Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Antrean Tes GeNose di Solo Mengular, Penumpang Kereta Diminta Daftar Lebih Awal

Antrean Tes GeNose di Solo Mengular, Penumpang Kereta Diminta Daftar Lebih Awal Antrean Pemeriksaan GeNose C19 di Solo. ©2021 Merdeka.com/Arie Sunaryo

Merdeka.com - Hari pertama layanan pemeriksaan GeNose C19 di Stasiun Solo Balapan berjalan lancar. Masyarakat yang akan melakukan perjalanan jauh antusias melakukan pemeriksaan sejak pagi. Bahkan hingga siang, jumlah calon penumpang yang datang mencapai lebih dari 125 orang hingga terjadi antrean panjang.

Pantauan di Solo Balapan, sejumlah tempat duduk yang disediakan oleh PT KAI dipenuhi oleh penumpang yang hendak melakukan pemeriksaan. Akibatnya penumpang, antrean pemeriksaan GeNose menjadi semakin panjang.

“Butuh waktu sekitar 30 menit untuk mengantre. Saya baru pertama ini melakukan pemeriksaan GeNose,” ujar Reika Cahya, calon penumpang asal Polokarto, Sukoharjo.

Manager Humas PT KAI Daop 6 Yogyakarta, Supriyanto menghimbau kepada calon penumpang yang akan melakukan pemeriksaan GeNose agar datang ke stasiun sehari sebelum keberangkatan. Hal ini untuk mengantisipasi agar tidak terjadi antrean panjang.

"Agar tidak antre, kita imbau datang sebelumnya. Untuk yang jadwal keberangkatan pagi, sehari sebelumnya harus sudah pemeriksaan GeNose. Yang keberangkatan sore, pagi harinya harus melakukan pemeriksaan," katanya.

Menurut dia, pemeriksaan GeNose hanya diperuntukkan bagi penumpang kereta jarak jauh. Tarif pemeriksaan GeNose sebesar Rp20 ribu untuk sekali pemeriksaan.

“Syarat untuk dapat melakukan pemeriksaan GeNose C19 di stasiun, calon penumpang harus memiliki tiket atau kode booking KA jarak jauh yang sudah lunas,” katanya.

Selama 30 menit sebelum melaksanakan pemeriksaan, lanjut dia, calon penumpang dilarang merokok, makan, dan minum (kecuali air putih) untuk meningkatkan akurasi hasil pemeriksaan GeNose C19.

Selain itu, saat pelaksanaan calon penumpang diminta untuk meniup kantong hingga penuh dan mengikuti arahan dari petugas atau petunjuk yang ada di lokasi pemeriksaan.

Supriyanto menambahkan, sesuai SE Kemenhub No 20 Tahun 2021, pelanggan Kereta Api Jarak Jauh diwajibkan menunjukkan surat keterangan negatif GeNose C19 atau Rapid Test Antigen atau RT-PCR yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 3x24 jam sebelum jam keberangkatan.

Khusus untuk keberangkatan selama libur panjang atau libur keagamaan, sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 1x24 jam sebelum jam keberangkatan.

“KAI akan memastikan bahwa yang dapat naik KA adalah pelanggan yang dalam kondisi sehat dan memenuhi persyaratan sesuai ketentuan pemerintah. Pelanggan KA diimbau untuk mematuhi seluruh protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid-19 yang sudah ditetapkan,” pungkas dia.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis Kembali Dibuka, Ini Cara Daftarnya
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis Kembali Dibuka, Ini Cara Daftarnya

Pendaftaran uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung tahap kedua dibuka hari ini.

Baca Selengkapnya
Baru Diresmikan, Pengguna LRT Jabodebek Mengeluh Pintu Kereta Tidak Bisa Dibuka hingga AC Mati
Baru Diresmikan, Pengguna LRT Jabodebek Mengeluh Pintu Kereta Tidak Bisa Dibuka hingga AC Mati

Pengguna mengaku harus menunggu sekitar 30 menit dari jadwal yang tersedia akibat adanya gangguan.

Baca Selengkapnya
Cerita Pemudik Ikut 'War' Tiket Kereta Api: Kita Pantau Terus Sebulan
Cerita Pemudik Ikut 'War' Tiket Kereta Api: Kita Pantau Terus Sebulan

setelah pantau selama sebulan lebih melalui aplikasi KAI akhirnya dia mendapatkan tiket

Baca Selengkapnya
Mau Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis, Ini Cara Daftarnya
Mau Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis, Ini Cara Daftarnya

Kereta Cepat Jakarta-Bandung ditargetkan beroperasi awal Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
LRT Jabodebek Mulai Uji Coba Hari Ini, Berikut Sederet Fasilitasnya
LRT Jabodebek Mulai Uji Coba Hari Ini, Berikut Sederet Fasilitasnya

Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek mulai diuji coba hari ini, Rabu (12/7) hingga 15 Agustus 2023. Selama masa uji coba, penumpang hanya dikenakan tarif Rp1.

Baca Selengkapnya
Buruan Daftar, Begini Cara Naik Kereta Cepat Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Whoosh' Gratis
Buruan Daftar, Begini Cara Naik Kereta Cepat Kereta Cepat Jakarta-Bandung 'Whoosh' Gratis

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) kembali membuka pendaftaran uji coba kereta cepat Whoosh tahap dua.

Baca Selengkapnya
Mudik Lebaran 2024, Pemudik di Lampung Antre 3 Jam untuk Masuk Kapal ke Merak
Mudik Lebaran 2024, Pemudik di Lampung Antre 3 Jam untuk Masuk Kapal ke Merak

Ratusan kendaraan roda empat milik pemudik tersebut memadati Pelabuhan Bakauheni untuk menunggu antrean masuk naik ke geladak kapal.

Baca Selengkapnya
Situasi Arus Mudik di Stasiun Gambir pada H-1 Lebaran
Situasi Arus Mudik di Stasiun Gambir pada H-1 Lebaran

Rata-rata para pemudik membawa tas ransel, koper, dan terlihat bergerombol.

Baca Selengkapnya
Mau Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis? Daftarnya Pakai Link Ini
Mau Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Gratis? Daftarnya Pakai Link Ini

Uji coba KCJB untuk masyarakat umum berlangsung selama 15 hari, terhitung tanggal 15 hingga 30 September.

Baca Selengkapnya
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Oktober 2023
Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Ditargetkan Oktober 2023

Kemenhub bersama KCIC memastikan kesiapan feeder yang menghubungkan Stasiun Padalarang-Bandung.

Baca Selengkapnya
Cara Memilih Tempat Duduk Dekat Jendela di Kereta Jakarta-Surabaya
Cara Memilih Tempat Duduk Dekat Jendela di Kereta Jakarta-Surabaya

Umumnya, penomoran kursi kereta api dimulai dari huruf A hingga D, dan disertai dengan nomor urutan sesuai dengan lokasi kursi, contohnya A1, B2, C3, dan D4.

Baca Selengkapnya