Bali Masuk Daftar 30 Situs Warisan Dunia UNESCO Terpopuler
Merdeka.com - Pulau Bali di Indonesia masuk ke dalam daftar 30 situs warisan dunia UNESCO terpopuler berdasarkan perhitungan dari Design Bundles. Mengutip Forbes, perusahaan desain digital tersebut menggabungkan informasi dari UNESCO dan Instagram untuk melihat situs warisan dunia apa yang paling populer di platform media sosial pada tahun 2021.
Design Bundles menganalisis 145 situs yang paling sering diberi tag di Instagram tahun ini dan memeringkatnya berdasarkan urutan unggahan. Demikian dilansir Antara, Minggu (21/11).
Posisi 10 teratas diklaim sepenuhnya oleh situs budaya seperti Kyiv, pusat bersejarah Florence dan Praha, Budapest, Brasilia, pusat bersejarah Saint Petersburg, dan Quito.
-
Apa yang sedang populer di media sosial? Di media sosial, gambar-gambar artificial intelligence (AI) bertemakan di Disney Pixar tengah digandrungi netizen.
-
Apa yang viral di Instagram? Sebuah video dari akun @mediafakta memperlihatkan air terjun yang terlihat seperti mengalir dari langit.
-
Apa yang paling terkenal di Indonesia? Rendang adalah masakan khas Indonesia yang diakui sebagai masakan terlezat di dunia, setidaknya berdasarkan survei yang dilakukan CNN International pada 2011.
-
Apa yang viral di media sosial? Sontak saja, momen tersebut menjadi sorotan hingga viral di media sosial.
Selain itu, Taman Nasional Yosemite adalah salah satu situs alam dan lokasi paling populer di Amerika dengan 4,6 juta unggahan. Menurut UNESCO, Italia memiliki jumlah situs Warisan Dunia tertinggi (58), diikuti oleh China (56) dan Jerman (51).
Adapun 30 Situs Warisan Dunia UNESCO terpopuler menurut pengguna Instagram:
1. Pusat Sejarah Roma: 61.244,436
2. Rio de Janeiro: 45.039.569
3. Venesia: 25.755.922
4. Kiev: 21.914.502
5.Pusat Sejarah Florence: 21.516.815
6. Pusat Sejarah Praha: 17.731.077
7. Budapest: 14.665.910
8. Brasilia: 13.277.931
9. Pusat Sejarah Saint Petersburg: 11.987.336
10. Kota Quito: 9.854.551
11. Kota Lama dan Baru Edinburgh: 9.779.579
12. Situs Bersejarah Lyon: 9.400.931
13. Kota Verona: 5,661,681
14. Rabat: 4.629.743
15. Taman Nasional Yosemite: 4.611.905
16. Taman Nasional Grand Canyon: 4.021.300
17. Havana Lama: 4.017.138
18. Lanskap Budaya Bali: 3.985.530
19. Katedral Notre Dame: 3.787.550
20. Karya Antoni Gaudí: 3.451.098
21. Kota Luksemburg: 3.450.869
22. Pusat Sejarah Salzburg: 3.195.863
23. Taman Nasional Göreme: 3.009.297
24. Taman Pegunungan Rocky Kanada: 2.996.880
25. Taman Nasional Yellowstone: 2.832.668
26. Antigua Guatemala: 2.765.980
27. Kota Tua Dubrovnik: 2.637.398
28. Dorset dan Pantai Devon Timur: 2.629.228
29. Dolomit: 2.532.349
30. Pegunungan Alpen Swiss Jungfrau-Aletsch 2.261.394
(mdk/ray)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Dari pantai, pura, tempat belanja, hingga perbukitan hijau, Bali punya segudang tempat untuk kita jelajahi.
Baca SelengkapnyaBali berada di posisi ketiga, menyusul Great Barrier Reef Australia dan Maldives.
Baca SelengkapnyaJelang liburan panjang, atraksi wisata yang paling diminati masyarakat meliputi landmarks, museum, teater, dan masih banyak lainnya.
Baca SelengkapnyaPeta wisata Bali dapat menjadi penuntun Anda saat hendak berlibur ke sana bersama keluarga, sahabat, ataupun sendirian.
Baca SelengkapnyaAda yang memiliki koleksi terbesar di Asia Tenggara, ada pula yang menyuguhkan poin edukasi dengan cara paling interaktif.
Baca SelengkapnyaTelkom siap berkolaborasi mendukung langkah Pemprov Bali menerapkan pungutan bagi wisatawan asing.
Baca SelengkapnyaBali Baru merupakan objek wisata selain Bali dipopulerkan pemerintah sejak 2016.
Baca SelengkapnyaMenteri Kebudayaan Fadli Zon optimis Indonesia akan menjadi pusat kebudayaan dunia.
Baca SelengkapnyaMeskipun Bali dilanda overtourism, pulau Dewata ini bak magnet yang tetap menyedot perhatian wisatawan untuk berlibur.
Baca SelengkapnyaIndonesia dengan keanekaragaman budaya, alam, dan sejarahnya, menawarkan keindahan wisata yang memukau bagi para pengunjung.
Baca SelengkapnyaMenparekraf Sandiaga Salahuddin Uno melakukan kunjungan kerja ke Banyuwangi.
Baca SelengkapnyaSalah satu daya tarik utama Bali adalah pantainya yang memukau.
Baca Selengkapnya