Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anggota DPRD Sumbawa dari Demokrat ancam bunuh wartawan

Anggota DPRD Sumbawa dari Demokrat ancam bunuh wartawan Ilustrasi Pembunuhan. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Wartawan Harian Umum Gaung NTB Rivi Hamdani Razh melaporkan anggota DPRD Kabupaten Sumbawa Syamsuddin ke pihak berwajib terkait ancaman pembunuhan. Laporan ini dilakukan karena Syamsuddin telah berperilaku di luar kepatutan sebagai anggota dewan.

"Kami ingin melalui pelaporan polisi ini, ada efek jera agar oknum yang tercatat sebagai anggota Fraksi Demokrat ini, tidak bersikap arogan, tak melakukan tindak pidana, serta perbuatan yang berada di luar etika dan kepatutan sebagai wakil rakyat," kata Pemimpin Umum Gaung NTB Ridha Rahzen di Sumbawa Besar, Selasa (11/3), seperti dilansir dari Antara.

Menurut dia, laporan itu tertanggal 10 Maret 2014, dengan tanda bukti lapor (TBL) No. TBL/215/III/2014/SPKT yang ditandatangani Ipda Kasri, selaku Kepala Unit II Sentral Pelayanan Kepolisian (SPK) Polres Sumbawa.

Orang lain juga bertanya?

Laporan ini, lanjut Ridha, untuk membuktikan bahwa tidak ada seorang pun yang kebal hukum, termasuk anggota DPRD, sekaligus agar tidak menjadi preseden buruk di kemudian hari.

Ridha menyatakan, dalam menjalankan tugas jurnalistiknya, wartawan mengacu pada kode etik jurnalistik dengan menempuh cara-cara yang profesional dalam melaksanakan tugasnya. Dalam memberitakan permasalahan, wartawan selalu menguji informasi, memberitakan secara berimbang, tidak mencampurkan fakta dan opini yang menghakimi, serta menerapkan asas praduga tak bersalah.

"Jadi konfirmasi yang dilakukan oleh wartawan kami terhadap oknum dewan itu untuk menghindari adanya berita bohong dan fitnah, tapi mendapatkan berita yang akurat dan berimbang, sebagai upaya untuk memberikan kesempatan yang setara kepada oknum bersangkutan dalam menjawab informasi yang menohok dirinya," ucap Ridha.

Selain melaporkan kasus ini secara hukum, Ridha juga telah membentuk tim investigasi terhadap informasi penyalahgunaan dana APBD yang disinyalir melibatkan anggota dewan. Hasil dari investigasi ini nantinya akan diserahkan kepada aparat penegak hukum untuk ditindaklanjuti.

"Semoga apa yang kami laporkan ini menjadi pintu masuk dalam mengungkap dugaan sejumlah kasus-kasus lainnya," demikian Ridha.

Ulah syamsuddin yang mengancam wartawan ini dikecam berbagai pihak, di antaranya Komunitas Pers (Kompers) KSB, Pengurus DPC Partai Demokrat KSB, Ketua Partai Demokrat Kabupaten Sumbawa, dan praktisi hukum.

Sejumlah pihak menilai tindakan Syamsuddin sangat tidak terpuji, bahkan ada yang meminta agar mental oknum itu perlu diperiksa, karena ancamannya di luar batas kewajaran sebagai wakil rakyat.

Sebelumnya, Rivi, wartawan Gaung NTB, ingin meminta klarifikasi sehubungan adanya informasi dari pengusaha bernama Fikriyadi Opik, yang mengaku mobilnya 'disandera' Syamsuddin. Konfirmasi ini dilakukan untuk mendapat informasi yang berimbang, sehingga tidak menimbulkan fitnah, khususnya bagi oknum bersangkutan.

Bukannya memberikan klarifikasi, malah dengan pongahnya Syamsuddin mengeluarkan ancaman terhadap Rivi. Dia mengancam akan membunuh wartawan yang berani mempublikasikan kasus yang menimpanya, terkait dugaan penyanderaan mobil 'rent car' milik Fikriyadi Opik.

Tak hanya itu, dia juga mengancam akan membawa massa sebanyak tiga truk untuk membuat perhitungan terhadap media yang memberitakan kasusnya. (mdk/tyo)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Wartawan Tewas Ditembak dari Jarak Dekat
Wartawan Tewas Ditembak dari Jarak Dekat

Tersangka diduga memiliki dendam pribadi terhadap wartawan media online tersebut.

Baca Selengkapnya
Dewan Pers Desak Kapolda Metro Turun Tangan Usut Pendukung SYL Tendang Wartawan Usai Sidang Vonis
Dewan Pers Desak Kapolda Metro Turun Tangan Usut Pendukung SYL Tendang Wartawan Usai Sidang Vonis

Kericuhan terjadi usai sidang vonis SYL di PN Tipikor

Baca Selengkapnya
Warga Jombang Habisi Wartawan Media Online Ditembak dan Dipukul Palu, Begini Kronologinya
Warga Jombang Habisi Wartawan Media Online Ditembak dan Dipukul Palu, Begini Kronologinya

Pelaku adalah tetangga korban. Selama bertetangga, hubungan keduanya kurang harmonis.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Kompolnas Ungkap AKP Dadang Tembaki Rumah Dinas Kapolres Usai Bunuh AKP Ulil
VIDEO: Kompolnas Ungkap AKP Dadang Tembaki Rumah Dinas Kapolres Usai Bunuh AKP Ulil

AKP Dadang Iskandar sempat mengancam personel polisi sesaat sebelum menembak rumah dinas Kapolres Solok Selatan

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Pasang Alat Peraga Kampanye di Masjid, Caleg PKS Dipukul Sampai Berdarah
Gara-Gara Pasang Alat Peraga Kampanye di Masjid, Caleg PKS Dipukul Sampai Berdarah

Caleg PKS ini telah membuat laporan ke polisi terkait pemukulan itu, pada Sabtu (13/1) lalu.

Baca Selengkapnya
Jurnalis Rico Sempurna Tewas Rumahnya Dibakar, ini Daftar Wartawan di Indonesia Dibunuh Terkait Pemberitaan
Jurnalis Rico Sempurna Tewas Rumahnya Dibakar, ini Daftar Wartawan di Indonesia Dibunuh Terkait Pemberitaan

Daftar wartawan di Indonesia yang tewas dibunuh usai meliput kasus sensitif.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Hakim Diduga Ancam Aktivis Perempuan Hingga Dilaporkan ke KY Sumbar
Duduk Perkara Hakim Diduga Ancam Aktivis Perempuan Hingga Dilaporkan ke KY Sumbar

Duduk Perkara Hakim Padang Diduga Ancam Aktivis Perempuan Hingga Dilaporkan ke KY

Baca Selengkapnya
Anak Buah Pukuli Wartawan karena Pemberitaan, Komandan TNI AL Dicopot
Anak Buah Pukuli Wartawan karena Pemberitaan, Komandan TNI AL Dicopot

TNI-AL bertanggung jawab untuk melakukan proses pengobatan terhadap korban.

Baca Selengkapnya
Kasus Pembunuhan Wartawan Rico Sempurna Dinilai Jalan di Tempat, Apakabar Pengusutan Terhadap Koptu HB?
Kasus Pembunuhan Wartawan Rico Sempurna Dinilai Jalan di Tempat, Apakabar Pengusutan Terhadap Koptu HB?

Kabar terakhir, Koptu HB sudah diperiksa. Tetapi hingga kini status hukum terhadapnya masih mengambang.

Baca Selengkapnya
Surati Panglima, DPR Yakinkan Publik Kasus Warga Aceh Dibunuh Paspampres akan Transparan
Surati Panglima, DPR Yakinkan Publik Kasus Warga Aceh Dibunuh Paspampres akan Transparan

Pomdam Jaya menyampaikan dalam kasus ini pihaknya telah menetapkan sebanyak tiga anggota TNI sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Wartawan Tewas Ditembak Senapan Angin hingga Dihantam Palu, Ini Penjelasan Polisi
VIDEO: Wartawan Tewas Ditembak Senapan Angin hingga Dihantam Palu, Ini Penjelasan Polisi

Tubuh pria berumur 46 tahun itu ditemukan bersimbah darah dengan mengenakan kaos hitam dan bersarung.

Baca Selengkapnya
Jenderal Dudung Transparan Usut Paspampres Culik-Bunuh: Kalau Anggota Terlibat Hukum Seberat-beratnya!
Jenderal Dudung Transparan Usut Paspampres Culik-Bunuh: Kalau Anggota Terlibat Hukum Seberat-beratnya!

Dudung menambahkan, ia tidak keberatan jika ada lembaga lain yang meminta peradilan koneksitas. Ia justru mendorong hal tersebut.

Baca Selengkapnya