Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Angkut TKI ilegal dan bawa sabu, kapten kapal asal Malaysia ditangkap

Angkut TKI ilegal dan bawa sabu, kapten kapal asal Malaysia ditangkap Petugas tangkap kapten kapal WN Malaysia. ©2018 Merdeka.com/Abdullah Sani

Merdeka.com - Tim Gabungan Baharkam Polri dan Polres Bengkalis mengamankan speedboat dan menangkap kapten kapal Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia karena menyimpan sabu sebanyak satu paket kecil. Saat diciduk, WN Malaysia bernama Kong Wai Hong itu, membawa lima Tenaga Kerja Indonesia ‎ilegal.

Kapolres Bengkalis AKBP Abas Basuni, membenarkan penangkapan terhadap 6 orang yang hendak berangkat menuju Malaysia dan diduga melakukan pelanggaran Keimigrasian dan tindak pidana narkotika.

"Mereka ditangkap di 02 04′ 766″ U – 101 43′ 732″ T perairan Tanjug Punak, Pulau Rupat. Adapun barang bukti yang diamankan satu speedboat tanpa nama 60 PK merek yamaha, satu paket kecil narkotika jenis sabu," ujar Abas kepada merdeka.com, Kamis (2/1).

Lima TKI ilegal yang diamankan itu di antaranya empat pria dan satu wanita. Mereka yakni Adi Gunawan, Nafrizal, Yatmawati (perempuan), Edy Sahputra, Rahmansyah. Mereka semua adalah warga Indonesia yang akan dipekerjakan sebagai TKI di Malaysia secara ilegal.

Penangkap ini, kata Abas, pada hari ini Rabu (24/1), sekira pukul 02.00 WIB. Saat itu, Kapal Patroli Perkakak 3017 Pol Airud Baharkam Polri dan KP Jenak IV- 2303 Pol Airud Polres Bengkalis, sedang melaksanakan patroli gabungan di perairan Tanjung Punak, Pulau Rupat.

Pada pada posisi 02 04′ 766″ U – 101 43′ 732″ T rubber boat yang sedang melaksanakan Patroli Gabungan, melihat dan melakukan pengejaran terhadap satu unit speedboat tanpa nama bermesin 60 Pk Yamaha.

"Setelah berhasil dihentikan, ternyata speed boat tersebut dinakhodai warga negara Malaysia dan membawa 5 orang TKI," jelas Abas.

Saat itu, nakhoda juga sempat digeledah dan ditemukan satu paket kecil narkotika yang diduga jenis sabu dalam tas nakhoda.‎ Selanjutnya, tersangka dan barang bukti dibawa menuju dermaga sandar Pos Pol Air Tanjung Medang Sat Pol Airud Polres Bengkalis guna proses lebih lanjut.

"Para TKI semua masih diperiksa intensif di markas Polair Polres Bengkalis untuk dilakukan pendataan. Sedangkan nakhoda kapal asal Malaysia itu proses atas kasus kepemilikan sabu," ‎jelas Abas.

(mdk/rzk)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Polisi Tangkap Kapal Pencuri Ikan Berbendera Malaysia di Selat Malaka Kepri
Polisi Tangkap Kapal Pencuri Ikan Berbendera Malaysia di Selat Malaka Kepri

"KIA berbendera Malaysia tersebut diamankan di perairan Selat Malaka Kepulauan Riau," kata Brigjen Trunoyudo

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Tangkap Kapal Pembawa Ratusan Kantong Pakaian Bekas Impor di Riau, 2 Orang Jadi Tersangka
Bea Cukai Tangkap Kapal Pembawa Ratusan Kantong Pakaian Bekas Impor di Riau, 2 Orang Jadi Tersangka

Bea Cukai Riau kembali menangkap kapal pembawa pakai bekas impor yang masuk ke wilayah Indonesia

Baca Selengkapnya
Penyelundup Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Ditangkap, Libatkan WNA
Penyelundup Pengungsi Rohingya di Aceh Timur Ditangkap, Libatkan WNA

WNA itu berperan sebagai nakhoda kapal dari Bangladesh ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bareskrim Gagalkan Upaya Penyelundupan 19 Kg Sabu dari Malaysia
Bareskrim Gagalkan Upaya Penyelundupan 19 Kg Sabu dari Malaysia

kelima tersangka memiliki peran tersendiri untuk menyelundupkan narkoba

Baca Selengkapnya
6 Warga Sulawesi dan 1 WN China Ditetapkan jadi Tersangka Penyelundupan Manusia ke Australia
6 Warga Sulawesi dan 1 WN China Ditetapkan jadi Tersangka Penyelundupan Manusia ke Australia

Saat hendak berlayar ke Australia, mereka langsung ditangkap petugas dari Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) wilayah NTT.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap 2.431 Tersangka Narkoba Selama Oktober, Ratusan Ribu Obat dan Senpi Disita
Polisi Tangkap 2.431 Tersangka Narkoba Selama Oktober, Ratusan Ribu Obat dan Senpi Disita

2.128 tersangka di antaranya sedang dalam proses penyidikan dan 303 tersangka lainnya dilakukan rehabilitasi.

Baca Selengkapnya
Kronologi Perompak Sekap 14 ABK di Perbatasan Kalteng-Kalsel, Bawa Kabur Ponsel hingga Uang Tunai
Kronologi Perompak Sekap 14 ABK di Perbatasan Kalteng-Kalsel, Bawa Kabur Ponsel hingga Uang Tunai

Beruntung 14 ABK tugboat dan tongkang Royal 17 selamat usai para kelompok perompak.

Baca Selengkapnya
Bareskrim Gagalkan Peredaran 157 Kg Sabu Jaringan Internasional
Bareskrim Gagalkan Peredaran 157 Kg Sabu Jaringan Internasional

Kasus peredaran gelap narkotika di dua wilayah dengan total barang bukti sebanyak 157 kilogram sabu-sabu.

Baca Selengkapnya
Hendak Kembali ke Indonesia, 51 PMI dari Malaysia Diamankan Polres Rokan Hilir
Hendak Kembali ke Indonesia, 51 PMI dari Malaysia Diamankan Polres Rokan Hilir

Polres Rokan Hilir amankan 51 Pekerja Imigran Indonesia dari Malaysia.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Wartawan Gadungan Terlibat Perdagangan Orang di Batam
Polisi Tangkap Wartawan Gadungan Terlibat Perdagangan Orang di Batam

Sementara itu, ketiga korban yakni BN (29) asal Tasikmalaya, O (40) asal Subang dan A (28) asal Subang. Kedua pelaku disinyalir untung Rp2 juta per korban.

Baca Selengkapnya
Kejati Bali OTT Sejumlah Petugas Imigrasi Ngurah Rai
Kejati Bali OTT Sejumlah Petugas Imigrasi Ngurah Rai

Belum diketahui pasti kasus yang apa yang membuat petugas imigrasi terjaring OTT.

Baca Selengkapnya