Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Awal Tahun, Satgas Covid-19 Catat 54 Zona Merah

Awal Tahun, Satgas Covid-19 Catat 54 Zona Merah Ilustrasi Covid-19. Liputan6 ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 mencatat sampai dengan 3 Januari 2021 terdapat 54 kabupaten/kota kota yang masuk dalam zona merah dari 514 wilayah kabupaten/kota yang ada di Indonesia. Jumlah tersebut turun dari 76 zona merah atau daerah berisiko tinggi penyebaran Covid-19 yang dicatat per 27 Desember 2020.

Dari data zonasi risiko Satgas Covid-19, Jawa Tengah menjadi provinsi terbanyak zona merah dengan sembilan wilayah yaitu Kendal, Temanggung, Kota Pekalongan, Rembang, Kota Surakarta, Semarang, Kebumen, Kota Salatiga serta Brebes.

Dua provinsi memiliki lima kabupaten/kota yang berada di zona merah yaitu Jawa Barat dengan Kota Tasikmalaya, Cirebon, Kota Depok, Karawang, serta Kota Bekasi, Bali yaitu Gianyar, Jembrana, Kota Denpasar, Tabanan serta Badung, dan Sulawesi Utara dengan Kota Bitung, Bolaang Mongondow Timur, Kota Manado, Kota Tomohon, serta Kota Kotamobagu.

Orang lain juga bertanya?

D.I. Yogyakarta memiliki empat daerah yaitu Sleman, Bantul, Gunungkidul, dan Kota Yogyakarta.

Sementara itu, DKI Jakarta yang menjadi provinsi dengan akumulasi kasus Covid-19 terbanyak memiliki tiga daerah yang berada di zona merah yaitu Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara. Jawa Timur juga memiliki tiga kabupaten/kota yang masuk dalam zona merah yaitu Lamongan, Blitar dan Ngawi.

Banten juga melaporkan tiga daerah yang masuk dalam zona merah itu Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan. Jumlah serupa juga terjadi di Kalimantan Utara yang memiliki tiga zona merah yaitu Kota Tarakan, Bulungan dan Nunukan.

Kalimantan Timur memiliki dua daerah yaitu Berau dan Penajam Paser Utara. Begitu juga Maluku yang memiliki dua daerah yaitu Maluku Barat Daya dan Kepulauan Aru.

Provinsi yang memiliki satu daerah zona merah pekan ini adalah Kota Sungai Penuh di Jambi, Kota Bengkulu di Bengkulu, Tanggamus di Lampung, Kota Pangkalpinang di Kepulauan Bangka Belitung, Sumbawa di Nusa Tenggara Barat, Kota Kupang di Nusa Tenggara Timur, dan Barito Timur di Kalimantan Tengah. Terdapat juga Kolaka Utara di Sulawesi Tenggara, Bone Bolango di Gorontalo dan Kota Jayapura di Papua.

Seperti dilansir dari Antara, data Satgas Penanganan Covid-19 juga memperlihatkan bahwa 388 kabupaten/kota kini masuk dalam zona oranye atau daerah berisiko sedang, atau naik dari 377 daerah pada sepekan sebelumnya.

Pekan ini Satgas juga mencatat terdapat 57 kabupaten/kota yang masuk dalam zona kuning atau risiko rendah, atau naik dari 49 kabupaten/kota per data 27 Desember 2020.

Satgas juga mencatat saat ini terdapat 15 kabupaten/kota yang masuk dalam zona hijau atau yang tidak terdampak dan tidak memiliki kasus baru, naik dari delapan daerah. Papua menjadi provinsi yang memiliki zona hijau paling banyak yaitu 10 kabupaten/kota.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng
Kasus Covid-19 Ditemukan pada 11 Daerah di Jateng

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.

Baca Selengkapnya
6 Daerah di Jateng Banjir, BPBD Evakuasi Warga: Harta Benda Ditinggal Dulu
6 Daerah di Jateng Banjir, BPBD Evakuasi Warga: Harta Benda Ditinggal Dulu

BPBD Jateng bersama BPBD kabupaten kota juga menyediakan tempat pengungsian.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Ungkap Data Nasional: 475 Orang Meninggal Akibat DBD
Kemenkes Ungkap Data Nasional: 475 Orang Meninggal Akibat DBD

Kementerian Kesehatan mencatat, hingga minggu ke-15 tahun 2024, terdapat 475 orang meninggal karena DBD.

Baca Selengkapnya
BMKG Prakirakan 26 Provinsi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Daftarnya
BMKG Prakirakan 26 Provinsi Diguyur Hujan Lebat Hari Ini, Berikut Daftarnya

Terhadap daerah-daerah yang berpotensi mengalami hujan lebat tersebut, BMKG memasukkannya ke dalam kategori waspada banjir akibat dampak hujan.

Baca Selengkapnya
Ratusan Hektare Sawah di Jateng Alami Puso akibat Kekeringan
Ratusan Hektare Sawah di Jateng Alami Puso akibat Kekeringan

Ribuan hektare sawah di 10 kabupaten/kota di Jawa Tengah (Jateng) rusak akibat kekeringan. Seluas 254,1 hektare di antaranya puso atau tidak menghasilkan padi.

Baca Selengkapnya
30 Bencana Terjadi di Jateng Selama Sepekan
30 Bencana Terjadi di Jateng Selama Sepekan

Nana menegaskan bahwa pihaknya terus berupaya melakukan perbaikan tanggul yang jebol di sejumlah titik.

Baca Selengkapnya
Data Bawaslu: 5 Provinsi Paling Rawan Saat Pilkada Serentak 2024, Teratas NTT
Data Bawaslu: 5 Provinsi Paling Rawan Saat Pilkada Serentak 2024, Teratas NTT

Kemudian disusul Kalimantan Timur (Kaltim), Jawa Timur (Jatim), Sulawesi Selatan (Sulsel), dan Sulawesi Tengah (Sulteng).

Baca Selengkapnya
24 Kabupaten dan Kota di Jateng Alami Kekeringan, Grobogan Terparah
24 Kabupaten dan Kota di Jateng Alami Kekeringan, Grobogan Terparah

BPBD Jateng bersama BPBD kabupaten kota setempat telah mendistribusikan sebanyak 6.346.000 liter air bersih untuk 33.871 keluarga.

Baca Selengkapnya
30 Kabupaten/Kota di Jateng Terancam Bencana Kekeringan, Ini Faktanya
30 Kabupaten/Kota di Jateng Terancam Bencana Kekeringan, Ini Faktanya

Pemerintah daerah bekerja sama dengan BPBD sedang menyiapkan beberapa solusi, termasuk distribusi air bersih

Baca Selengkapnya
BMKG Prediksi Kekeringan Melanda Indonesia Juni-September 2024
BMKG Prediksi Kekeringan Melanda Indonesia Juni-September 2024

Kondisi kekeringan saat musim kemarau tahun 2024 diprediksi sampai September

Baca Selengkapnya
FOTO: Kasus DBD Meningkat, 475 Pasien Dilaporkan Meninggal Dunia
FOTO: Kasus DBD Meningkat, 475 Pasien Dilaporkan Meninggal Dunia

Jumlah korban meninggal dunia itu berasal dari 62.001 kasus DBD yang teridentifikasi.

Baca Selengkapnya
Jawa Tengah Dilanda Kekeringan, Grobogan Terparah
Jawa Tengah Dilanda Kekeringan, Grobogan Terparah

Sejumlah wilayah di Jawa Tengah (Jateng) dilanda kekeringan. Kondisi terparah terjadi di Kabupaten Grobogan dengan 99 desa yang kini kekurangan air.

Baca Selengkapnya