Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aturan Jam Malam akan Diberlakukan Selama PSBB di Pekanbaru

Aturan Jam Malam akan Diberlakukan Selama PSBB di Pekanbaru Kerabat Pasien Corona Depok. ©2020 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Merdeka.com - Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Kota Pekanbaru memberlakukan jam malam sejak hari pertama pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada Jumat (17/4) hari ini. Sekretaris Kota Pekanbaru, M Noer mengatakan jam malam tersebut akan berlangsung mulai pukul 20.00 WIB hingga 05.00 WIB.

PSBB di Pekanbaru mulai diberlakukan sejak 17 April selama 14 hari ke depan. Tujuannya untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona karena Pekanbaru termasuk zona merah penyebaran Covid-19.

"Untuk penertiban warga yang akan dipimpin langsung oleh Kapolresta Pekanbaru," kata M Noer dilansir Antara.

Orang lain juga bertanya?

Dia mengakui aturan jam malam tersebut memang tidak disebutkan dalam Peraturan Wali Kota Pekanbaru mengenai PSBB. Namun, aturan itu sudah disepakati dalam standar prosedur operasionalnya (SOP).

"Kalau malam lebih ketat, walau dalam Perwako (PSBB) tidak dibunyikan tapi dalam SOP dibunyikan pada jam 20 malam sampai jam lima pagi," terangnya.

Dia mengatakan belum bisa berkomentar mengenai evaluasi PSBB hari pertama karena masih terlalu dini untuk menanggapinya. Namun, dia berharap gugus tugas sebenarnya ingin menimbulkan kesadaran dari masyarakat tentang bahaya covid-19 ketimbang menjatuhkan sanksi bagi warga yang melanggar ketentuan PSBB.

Pihaknya juga akan mengevaluasi apakah 14 hari PSBB berhasil menekan penyebaran covid-19 atau tidak. Dan ada kemungkinan diperpanjang dengan pengetatan terhadap aktivitas tidak hanya di malam hari.

"Kalau perkembangan PSBB ini tak menurunkan perkembangan penularan virus, bisa jadi 14 hari ke depan PSBB akan diperketat jadi 24 jam," ujarnya.

Kota Pekanbaru ditetapkan sebagai zona merah wabah Covid-19 di Riau. Dari total 26 kasus positif di Riau, 13 kasus di antaranya terjadi di Pekanbaru. Jumlah kematian akibat wabah itu mencapai tiga orang.

Sementara itu, Juru Bicara Covid-19 Riau dr Indra Yovi Sp.P (K) menyatakan daerah penyebaran Covid-19 di Pekanbaru paling banyak di Kecamatan Tampan. Pasien ke-26 Riau yang berinisial HHH merupakan warga Kecamatan Tampan.

"Kecamatan Tampan jadi daerah paling banyak penderita positif Covid-19. Dari PSBB harus lebih ditingkatkan di zona merah yang lebih merah dari yang lain terutama di Pekanbaru," tandas Indra.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Personel Polri dan TNI di Pelalawan Gelar Patroli Gabungan hingga Larut Malam
Personel Polri dan TNI di Pelalawan Gelar Patroli Gabungan hingga Larut Malam

Polres Pelalawan dan Kodim 0313 menggelar patroli malam berskala besar, usai pelantikan presiden dan wakil presiden

Baca Selengkapnya
Polisi Disebar ke Sejumlah Lokasi di Pekanbaru Jelang Pencoblosan Pilkada, Ini Tujuannya
Polisi Disebar ke Sejumlah Lokasi di Pekanbaru Jelang Pencoblosan Pilkada, Ini Tujuannya

Kepolisian Resor Kota Pekanbaru menyebar personel ke sejumlah lokasi, menjelang semakin dekatnya waktu pencoblosan Pilkada.

Baca Selengkapnya
Pemilu Makin Dekat, Kapolresta Pekanbaru Koordinasi dengan Penyelenggara
Pemilu Makin Dekat, Kapolresta Pekanbaru Koordinasi dengan Penyelenggara

Tujuan kegiatan ini ialah untuk mempererat kekompakan antara penyelenggara pemilu bersama pihak kepolisian

Baca Selengkapnya
Kombes Jeki Pimpin Apel Polisi RW, Ajak Ciptakan Pemilu Damai
Kombes Jeki Pimpin Apel Polisi RW, Ajak Ciptakan Pemilu Damai

Jeki menyampaikan bahwa polisi RW memiliki peran strategis dalam pengamanan pemilu 2024.

Baca Selengkapnya
Polri Sebar Personel, Pastikan Kemananan Jelang Pilkada
Polri Sebar Personel, Pastikan Kemananan Jelang Pilkada

Polri menyebar personel untuk memastikan keamanan jelang Pilkada serentak.

Baca Selengkapnya
Aksi Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bikin Adem Pilkada di Pekanbaru
Aksi Bhabinkamtibmas dan Babinsa Bikin Adem Pilkada di Pekanbaru

Duet Bhabinkamtibmas Kelurahan Umban Sari Aiptu Wahyu Hidayat bersama Babinsa Serda Ashari, bikin adem suasana Pilkada di Pekanbaru.

Baca Selengkapnya
Pilkada Serentak 2024, Polresta Pekanbaru Petakan Pengamanan dengan Lapas Perempuan
Pilkada Serentak 2024, Polresta Pekanbaru Petakan Pengamanan dengan Lapas Perempuan

Kedua pihak membahas langkah-langkah koordinatif dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban

Baca Selengkapnya
Polisi Patroli di Jalanan Pelalawan, Sisir Lokasi Keramaian Sampaikan Pesan Pilkada Damai
Polisi Patroli di Jalanan Pelalawan, Sisir Lokasi Keramaian Sampaikan Pesan Pilkada Damai

Personel Polri menggelar patroli untuk memastikan keamanan selama Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya
Car Free Day, Polresta Pekanbaru Ajak Masyarakat Ciptakan Pemilu Damai
Car Free Day, Polresta Pekanbaru Ajak Masyarakat Ciptakan Pemilu Damai

Kompol Alvin mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyampaikan imbauan keselamatan berlalulintas.

Baca Selengkapnya
Patroli Polres Pelalawan Sasar Warung Remang hingga Perkantoran, Pastikan Pilkada Berlangsung Aman
Patroli Polres Pelalawan Sasar Warung Remang hingga Perkantoran, Pastikan Pilkada Berlangsung Aman

Patroli ini menyasar sejumlah tempat yang dinilai rawan, mulai dari warung remang-remang hingga area perkantoran.

Baca Selengkapnya
Personel Polri Disebar Ajak Publik Kawal Pilkada Damai
Personel Polri Disebar Ajak Publik Kawal Pilkada Damai

Polisi membawa sejumlah spanduk kecil yang berisi ajakan untuk ikut berpartisipasi di Pilkada

Baca Selengkapnya
Polres Pelalawan Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden Terpilih
Polres Pelalawan Gelar Patroli Skala Besar Jelang Pelantikan Presiden Terpilih

Patroli dilaksanakan personel Polri dan TNI dengan menggunakan kendaraan roda empat di wilayah kota Pangkalan Kerinci.

Baca Selengkapnya