Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Antasari akan datangi Polda Metro tagih kelanjutan kasus SMS gelap

Antasari akan datangi Polda Metro tagih kelanjutan kasus SMS gelap Antasari ke Lapas Tangerang. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar bakal menyambangi Gedung Mapolda Metro Jaya. Kedatangan Antasari guna menanyakan tindak lanjut atas laporannya SMS yang dia terima tahun 2010 silam hingga berujung dirinya dibui.

Melalui pengacaranya, Boyamin Saiman, Antasari melaporkan SMS gelap yang dia terima dan meminta polisi mengusut SMS palsu tersebut.

"Rencananya minggu depan, antara Rabu (1 Februari) atau Kamis (2 Februari) ke Polda Metro Jaya," ujar Boyamin ketika dikonfirmasi, Sabtu (28/1).

Selain Antasari dan pengacaranya, turut mendampingi adik mantan Bos PT Putra Rajawali Banjaran Nasrudin Zulkarnaen, Andi Syamsuddin.

"Saya juga ada di pihaknya keluarga korban. Kalau Pak Antasari anggap saja sudah bebas, tapi kan masih ada satu keadilan yang belum, yakni keluarga korban mencari pelaku sesungguhnya," kata Boyamin.

"Kami tak ada bukti baru yang bakal dibawa. Kami cuma menagih janji sejauh mana kinerja kepolisian dalam menindaklanjuti laporan kami. Polisi dulu kan statement awal kasus pembunuhan ini karena perebutan cewek, terbukti kaitannya ada SMS, kan itu polisi yang merangkai cerita dan kemudian dijadikan dakwaan jaksa di pengadilan. Ternyata setelah disidangkan itu tidak ada (SMS)," bebernya.

Lanjutnya, hingga akhir kliennya bebas, kasus ini masih saja belum terungkap. Apalagi di persidangan, tidak terbukti bahwa SMS gelap itu berasal dari Antasari.

"Katanya ada SMS, ada saksi yang mengatakan ada SMS, sekarang bongkar aja BAP, pernah nggak diprint out (bukti SMS) atau polisi mencari ke Telkomsel lagi, ada nggak SMS dari Pak Antasari waktu itu, wong tugasnya polisi kok. Jadi gimana tugasmu polisi. Kalau tidak sanggup bilang aja tidak sanggup. Jangan gini. Jadi kita bisa menempuh jalur hukum lainnya," pungkasnya.

(mdk/lia)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jadi Saksi Kasus Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK, Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar ke Jakarta
Jadi Saksi Kasus Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK, Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar ke Jakarta

Kedatangan Kombes Irwan untuk memenuhi panggilan pemeriksaan sebagai saksi oleh Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar Diperiksa Terkait Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK terhadap SYL, Ini Penjelasan Polda Jateng
Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar Diperiksa Terkait Dugaan Pemerasan Pimpinan KPK terhadap SYL, Ini Penjelasan Polda Jateng

Irwan Anwar dipanggil untuk dimintai klarifikasi. Pemanggilan terjadi pada pekan lalu.

Baca Selengkapnya
Mantan Anak Buah Firli Bahuri Masih Diperiksa Polda Metro terkait Dugaan Kasus Pemerasan
Mantan Anak Buah Firli Bahuri Masih Diperiksa Polda Metro terkait Dugaan Kasus Pemerasan

Polda Jawa Tengah membenarkan informasi keberangkatan Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar menuju Jakarta.

Baca Selengkapnya
Polda Panggil lagi Aiman untuk Klarifikasi Kasus Dugaan Polisi Tidak Netral
Polda Panggil lagi Aiman untuk Klarifikasi Kasus Dugaan Polisi Tidak Netral

Pemanggilan tersebut dijadwalkan pada Selasa (5/12) lusa pukul 09.00 WIB di Polda Metro Jaya.

Baca Selengkapnya
Kapolda Metro Sebut Kombes Irwan Diperiksa Hari Ini Terkait Dugaan Pimpinan KPK Peras Syahrul Yasin Limpo
Kapolda Metro Sebut Kombes Irwan Diperiksa Hari Ini Terkait Dugaan Pimpinan KPK Peras Syahrul Yasin Limpo

Kombes Irwan sudah berangkat dari Semarang ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Debat Sengit Aiman Vs Penyidik Sampai Hary Tanoe Datangi Markas Polisi
VIDEO: Debat Sengit Aiman Vs Penyidik Sampai Hary Tanoe Datangi Markas Polisi

Sempat terjadi perdebatan antara Aiman dengan penyidik pada Jumat 26 Januari 2024.

Baca Selengkapnya