Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Balikpapan jadi pusat lokasi bantuan negara asing pascagempa & tsunami di Sulteng

Balikpapan jadi pusat lokasi bantuan negara asing pascagempa & tsunami di Sulteng Wiranto. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Gempa dan tsunami di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah, telah menelan tidak kurang 1.234 korban jiwa. Pascabencana, pemerintah terus berupaya melakukan pemulihan semaksimal mungkin. Di antaranya, menjadikan Balikpapan sebagai daerah bantuan.

"Pasokan listrik, harus segera kita pulihkan. Handphone, segera dapat difungsikan. Juga BBM, bagian dari kehidupan masyarakat dan kepentingan umum, harus segera dipasok. Juga makan dan minuman, digelontorkan ke Palu, agar tidak kesulitan," kata Menko Polhukam Wiranto, di Balikpapan, Selasa (2/10) malam.

Dijelaskan, upaya-upaya itu, dapat dengan cepat terealisasi menggunakan transportasi udara. "Itu semua perlu angkutan. Dan, yang paling cepat adalah angkutan udara," ujar Wiranto.

"Untuk itu, Bapak Presiden buka kesempatan bantuan luar negeri. Di antaranya bantuan transportasi udara. Kita akan dapatkan angkutan udara, dari negara lain," tambahnya.

Keretakan sebagian landas pacu di bandara Mutiara Sis Al Jufrie, di antaranya juga menyebabkan operasional bandara terbatas. "Karena landas pacu di sana terbatas 2.000 meter, maka pesawat yang dapat mendarat jenis Hercules C130. Kita akan atur bagaimana nanti," ungkap Wiranto.

Untuk itu, lanjut Wiranto, terkait kedatangan dia di Balikpapan bersama Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, serta Kepala Basarnas Marsekal Madya M Syaugi, terkait kesiapan Balikpapan juga bagian dari operasi penanganan bantuan pascabencana.

"Base mereka, teman negara sahabat di Balikpapan. Ini kenapa singgah kemari, di sini (di Balikpapan) akan jadi angkutan personel pasukan, barang, dan juga orang-orang sakit dari sana," sebut Wiranto.

"Rapat tuntas. Maksud dan penjelasan tujuan kami, dan tokoh kepentingan, Pemda, paham betul agar siap menjalankan program penanganannya," tutup Wiranto.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Resmikan Bandara Mutiara SIS Al-Jufri yang Rusak Akibat Gempa Palu
Jokowi Resmikan Bandara Mutiara SIS Al-Jufri yang Rusak Akibat Gempa Palu

Rekonstruksi Bandara Mutiara SIS Al-Jufri ini dibangun dengan anggaran Rp567 miliar

Baca Selengkapnya
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta
Kronologi Pesawat Batik Air dari Aceh Gagal Terbang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Pihak Lion Air tetap akan memberikan kompensasi kepada para penumpang atas kejadian gagal berangkat karena kendala teknis tersebut.

Baca Selengkapnya
Imbas Sebaran Abu Vulkanik Marapi, Otoritas Bandara Internasional Minangkabau Ditutup
Imbas Sebaran Abu Vulkanik Marapi, Otoritas Bandara Internasional Minangkabau Ditutup

Penutupan dilakukan dengan pertimbangan aspek keselamatan para penumpang pesawat terbang.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terbaru Bandara Bilorai di Sugapa Pascapenembakan KKB Papua
Kondisi Terbaru Bandara Bilorai di Sugapa Pascapenembakan KKB Papua

TNI mengungkapkan operasional bandara Bilorai, Sugapa, Intan Jaya, Papua Tengah masih belum normal usai penembakan KKB.

Baca Selengkapnya
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan
Dampak Erupsi Gunung Ruang, Penerbangan Bali-Jepang Via Manado Dibatalkan

Seperti diketahui, erupsi Gunung Ruang yang terjadi sejak Rabu (17/3) tengah malam membuat Bandara Sam Ratulangi di Manado harus ditutup sementara.

Baca Selengkapnya
Tiga Bandara di Indonesia Masuk Daftar Terburuk di Dunia, Begini Respon Pemerintah
Tiga Bandara di Indonesia Masuk Daftar Terburuk di Dunia, Begini Respon Pemerintah

Penilaian AirHelp dalam menentukan daftar bandara terburuk dunia mempertimbangkan berbagai faktor.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Papua Dilanda Kekeringan & Kelaparan, Jokowi Mau Hercules Datang Menyelamatkan
VIDEO: Papua Dilanda Kekeringan & Kelaparan, Jokowi Mau Hercules Datang Menyelamatkan

Presiden Jokowi memerintahkan pembangunan infrastruktur, salah satunya perpanjangan landasan bandara.

Baca Selengkapnya
Penerbangan dari Bandara Husein Bandung Resmi Pindah ke BIJB Kertajati Mulai Hari Ini
Penerbangan dari Bandara Husein Bandung Resmi Pindah ke BIJB Kertajati Mulai Hari Ini

Pesawat berbadan lebar tidak dapat mendarat di Bandara Husein Sastranegara.

Baca Selengkapnya
Lion Air Bawa Jemaah Umrah Tiba-Tiba Mendarat di Kualanamu, Ini Penyebabnya
Lion Air Bawa Jemaah Umrah Tiba-Tiba Mendarat di Kualanamu, Ini Penyebabnya

Pesawat Lion Air sempat berputar di langit Kota Binjai

Baca Selengkapnya
Pesawat Tujuan Jeddah Mendadak Mendarat di Bandara Kualanamu, Begini Penjelasan Lion Air
Pesawat Tujuan Jeddah Mendadak Mendarat di Bandara Kualanamu, Begini Penjelasan Lion Air

Pesawat Lion Air tujuan Jeddah mengalihkan pendaratan ke Bandara Internasional Kualanamu, Senin (11/3) malam.

Baca Selengkapnya
Potret Warga Papua Berjibaku Angkut Batu Besar & Bersihkan Lumpur Sisa Longsor di Runway Bandara
Potret Warga Papua Berjibaku Angkut Batu Besar & Bersihkan Lumpur Sisa Longsor di Runway Bandara

Pembersihan material longsor menjadi penting agar bandara bisa kembali dipakai.

Baca Selengkapnya