Antisipasi kemacetan mudik di Cipali, ini cara yang diterapkan
Merdeka.com - Tol Cikopo Palimanan (Cipali) diprediksi akan menjadi primadona pemudik di jalur utara saat musim mudik nanti. Jika semua pemudik menggunakan Cipali khawatir penumpukan kendaraan justru terjadi.
Beberapa langkah dilakukan kepolisian agar mudik nanti tidak harus melulu melintas Tol Cipali. Sebab masih ada jalur tengah dan selatan yang sudah memadai.
Kapolda Jabar Irjen Pol Bambang Waskito menyatakan, hasil tinjauannya beberapa waktu sebelumnya, kemacetan di Tol Cipali disebabkan lamanya teknis pembayaran. Pihaknya mengaku sudah berkoordinasi dengan pengelola tol untuk menambah gardu pembayaran.
-
Kenapa Korlantas Polri mengantisipasi kecelakaan mudik? Pada tahun 2023 terjadi 512 kejadian. Pada tahun ini diupayakan diturunkan. 'Pada tahun 2024 kami berharap dapat meminimalkan sehingga operasi tadi bisa berjalan dengan aman dan nyaman itu bisa terwujud,' katanya.
-
Bagaimana tol Cimanggis-Cibitung digunakan saat mudik? Adapun pemberlakuan fungsional akan dilakukan untuk 1 jalur 1 arah, pertama untuk arus mudik berlaku dari Nagrak menuju Cibitung pada 4 sampai 11 April 2024.
-
Kenapa banyak orang mudik pakai motor? Mayoritas masyarakat beralasan mudik memakai motor lebih hemat biaya dan memudahkan mobilisasi di kampung halaman. "Kalau pakai motor, biayanya enggak sampai Rp500 ribu. Di kampung juga bisa ke mana-mana. Pakai motor bisa 8-9 jam, paling kalau capek istirahat dulu di rest area,"
-
Dimana tol Cimanggis-Cibitung digunakan untuk mudik? Dikutip melalui akun instagram @tmcpoldametro, dijelaskan nantinya jalan tol sepanjang 19,65 Km akan mencangkup Cimanggis - Cibitung, segmen Nagrak - Cibitung yang sudah bisa digunakan sampai 16 April 2024.
-
Kenapa tol Cimanggis-Cibitung dibuka saat mudik? Upaya menjaga kelancaran mobilitas masyarakat selama arus mudik dan balik lebaran terus dilakukan. Kali ini dengan membuka operasional ruas Tol Cimanggis -Cibitung yang bisa digunakan masyarakat, per Kamis (4/4) hari ini.
-
Dimana saja pemudik motor terlihat ramai? Mudik motor masih jadi primadona Jutaan pemudik dengan motor menyemut selama musim mudik 2023. Memadati ruas-ruas jalan demi bertemu keluarga di kampung halaman.
"Jadi dari pihak tol sudah nyiapkan gardu-gardu ditambah," ungkapnya usai memimpin Rapat Koordinasi Lintas Sektoral pengamanan mudik Lebaran dengan sandi operasi Ramadaniya 2016, di Mapolda Jabar, Kota Bandung, Kamis (9/6).
Selain itu untuk mengefisiensikan pembayaran berulang teknis juga sedang dikaji ulang. Agar pembayaran tidak berulang dalam rute tertentu.
"Kalau kita dari Jakarta menuju Jateng hanya bayar di tol dalam kota. Nanti di tol cikarang hanya mengambil tiket, di palimanan baru ditukar pembayaran di palimanan. Setelah dari palimanan ambil tiket lagi untuk langsung dibayarkan di Brebes. Jadi ini semakin efisien," ungkapnya.
Dia menyatakan, selama ini pembayaran dalam setiap kendaraan menelan waktu sekitar 8 detik. Dia ingin musim mudik nanti bisa lagi ditekan agar laju kendaraan kian cepat. "Satu kendaraan diprediksi 8 detik. Kalau bisa nanti dipres lagi," terangnya.
Dia juga mengimbau pengguna jalan tol agar menyiapkan uang pas untuk membayar tol agar pembayaran tidak menelan waktu lama. "Misalnya tol dalam kota Rp 9 ribu, Palimanan berapa, di tol terakhir berapa, benar-benar disiapkan. Jangan biaya tol Rp 9 ribu bayar pakai Rp 100 ribu," imbaunya.
Selain itu dia mengaku sudah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan agar truk berat untuk tidak melintas ke sana. "Dengan kondisi seperti ini kita koordinasikan dengan Perhubungan, bus dan truk bisa dialihkan ke sana (jalur pantura pantura jalur selatan)," ucap jenderal polisi bintang dua tersebut.
(mdk/hhw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sebanyak 193,6 juta orang atau 71,7 persen dari jumlah penduduk Indonesia akan melakukan perjalanan mudik lebaran tahun ini.
Baca SelengkapnyaMengantisipasi lonjakan pemudik, beberapa ruas tol trans Jawa menerapkan sistem satu arah, jalur pasang surut atau contra flow, hingga ganjil genap.
Baca SelengkapnyaDirlantas Polda Metro Jaya mempersiapkan beberapa langkah untuk mencegah kemacetan kendaraan yang akan menuju Jakarta dan sekitarnya saat arus balik.
Baca SelengkapnyaKorps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memetakan beberapa wilayah yang perlu mendapat perhatian khusus pada saat musim mudik 2024.
Baca SelengkapnyaPemudik diminta mempersiapkan fisik dan juga kendaraan sebelum kembali ke Jakarta.
Baca SelengkapnyaKemacetan berlangsung selama berjam-jam. Banyak pengendara menggunakan bahu jalan untuk istirahat.
Baca SelengkapnyaMenurut catatan Kemenhub, 107,63 juta orang diperkirakan akan bepergian pada libur Nataru 2024.
Baca SelengkapnyaPerlu ada teknologi khusus yang menggantikan transaksi tap kartu.
Baca SelengkapnyaKorps Lalu Lintas (Korlantas) Polri membeberkan titik rawan macet di jalur mudik Lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaMenhub Budi Karya Sumadi mengakui 3 lokasi arus mudik lebaran menjadi yang paling menantang untuk diselesaikan.
Baca SelengkapnyaItu perlu diantisipasi terutama kecelakaan lalu lintas dan kemacetan" ujar Slamet
Baca SelengkapnyaPelabuhan Indah Kiat akan dioperasikan jika terjadi keadaan darurat seperti penumpukan pemudik di beberapa pelabuhan
Baca Selengkapnya