Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ayah Bayi Kembar Siam di Bali Berjualan Canang Sari untuk Penuhi Kebutuhan Hidup

Ayah Bayi Kembar Siam di Bali Berjualan Canang Sari untuk Penuhi Kebutuhan Hidup Orang tua bayi kembar siam di Denpasar Bali. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Bayi kembar siam dempet dada asal Kabupaten Buleleng, Bali, sudah tiga bulan menjalani perawatan di ruang Intensive Care Unit (ICU) Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah Denpasar, Bali. Bayi pasangan suami istri Kadek Redita (24) dan Putu Ayu Sumadi (18) ini kondisinya semakin membaik.

"Untuk bulan sekarang sudah semakin stabil dan kita sudah bisa ngasih susu (ASI) sendiri, mandikan sendiri," kata Kadek Redita yang merupakan ayah dari bayi kembar siam tersebut saat ditemui di RSUP Sanglah Denpasar, Rabu (2/10).

Redita bersama istri tidak lagi kesulitan merawat jabang bayi, terlebih asupan ASI sang buah hati juga banyak. Kedua bayi diberi nama Komang Dita Ariyani dan Kadek Lianasari. Kini dia bersama berharap kabar dari tim bedah kembar siam RSUD Dr Soetomo Surabaya, Jawa Timur, apakah kedua bayi bisa dilakukan pemisahan atau tidak.

"Kalau sekarang nunggu hasil yang dari Surabaya bagaimana. Iya harapannya supaya bisa dipisah dan bisa selamat," harap Redita.

Selama ini, seluruh biaya medis Komang Dita dan Kadek Lianasari ditanggung Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

Redita bercerita, sehari-hari dia berjualan Canang Sari untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga. Canang Sari merupakan perlengkapan untuk upacara keagamaan.

"Iya jualan Canang, kalau di sini bawa janur (bikin canang). Sorenya, jualan di (Jalan) Kartini. Kadang sehari dapat Rp 40 ribu. Iya waktu itu dapat dari donatur dan kita pakai buat jualan. Iya buat makan dan sehari-hari," ungkapnya.

Selama kedua anaknya dirawat di rumah sakit, Redita memilih indekos bersama istri di Jalan Pedungan, Denpasar. Hal ini lantaran pertimbangan jauhnya jarak rumah sakit dengan kediamannya yang berada di Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Bali. Bahkan di indekos tersebut, Redita juga melanjutkan berjualan canang.

"Kalau dulu kami menumpang sama kakak, sekarang sudah dapat kos sendiri. Iya di sini sambil jualan canang supaya bisa (bertahan hidup)," ujarnya.

Sementara Putu Ayu Sumadi menceritakan perkembangan kedua buah hatinya tersebut. "Iya sudah bisa digendong, sudah bisa interaksi dan sudah bisa senyum-senyum," ujarnya.

Seperti yang diberitakan, bayi kembar dempet tersebut merupakan anak pertama dari Kadek Redita dan Putu Ayu Sumadi. Bayi tersebut lahir melalui operasi cesar di RS Santi Graha, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng, Bali, dengan kondisi sehat. Bayi lahir dengan berat 4,2 kg dan panjangnya 49 cm, Rabu (3/7) lalu, sekitar pukul 16.00 WITA.

Kemudian dirujuk ke RSUP Sanglah pada Kamis (4/7) sekitar pukul 17.00 WITA, untuk mendapatkan penanganan lebih intensif. Kini sang bayi masih ditempatkan di ICU ruang Cempaka, RSUP Sanglah.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta Baru Keluarga Ayah Simpan Bayi dalam Freezer, Dua Balita Tak Terurus Dirawat Dinsos
Fakta Baru Keluarga Ayah Simpan Bayi dalam Freezer, Dua Balita Tak Terurus Dirawat Dinsos

Kondisi dua balita yang ayahnya simpan jasad bayi dalam freezer.

Baca Selengkapnya
Kini jadi Ayah, Ini Potret Denny Caknan saat Gendong Baby Cundamani untuk Belajar Menidurkan Sang Anak
Kini jadi Ayah, Ini Potret Denny Caknan saat Gendong Baby Cundamani untuk Belajar Menidurkan Sang Anak

Sebelumnya, Denny Caknan menggelar acara syukuran di Madiun dan dilanjutkan aqiqah Baby Cundamani di Ngawi.

Baca Selengkapnya
Selamat! Bella Bonita Lahirkan Anak Pertamanya dengan Denny Caknan
Selamat! Bella Bonita Lahirkan Anak Pertamanya dengan Denny Caknan

pemilik nama asli Deni Setiawan itu mengumumkan bahwa istri tercinta yakni Bella Bonita telah melahirkan anak pertama mereka.

Baca Selengkapnya
Dua Balita Anak Sambung Ayah Penyimpan Jasad Bayi Dalam Freezer Diawasi Dinsos Tangerang
Dua Balita Anak Sambung Ayah Penyimpan Jasad Bayi Dalam Freezer Diawasi Dinsos Tangerang

Balita berjenis kelamin perempuan berusia 3 dan balita 4 tahun laki-laki itu saat ini dititipkan di rumah singgah.

Baca Selengkapnya
Kejadian Langka! Ibu di Indramayu Melahirkan 5 Anak Kembar, Langsung Dijenguk Bupati Anak Eks Kapolri
Kejadian Langka! Ibu di Indramayu Melahirkan 5 Anak Kembar, Langsung Dijenguk Bupati Anak Eks Kapolri

Berikut potret Bupati anak eks Kapolri jenguk Ibu yang melahirkan 5 anak kembar.

Baca Selengkapnya
Heboh Bayi Laki-Laki Hamil di Sumbar, Ini Penjelasan Medisnya
Heboh Bayi Laki-Laki Hamil di Sumbar, Ini Penjelasan Medisnya

Heboh seorang bayi laki-laki berusia 5 bulan di Sumatera Barat (Sumbar) memiliki janin di perutnya.

Baca Selengkapnya
10 Potret Bella Bonita dan Denny Caknan Babymoon ke Bali, Bumil Cantik Tetap Tegar Meski Baru Keguguran Satu Anak Kembarnya
10 Potret Bella Bonita dan Denny Caknan Babymoon ke Bali, Bumil Cantik Tetap Tegar Meski Baru Keguguran Satu Anak Kembarnya

Biasanya Bella Bonita selalu menemani sang suami dalam setiap manggungnya, namun kali ini mereka memutuskan untuk menikmati baby moon di Bali.

Baca Selengkapnya
Sosok Padmosantjojo Dokter yang Berhasil Lakukan Operasi Bayi Kembar Siam Pertama di Indonesia, Tak Tarik Biaya Sepeser pun dari Pasien
Sosok Padmosantjojo Dokter yang Berhasil Lakukan Operasi Bayi Kembar Siam Pertama di Indonesia, Tak Tarik Biaya Sepeser pun dari Pasien

Kini bayi kembar itu sudah tumbuh dewasa, dan menjadi orang sukses di bidangnya masing-masing.

Baca Selengkapnya
Bayi Perempuan Ditinggalkan dalam Kamar Mandi Tak Terpakai di Cakung, Polisi Buru Pelaku
Bayi Perempuan Ditinggalkan dalam Kamar Mandi Tak Terpakai di Cakung, Polisi Buru Pelaku

Bayi dalam keadaan hidup dan sudah dibawa RSKD Duren Sawit.

Baca Selengkapnya
Bayi Kembar Siam Pertama Indonesia, Kini Nasibnya Cemerlang Sukses Jadi Dokter Dulu Ditolong Sosok ‘Malaikat tak Bersayap'
Bayi Kembar Siam Pertama Indonesia, Kini Nasibnya Cemerlang Sukses Jadi Dokter Dulu Ditolong Sosok ‘Malaikat tak Bersayap'

Diketahui keduanya dulu ditolong oleh sosok ‘malaikat tak bersayap’ bahkan hingga disekolahkan.

Baca Selengkapnya
Bayi Perempuan Dibuang di Teras Rumah Warga Aceh Besar
Bayi Perempuan Dibuang di Teras Rumah Warga Aceh Besar

Polisi masih menyelidiki pelaku yang membuang bayi itu ke teras rumah warga.

Baca Selengkapnya
Coba Bunuh Diri, Ibu Muda Bawa Balita Menceburkan Diri ke Dermaga 11 Ancol
Coba Bunuh Diri, Ibu Muda Bawa Balita Menceburkan Diri ke Dermaga 11 Ancol

Warga mengevakuasi ibu muda berusia 25 tahun yang menceburkan diri bersama balitanya yang masih berusia empat tahun di Dermaga 11 Marina Ancol, Jakarta Utara.

Baca Selengkapnya