Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bandara Ngurah Rai Layani 103 Ribu Penumpang di Masa Pembatasan Penerbangan

Bandara Ngurah Rai Layani 103 Ribu Penumpang di Masa Pembatasan Penerbangan Suasana di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, Selasa (25/5). ©2021 Merdeka.com/Istimewa

Merdeka.com - Posko Terpadu Pengendalian Transportasi Udara di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, yang dibuka sejak 6 hingga 24 Mei 2021 resmi ditutup. Posko ini mencatat 103.012 penumpang terlayani di masa pembatasan penerbangan pada musim mudik Lebaran 1442 Hijriah.

"Dalam memastikan kelancaran operasional telah menyiapkan posko terpadu yang dibuka sejak tanggal 6 (hingga) 24 Mei 2021, selama posko terpadu dilaksanakan tercatat 103.012 penumpang terlayani dengan diangkut 1.071 pesawat udara," kata Herry AY Sikado, General Manager Kantor Cabang PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Selasa (25/5).

Dia memaparkan, posko peniadaan mudik itu melibatkan 1.677 personel yang bergantian melaksanakan tugas. Mereka bersinergi dengan Otoritas Bandara Wilayah IV, TNI Angkatan Udara, dan Polsek Kawasan Bandara, sehingga operasional di Bandara I Gusti Ngurah Rai dapat berjalan kondusif. Pelaksanaan protokol kesehatan dapat dimonitor sesuai prosedur.

Orang lain juga bertanya?

"Tercatat lalu lintas angkutan udara terbanyak selama posko terpadu digelar, untuk keberangkatan jatuh pada tanggal 18 Mei 2021 dengan jumlah penumpang 7.868 dan 67 pesawat udara yang mengangkut, sedangkan penumpang datang terbanyak juga terjadi pada tanggal yang sama pada 18 Mei 2021 yakni 9.349 penumpang serta diangkut 69 pesawat udara," jelas Herry.

"Sementara itu, sektor kargo domestik maupun internasional tetap beroperasi normal selama posko dilaksanakan tanggal 6 hingga 24 Mei 2021 sebanyak 899.548 kilogram outgoing kargo dan 450.404 kilogram incoming. Terdapat tren positif kenaikan jika dibandingkan pada periode tanggal yang sama di bulan Mei tahun 2020 yakni outgoing 298 persen dan 249 persen incoming," ungkapnya.

Dia juga memaparkan capaian pada Mei 2021. Penumpang yang terlayani pada 1 hingga 24 Mei 2021 sebanyak 162.909 orang dan 1.563 pesawat udara. Jika dibandingkan pada periode yang sama tahun 2020 terdapat kenaikan 3.740 persen untuk penumpang dan 956 persen pesawat udara.

"Komitmen kami terus menjaga tingkat layanan ke pengguna jasa dan fokus terhadap penerapan protokol kesehatan. Hal ini kami lakukan untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat menggunakan transportasi udara," jelas Herry.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru
Macet Horor Bali: Segini Total Wisatawan yang Padati Bali saat Libur Natal dan Tahun Baru

Bandara I Gusti Ngurah Rai juga mencatat ada 6.736 pergerakan pesawat selama periode libur natal dan tahun baru.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Macet Jelang WWF di Bali, Akses Persimpangan Jalan Bandara Ngurah Rai Ditutup
Antisipasi Macet Jelang WWF di Bali, Akses Persimpangan Jalan Bandara Ngurah Rai Ditutup

Untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas di sekitar Bandara

Baca Selengkapnya
Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Tutup 24 Jam Mulai 11 Maret Pukul 06 Wita
Hari Raya Nyepi, Bandara I Gusti Ngurah Rai Tutup 24 Jam Mulai 11 Maret Pukul 06 Wita

Penutupan bandara dikecualikan untuk penerbangan yang bersifat darurat dan juga medical evacuation, itupun dengan persyaratan tertentu.

Baca Selengkapnya
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, 90 Penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Dibatalkan
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, 90 Penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali Dibatalkan

Dari 90 penerbangan itu, yang paling banyak adalah pembatalan rute dari Australia ke Bali dan sebaliknya, sebanyak 36 penerbangan.

Baca Selengkapnya
Bandara Ngurah Rai Layani 21 Juta Penumpang di 2023, Meningkat 71 % Dibanding 2022
Bandara Ngurah Rai Layani 21 Juta Penumpang di 2023, Meningkat 71 % Dibanding 2022

Dari total penumpang di tahun 2023, terdiri atas 9.918.236 penumpang domestik dan 11.533.185 penumpang internasional.

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Bule 'Ngemper' di Bandara Ngurah Rai Imbas Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki
FOTO: Potret Bule 'Ngemper' di Bandara Ngurah Rai Imbas Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Penerbangan dari dan menuju Bandara Ngurah Rai Bali terdampak letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki yang disertai muntahan kolom abu vulkanik setinggi 9.000 meter.

Baca Selengkapnya
Libur Akhir Tahun, 291 Ribu Lebih WNI Tinggalkan Indonesia
Libur Akhir Tahun, 291 Ribu Lebih WNI Tinggalkan Indonesia

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Soekarno-Hatta, menyiagakan 603 personel.

Baca Selengkapnya
22 Penerbangan Internasional Rute Bali Dibatalkan Imbas Erupsi Gunung Lewotobi
22 Penerbangan Internasional Rute Bali Dibatalkan Imbas Erupsi Gunung Lewotobi

Pembatalan ini terjadi sejak Selasa (12/11) setelah kembali terjadinya erupsi, sementara sebelumnya hanya penerbangan domestik yang terdampak.

Baca Selengkapnya
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai
1 Juta Lebih Penumpang Dilayani saat Mudik Lebaran di Bandara I Gusti Ngurah Rai

Jumlah tersebut mengalami peningkatan sebanyak 6 persen dari jumlah pelayanan penumpang di tahun 2023.

Baca Selengkapnya
Libur Iduladha 2024, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Naik Jadi 134.174 Orang
Libur Iduladha 2024, Penumpang di Bandara Soekarno-Hatta Naik Jadi 134.174 Orang

Jumlah tersebut, seiring dengan prediksi korporasi di periode libur sekolah dan libur lebaran haji tahun ini.

Baca Selengkapnya
Terus Berinovasi, Bandara Ngurah Rai Kejar Target 20,3 Juta Penumpang di Tahun 2023
Terus Berinovasi, Bandara Ngurah Rai Kejar Target 20,3 Juta Penumpang di Tahun 2023

Di tahun 2023 hingga bulan Agustus, Bandara Ngurah Rai telah melayani sebanyak 13.910.685 penumpang.

Baca Selengkapnya
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara
Gunung Marapi Erupsi, Bandara Internasional Minangkabau Padang Ditutup Sementara

Sebaran abu vulkanik dapat membahayakan dan menghentikan kerja mesin pesawat terbang.

Baca Selengkapnya