Sidang Tahunan MPR/DPR 2023.
Baca SelengkapnyaPidato kenegaraan Presiden Jokowi jelang hari kemerdekaan Indonesia, mengejutkan banyak pihak.
Baca SelengkapnyaJokowi menyampaikan pidato kenegaraan dalam Sidang Tahunan MPR/DPR di Jakarta, Rabu, 16 Agustus 2023.
Baca SelengkapnyaJokowi menyampaikan pidato kenegaraan dalam Sidang Tahunan MPR/DPR di Jakarta
Baca SelengkapnyaWakil Ketua Komisi III DPR RI, Habiburokhman memuji pidato Ketua DPR Puan Maharani di Sidang Bersama DPR-DPD.
Baca SelengkapnyaDalam pidatonya Gibran dengan tegas akan melanjutkan program Presiden Jokowi.
Baca SelengkapnyaKetua DPR Puan Maharani Soekarnoputri menyampaikan pidato dalam sidang tahunan di Gedung MPR/DPR, Jakarta pada Jumat, 16 Agustus2024.
Baca SelengkapnyaSaling serang dalam debat tidak masalah, tetapi yang diserang adalah kebijakannya.
Baca Selengkapnya