Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anggota klub SATUDARAH juga merusak diskotek di Legian

Anggota klub SATUDARAH juga merusak diskotek di Legian Geng Satu Darah buat onar di Kuta. ©2016 merdeka.com/gede nadi jaya

Merdeka.com - Beberapa anggota klub sepeda motor SATUDARAH membikin onar di Kuta, Denpasar, Bali, kabarnya juga merusak sebuah tempat hiburan malam di wilayah itu, Senin (8/8) dini hari. Menurut Polsek Kuta, insiden terjadi sekitar pukul 02.00 WITA.

Puluhan lelaki asing berperawakan tinggi besar keluar dari sebuah kelab malam di jalan Legian, Kuta. Saat itu mereka berteriak-teriak di jalanan, dan melempar beberapa botol bir di jalan.

Sekitar pukul 03.30 WITA, 25 orang turun di Jalan Dewi Kuta menuju Sunset Road. Mereka mengadang sejumlah warga melintas. Bahkan beberapa kendaraan roda empat dilempari. Sebagian berjalan menuju arah utara, tepat di depan diskotek PYRAMID.

Di depan diskotek tutup pukul 04.30 WITA, sekelompok orang asing mengenakan rompi kulit bertuliskan SATUDARAH merangsek masuk membuat kegaduhan.

Menjelang matahari terbit sekitar pukul 06.00 WITA, kembali datang rombongan berjumlah 15 orang turun dari taksi. Dua orang di antara kelompok kedua itu diketahui ada warga lokal.

"Ada laporan pengerusakan dari pihak PYRAMID. Saat ini masih kita selidiki kasusnya, sejumlah pegawai setempat sudah kita mintai keterangan," kata sumber di Polsek Kuta.

Kelompok ini melempari diskotek di pinggir jalan ini dengan batu dan kerikil. Bahkan, sejumlah helm berada di parkiran halaman depan diskotek juga dipakai melempar.

"Laporan pengerusakan, selain kaca pecah juga beberapa motor yang parkir di areal diskotek PYRAMID dirusak, dengan cara dirobohkan dan ditendang," ujar sumber.

Warga dan petugas keamanan berhasil menghalau dan mengusir gerombolan ini sekitar pukul 06.15 WITA. Namun, kelompok itu berjalan kaki dengan santai.

"Beberapa dari mereka ada yang menginap di wilayah itu," imbuh sumber.

Menurut pihak keamanan Hotel Harris, ada enam pria diantar gerombolan itu masuk hotel sambil menggenggam batu. Mereka masuk kamar, kemudian rekan lainnya pergi mengadang taksi di tengah jalan.

"Mereka masuk hotel sambil teriak-teriak. Mabuk semua, masih pegang batu, tetapi sekitar pukul 06.30 WITA sudah buru-buru out," kata seorang pegawai hotel.

‎"Dugaan sementara mereka merasa tersinggung karena saat masuk sudah diusir lantaran diskotek mau tutup. Kemungkinan ketersinggungan itu memicu beberapa kelompok mereka untuk melakukan pengerusakan," tutup sumber di Polsek Kuta.

Kabarnya, ada dua orang masih dirawat di Rumah Sakit BIMC Kuta akibat terkena pukulan dari kelompok itu. Namun pihak rumah sakit menolak memberikan identitas pasien.

geng satu darah buat onar di kuta

(mdk/ary)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Polisi Ciduk 5 Orang Pembubaran Diskusi di Kemang, Dua Langsung Jadi Tersangka
VIDEO: Polisi Ciduk 5 Orang Pembubaran Diskusi di Kemang, Dua Langsung Jadi Tersangka

Dua orang itu terindikasi melakukan pidana perusakan hingga menganiaya sekuriti hotel

Baca Selengkapnya
Puluhan Siswa dan Alumni SMK Negeri di Garut Sewa Gedung untuk Pesta Miras
Puluhan Siswa dan Alumni SMK Negeri di Garut Sewa Gedung untuk Pesta Miras

Puluhan pelajar salah satu sekolah menengah kejuruan (SMK) negeri di Garut, Jawa Barat, Minggu (21/1) dini hari digelandang ke Mapolres Garut.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Gerombolan Pesilat Jember Lagi Konvoi Keroyok Polisi, 13 Orang Ditetapkan Tersangka
Detik-Detik Gerombolan Pesilat Jember Lagi Konvoi Keroyok Polisi, 13 Orang Ditetapkan Tersangka

Salah satu peserta konvoi memprovokasi dengan mengatakan ada dari anggota mereka ditangkap polisi.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Markas Brimob Polda Jatim Meledak saat Polisi Sedang Belajar soal Analisis Ledakan
Detik-Detik Markas Brimob Polda Jatim Meledak saat Polisi Sedang Belajar soal Analisis Ledakan

Sebanyak 15 anggota Gegana yang sedang belajar melakukan latihan analisis ledakan saat markas Brimob Polda Jatim meledak.

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta Bus PSS Sleman Dirusak Saat Parkir, Pelaku Gerombolan Bermotor
Fakta-Fakta Bus PSS Sleman Dirusak Saat Parkir, Pelaku Gerombolan Bermotor

Akibat kejadian tersebut, kepala CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi terkena lemparan batu.

Baca Selengkapnya
Polisi Tetapkan Dua Tersangka Baru Kasus Pembubaran Diskusi Kemang, Total Jadi 5 Orang
Polisi Tetapkan Dua Tersangka Baru Kasus Pembubaran Diskusi Kemang, Total Jadi 5 Orang

Keduanya ditangkap di tempat berbeda. Adapun, RR ditangkap di rumah keluarganya kawasan Bekasi.

Baca Selengkapnya
Anggota TNI di Bali Diserang Lemparan Batu Oleh Sekelompok Orang di Lapangan Futsal, Ini Cerita Lengkapnya
Anggota TNI di Bali Diserang Lemparan Batu Oleh Sekelompok Orang di Lapangan Futsal, Ini Cerita Lengkapnya

Lemparan batu mengenai kening dan pipi Serd STV hingga memar dan dibawa ke rumah sakit.

Baca Selengkapnya
Gerombolan Pemotor Kembali Berulah di Denpasar, Keroyok Tiga Orang hingga Babak Belur
Gerombolan Pemotor Kembali Berulah di Denpasar, Keroyok Tiga Orang hingga Babak Belur

Pengeroyokan itu terjadi di Jalan Gunung Soputan, depan Balai Pertemuan Bhumiku, Desa Pemecutan Kelod, Denpasar Barat, Bali pada Rabu (17/1) dini hari.

Baca Selengkapnya
Ledakan Gudang di Markas Gegana Surabaya, Bangunan Rusak hingga Puluhan Polisi Terluka
Ledakan Gudang di Markas Gegana Surabaya, Bangunan Rusak hingga Puluhan Polisi Terluka

Gudang yang meledak itu diketahuinya terletak di dalam kompleks Markas Gegana Satbrimob Polda Jatim.

Baca Selengkapnya
TNI Periksa Prajurit Diduga Serang Markas Polres Jayawijaya
TNI Periksa Prajurit Diduga Serang Markas Polres Jayawijaya

Dugaan prajurit TNI menyerang Polres Jayawijaya itu ditangani Kodam XVII/Cenderawasih.

Baca Selengkapnya
Anggota TNI AL Tabrak Rombongan Pesepeda, Tiga Orang Luka-Luka
Anggota TNI AL Tabrak Rombongan Pesepeda, Tiga Orang Luka-Luka

Terduga pelaku yang telah menabrak rombongan pesepeda dengan motor trailnya merupakan anggota TNI Angkatan Laut.

Baca Selengkapnya
Kawanan Pemotor Bawa Sajam Kejar dan Menyerang Sekelompok Pemuda di Kampung Bahari
Kawanan Pemotor Bawa Sajam Kejar dan Menyerang Sekelompok Pemuda di Kampung Bahari

Video aksi anarkis sekelompok pemotor yang menyerang sejumlah pemuda kampung Bahari viral.

Baca Selengkapnya