Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Antisipasi Corona, Imigrasi Solo Setop Antrean Permohonan Paspor Mulai Hari ini

Antisipasi Corona, Imigrasi Solo Setop Antrean Permohonan Paspor Mulai Hari ini Antre bikin paspor. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surakarta sudah tidak menerima antrean permohonan paspor terhitung mulai hari ini. Layanan hanya diberikan bagi pemohon melalui antrean online yang sudah mengisi data permohonan secara online sebelumnya.

Sementara itu bagi pemohon dengan prioritas kebutuhan mendesak masih bisa dilakukan. Namun dengan persetujuan kepala kantor melalui nomor helpdesk Kantor Imigrasi (HP:08112696999 atau E-mail: Imigrasi.ska@gmail.com).

Kepala Kantor Imigrasi kelas I TPI Surakarta, Said Ismail mengatakan kebijakan tersebut sesuai dengan Surat Edaran Nomor: IMI- GR.01.01-2114 tahun 2020 tanggal 23 Maret 2020, tentang pembatasan layanan keimigrasian dalam rangka mencegah penyebaran COVID-19 di lingkungan Kantor Imigrasi. Dalam surat edaran tersebut, juga diatur tentang orang asing yang ada di Indonesia.

"Untuk orang asing yang masuk ke Indonesia setelah tanggal 5 Februari 2020 dan izin tinggalnya sudah habis tidak akan dikenakan biaya overstay. Sehingga tidak perlu datang ke kantor," ujar Said, Selasa (24/3).

Said menjelaskan, orang asing yang yang masuk sebelum tanggal 5 februari 2020, namun izin tinggalnya habis dan tidak dapat diperpanjang, tetap harus mengajukan izin tinggal keadaan terpaksa di kantor imigrasi.

"Informasi yang berkaitan dengan izin tinggal orang asing dapat menghubungi nomor Helpdesk (HP. 081231904277 atau e-mail: Imigrasi.ska@gmail.com)," jelasnya.

Lebih lanjut, Said menyampaikan, menyikapi perkembangan virus corona, pihaknya melakukan upaya maksimal dalam rangka pencegahan. Di antaranya pemeriksaan suhu tubuh bagi semua pegawai dan pemohon yang masuk ke lingkungan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surakarta.

"Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surakarta juga menyediakan hand sanitizer, tempat cuci tangan dengan air mengalir, masker, sarung tangan bagi pegawai dan antiseptik," pungkas Said.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Bikin Paspor Secara Online dan Syaratnya
Cara Bikin Paspor Secara Online dan Syaratnya

Paspor menjadi dokumen penting yang wajib dimiliki untuk melakukan perjalanan ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
Setelah 2 Hari Server PDN Kominfo Down, Begini Kondisinya Sekarang
Setelah 2 Hari Server PDN Kominfo Down, Begini Kondisinya Sekarang

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memberikan update terbaru kondisi Pusat Data Nasional Sementara yang mengalami down.

Baca Selengkapnya
FOTO: Rayakan Hari Jadi Imigrasi ke-74, Antrean 1.074 Pemohon Paspor Pecahkan Rekor saat Car Free Day Jakarta
FOTO: Rayakan Hari Jadi Imigrasi ke-74, Antrean 1.074 Pemohon Paspor Pecahkan Rekor saat Car Free Day Jakarta

Acara tersebut digelar dalam rangka merayakan hari jadi Imigrasi ke-74.

Baca Selengkapnya
Polri Beri Dispensasi Perpanjangan SIM-STNK yang Mati saat Lebaran, Tak Akan Ditilang
Polri Beri Dispensasi Perpanjangan SIM-STNK yang Mati saat Lebaran, Tak Akan Ditilang

Polri berikan toleransi kepada masyarakat pemegang SIM dan STNK yang habis masa berlakunya selama libur Lebaran

Baca Selengkapnya
PDN Diretas, Ditjen Imigrasi: Layanan Visa Online, Izin Tinggal dan Paspor Sudah Pulih 100%
PDN Diretas, Ditjen Imigrasi: Layanan Visa Online, Izin Tinggal dan Paspor Sudah Pulih 100%

Ditjen Imigrasi memastikan seluruh layanan terkait keimigrasian telah pulih 100 persen.

Baca Selengkapnya
Awas Kehabisan, Pemudik Diimbau Beli Tiket Penyeberangan dari Sumatera ke Pulau Jawa Jauh-Jauh Hari
Awas Kehabisan, Pemudik Diimbau Beli Tiket Penyeberangan dari Sumatera ke Pulau Jawa Jauh-Jauh Hari

Para pengguna jasa juga harus memastikan telah mengisi identitas penumpang, serta kendaraan secara lengkap dan benar.

Baca Selengkapnya
Tinjau Kalikangkung, Kapolri Sebut Ada 3 Prioritas Kesiapan Mudik
Tinjau Kalikangkung, Kapolri Sebut Ada 3 Prioritas Kesiapan Mudik

Listyo turut mengimbau kepada para pemudik agar tidak memaksakan diri selama berkendara ke kampung halaman

Baca Selengkapnya
Begini Syarat dan Biaya Perpanjang SIM Tahun 2025
Begini Syarat dan Biaya Perpanjang SIM Tahun 2025

Pemilik SIM dengan masa berlaku yang habis pada 1 Januari 2025 masih dapat memperpanjang SIM mereka pada tanggal 2 dan 3 Januari 2025.

Baca Selengkapnya
Hore, Pekerja Migran Indonesia Bisa Bikin Paspor Gratis
Hore, Pekerja Migran Indonesia Bisa Bikin Paspor Gratis

Direktorat Jenderal Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM) menggratiskan biaya pembuatan paspor untuk pekerja migran Indonesia.

Baca Selengkapnya