Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Antisipasi Lonjakan Covid-19, RSD Wisma Atlet Tambah 1.700 Tempat Tidur Pasien

Antisipasi Lonjakan Covid-19, RSD Wisma Atlet Tambah 1.700 Tempat Tidur Pasien RSD Wisma Atlet Kemayoran. ©2021 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet menyiapkan tower tambahan untuk mengantisipasi lonjakan jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Saat ini, empat tower yang ada yakni 4, 5, 6, dan 7 sudah terisi 4.771 orang dari jumlah bed keseluruhan sebanyak 5.999. Dari jumlah tersebut saat ini sisa bed di RSD Wisma Atlet tersisa 1.223.

Komandan Lapangan RSD Wisma Atlet, Letkol Laut Muhammad Arifin menyatakan pihaknya telah menyediakan tower lain yang dapat dimanfaatkan untuk isolasi mandiri pasien terkonfirmasi positif Covid-19 gejala ringan.

"Antisipasinya tower 9 kan sudah siap menerima pasien dengan gejala ringan, saat nanti di sini sudah penuh," katanya saat dihubungi, Kamis (21/1).

Dia mengungkapkan, tower 9 tersebut rencananya dapat menampung sebanyak 1.700 pasien.

Sebelumnya, Koordinator RS Darurat Wisma Atlet, Mayjen TNI Tugas Ratmono menyatakan rencana ada penambahan petugas kesehatan di RS Darurat Wisma Atlet. Yakni mulai dari dokter hingga non tenaga kesehatan untuk limbah.

"Otomatis akan ditambah 400 perawat hampir beberapa hari sekali. Hari ini ditambah 100 atau 80 perawat, dokter kita tambahkan non medis kita tambahkan," kata Tugas dalam video YouTube BNPB, Senin (18/1).

Sementara itu, Pemprov DKI Jakarta menyatakan ketersediaan tempat tidur isolasi dan ICU di Rumah Sakit (RS) rujukan pasien Covid-19 hampir penuh.

Hal tersebut berdasarkan unggahan Pemprov DKI melalui akun Instagram @dkijakarta pada Selasa (19/1) yang dikutip Liputan6.com.

"Kapasitas tersisa 13 persen lagi untuk menampung pasien Covid-19, baik yang berasal dari Jakarta maupun luar Jakarta," bunyi unggahan tersebut.

Dalam unggahan tersebut juga dijelaskan angka penggunaan tempat tidur atau bed occupancy ratio (BOR) rumah sakit di DKI Jakarta sebanyak 87 persen. Sedangkan jumlah keseluruhan bed untuk isolasi dan ICU sebanyak 8.890.

Lalu, 24 persen kapasitas tersebut terisi oleh pasien dari luar Jakarta. Yakni dari Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi.

"24 persen pasien luar Jakarta dan 63 persen terisi pasien dari Jakarta," ucapnya.

Reporter: Ika DefiantiSumber: Liputan6.com

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemenkes Targetkan 3.057 Rumah Sakit Terapkan Layanan KRIS Pada Juni 2025
Kemenkes Targetkan 3.057 Rumah Sakit Terapkan Layanan KRIS Pada Juni 2025

Saat ini sudah ribuan rumah sakit berproses menerapkan KRIS.

Baca Selengkapnya
Tower Satu RSU Haji Medan Rampung Dibangun, Warga Sumut Tak Perlu Berobat ke Luar Negeri
Tower Satu RSU Haji Medan Rampung Dibangun, Warga Sumut Tak Perlu Berobat ke Luar Negeri

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, mengatakan warga Sumatera Utara tak perlu lagi berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya
12 Tower Hunian PNS di IKN Bakal Digunakan Petugas Upacara HUT Ke-79 Indonesia, Paskibraka Tinggal di Sini
12 Tower Hunian PNS di IKN Bakal Digunakan Petugas Upacara HUT Ke-79 Indonesia, Paskibraka Tinggal di Sini

Kementerian PUPR sudah menyediakan berbagai fasilitas dasar yang dapat dimanfaatkan oleh petugas HUT RI di hunian ASN tersebut.

Baca Selengkapnya
FOTO: RS EMC Sentul Ekspansi Gedung Baru Demi Tingkatkan Pelayanan
FOTO: RS EMC Sentul Ekspansi Gedung Baru Demi Tingkatkan Pelayanan

Perluasan gedung ini akan menambah kapasitas ruang rawat inap dan rawat jalan dengan adanya penambahan ruang poliklinik baru.

Baca Selengkapnya
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN
Lama Tak Dipakai, Wisma Atlet Kemayoran Bakal Dipakai untuk Aktivitas Komersil dan Perumahan ASN

Pemerintah membahas pemanfaatan Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta Utara, setelah selesai digunakan sebagai rumah sakit darurat saat pandemi COVID-19.

Baca Selengkapnya
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar
Menengok Kondisi Terbaru Wisma Atlet, Tempat Isolasi Pasien Covid-19 yang Kini jadi Semak Belukar

Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran Jakarta resmi ditutup pada Jumat, 31 Maret 2023

Baca Selengkapnya
BPJS Kesehatan KRIS: Satu Ruangan 4 Bed, Kamar Mandi Dalam, Ada AC, Pria dan Wanita Dipisah
BPJS Kesehatan KRIS: Satu Ruangan 4 Bed, Kamar Mandi Dalam, Ada AC, Pria dan Wanita Dipisah

Sejumlah peningkatan pelayanan setelah sistem kelas BPJS Kesehatan dihapus

Baca Selengkapnya
Intip Fasilitas Mewah Rumah Sakit Pemerintah di Makassar yang Baru Diresmikan Jokowi
Intip Fasilitas Mewah Rumah Sakit Pemerintah di Makassar yang Baru Diresmikan Jokowi

Rumah sakit ini memiliki fasilitas layaknya hotel bintang lima.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bangun RS Kemenkes Rasa Hotel Bintang 5, Berapa Biaya yang Dihabiskan?
Jokowi Bangun RS Kemenkes Rasa Hotel Bintang 5, Berapa Biaya yang Dihabiskan?

Presiden Jokowi meresmikan gedung Rumah Sakit Kementerian Kesehatan seperti hotel bintang 5 di Surabaya, Jawa Timur, Jumat (6/9). Berapa biaya yang dihabiskan?

Baca Selengkapnya
FOTO: Kepanikan Ratusan Pasien RSUD Sumedang saat Guncangan Gempa Bumi Berkekuatan 4,8 Skala Richter
FOTO: Kepanikan Ratusan Pasien RSUD Sumedang saat Guncangan Gempa Bumi Berkekuatan 4,8 Skala Richter

Sebanyak 331 pasien dari RSUD Sumedang, terdiri dari 248 pasien rawat inap dan 83 pasien IGD, dievakuasi ke halaman gedung dan lima tenda darurat.

Baca Selengkapnya
6 PNS akan Tidur Satu Kamar Apartemen di IKN? Ini Penjelasan Badan Otorita
6 PNS akan Tidur Satu Kamar Apartemen di IKN? Ini Penjelasan Badan Otorita

Belakangan berembus kabar, 1 kamar di apartemen tersebut akan diisi 6 PNS/ASN. T

Baca Selengkapnya
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223
Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Tembus 6.223

Kemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.

Baca Selengkapnya