Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anggota TNI yang ditembak sedang buru pencuri mobil Kodam Siliwangi

Anggota TNI yang ditembak sedang buru pencuri mobil Kodam Siliwangi Panglima TNI. ©2015 merdeka.com/muhammad luthfi rahman

Merdeka.com - Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo angkat bicara terkait aksi penembakan terhadap Prajurit TNI (anggota Detasemen Intelijen Kodam III/Siliwangi) oleh anggota Buser Polres Muara Enim yang mengakibatkan 2 (dua) Prajurit TNI luka-luka yaitu Kapten Chb Edi sebagai Komandan Tim dan Serda Deden (anggota Den Intel Kodam III/Siliwangi).

Jenderal Gatot mengatakan bahwa Kapten Edi Sutrisno dan Serda Deden datang ke Lubuk Linggau, dalam rangka melakukan tugas pengejaran pelaku pencurian mobil milik Puskopad Kodam III/Siliwangi yang lari ke Wilayah Lampung.

"Kapten Edi dan Serda Denden bersama-sama dalam 1 tim dan terdapat delapan orang lainnya yang sedang melaksanakan tugas satuan dengan di lengkapi surat perintah, dalam rangka pengejaran terhadap pelaku pencurian mobil. Selain surat perintah, tim juga dilengkapi dengan surat yang menyatakan bahwa kendaraan mobil milik Puskopad Kodam III/Siliwangi yang dicuri dan di jual kepada komplotan penadah mobil curian di wilayah Lampung," kata Jenderal Gatot saat jumpa pers di Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu (15/11).

Sebelum terjadi insiden penembakan, Jenderal Gatot menjelaskan bahwa dalam tugasnya, tim Denintel Kodam III/Siliwangi yang dipimpin oleh Kapten Edi Sutrisno telah berhasil menangkap 4 pelaku yang masing-masing di Wilayah Garut, Muara Enin, dan di Lampung. Namun, katanya, saat melakukan pengintaian di Lubuk Linggau, tim Denintel Kodam III/Siliwangi disergap Tim Buser Muara Enim lalu diperintahkan untuk keluar.

"Dalam melakukan tugasnya, Denintel Kodam III/Siliwangi telah berhasil menangkap tiga orang pelaku sindikat pencurian dan penadah mobil, antara lain Yudas di Jl. Otista Kabupaten Garut, Herman di daerah Lampung, Edi di Muara Enin dan Riono yang tercatat sebagai anggota Polri di Prabumulih," jelasnya

"Selanjutnya dalam pengembangan penangkapan pelaku, Dedi, telah melakukan pengamatan sasaran di wilayah Lubuklinggau, telah di dapati lima unit mobil di kepung dan disergap oleh Tim Buser Muara Enin, dan saat itulah diperintahkan untuk keluar," terang Jenderal bintang empat ini.

Seperti diketahui, terjadi insiden penembakan berujung bentrok antara TNI-Polri di Kecamatan Lubuk Linggau Utara, Kota Lubuk Linggau, Sumsel, dua anggota TNI dari Kodam III Siliwangi yang sedang bertugas, Kapten E Sutrisno dan Serda Deden terlibat bentrok dengan polisi setempat. Akibatnya kedua intel TNI itu terkena tembak, sementara di kubu Polri jatuh korban luka, Jumat (13/11).

"Benar tadi malam ada bentrokan antara anggota TNI dan Polri. Ini karena terjadi miss informasi," ungkap Kapendam II Sriwijaya Letkol ARH Syaeful Mukti Ginanjar saat dihubungi merdeka.com, Sabtu (14/11).

Informasi yang dihimpun, peristiwa itu terjadi di depan Alfamart Jalan Lintas Timur Sumatera, Desa Megang, sekitar pukul 23.30 WIB. Korban Kapten E Sutrisno dan Serda Deden mengalami luka tembak di rusuk kanan, sementara dari kubu Polri dikabarkan ada beberapa yang terluka. Di antaranya Kasat Reskrim Polresta Lubuk Linggau AKP Arif Mansyur dan Kanit Intel Polresta Lubuk Linggau Ipda Asri. Para korban dirawat di Rumah Sakit Siti Aisyah Lubuk Linggau.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap
Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan Bermotor, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Terlibat Pencurian Ratusan Kendaraan di Jawa Timur, Anggota TNI di Sidoarjo Ditangkap

Baca Selengkapnya
3 Anggota TNI Diperiksa Buntut Penggelapan Ratusan Ranmor di Sidoarjo, Selain Kopda AS Ada Mayor
3 Anggota TNI Diperiksa Buntut Penggelapan Ratusan Ranmor di Sidoarjo, Selain Kopda AS Ada Mayor

Markas Gudbalkir Pusziad di Buduran dijadikan sebagai lokasi penampungan kendaraan curian di Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Melintas Naik Motor, Anggota Polres Puncak Jaya Briptu Kiki Supriyadi Gugur Ditembak OTK
Melintas Naik Motor, Anggota Polres Puncak Jaya Briptu Kiki Supriyadi Gugur Ditembak OTK

Dia menjelaskan saat itu korban Briptu Kiki Supriyadi berada di bagian belakang dan kemudian ditembak.

Baca Selengkapnya
TNI: Gudang yang jadi Lokasi Penadahan Kendaraan Hasil Curanmor Milik Pusat Zeni AD
TNI: Gudang yang jadi Lokasi Penadahan Kendaraan Hasil Curanmor Milik Pusat Zeni AD

TNI mengonfirmasi gudang di Sidoarjo, Jawa Timur yang menjadi lokasi penadahan kendaraan hasil kejahatan adalah milik Pusat Zeni AD.

Baca Selengkapnya
Libatkan Tiga Prajurit, Begini Duduk Perkara Penggelapan Ratusan Motor dan Puluhan Mobil di Gudang TNI Sidoarjo
Libatkan Tiga Prajurit, Begini Duduk Perkara Penggelapan Ratusan Motor dan Puluhan Mobil di Gudang TNI Sidoarjo

Ratusan kendaraan hasil curian tersebut ditampung di gudang Balkir Pusat Zeni TNI Angkatan Darat, Sidoarjo, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik CCTV Rekam Bang Jago Curi Mobil Brimob Papua, Pelaku Tumbang Ditembak Polisi
VIDEO: Detik-Detik CCTV Rekam Bang Jago Curi Mobil Brimob Papua, Pelaku Tumbang Ditembak Polisi

Pelaku mencuri saat mobil dinas sedang terparkir menunggu personel Satgas Damai Cartenz

Baca Selengkapnya
Kronologi Polisi Ditembak Komplotan Maling Motor di Cengkareng hingga Jatuh dari Motor, Satu Pelaku Dibekuk
Kronologi Polisi Ditembak Komplotan Maling Motor di Cengkareng hingga Jatuh dari Motor, Satu Pelaku Dibekuk

Berdasarkan hasil rekaman CCTV dari lokasi kejadian terlihat satu orang pelaku berada di atas motor

Baca Selengkapnya
Mobil Brimob untuk Jemput Satgas Damai Cartenz di Bandara Sentani Dicuri, Pelaku Roboh Ditembak Polisi
Mobil Brimob untuk Jemput Satgas Damai Cartenz di Bandara Sentani Dicuri, Pelaku Roboh Ditembak Polisi

Pelaku saat ini dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Kotaraja.

Baca Selengkapnya
Todong Senpi ke Petugas, Alasan Polisi Tembak Pelaku Curanmor di BSD hingga Tewas
Todong Senpi ke Petugas, Alasan Polisi Tembak Pelaku Curanmor di BSD hingga Tewas

satu pelaku berinisial I alias Gawong diberikan tindakan tegas terukur hingga tewas

Baca Selengkapnya
Kronologi Perampokan di Tol Tanjung Priok, Komplotan Pelaku Beraksi Saat Korban Terjebak Macet
Kronologi Perampokan di Tol Tanjung Priok, Komplotan Pelaku Beraksi Saat Korban Terjebak Macet

Para pelaku memanfaatkan kondisi jalanan yang macet dan mengincar mobil dengan kaca terbuka.

Baca Selengkapnya
Setop Pemotor lalu 'Jual' Nama TNI, Mata Elang di Depok Ketemu Anggota TNI ini yang Terjadi
Setop Pemotor lalu 'Jual' Nama TNI, Mata Elang di Depok Ketemu Anggota TNI ini yang Terjadi

Peristiwa tak mengenakan dialami seorang anggota TNI yang sedang membonceng sang istri dengan sepeda motor miliknya di wilayah Depok, Jawa Barat.

Baca Selengkapnya
Heroik! Penangkap Pelaku Ganjal ATM Diwarnai Tabrak Tembok, Mobil Masuk Parit hingga Seruduk Kendaraan Warga
Heroik! Penangkap Pelaku Ganjal ATM Diwarnai Tabrak Tembok, Mobil Masuk Parit hingga Seruduk Kendaraan Warga

Dari empat pelaku, hanya satu yang berhasil ditangkap sementara tiga lainnya kabur.

Baca Selengkapnya