Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bangunan SD di Karawang nyaris ambruk, dinding ditambal pakai asbes

Bangunan SD di Karawang nyaris ambruk, dinding ditambal pakai asbes Sekolah nyaris ambruk di Karawang. ©2018 Merdeka.com/Bram Salam

Merdeka.com - Potret buram dunia pendidikan masih saja terjadi di Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Seperti terjadi di tiga ruang kelas SDN Kutanagara II, Dusun Cidampa II, Desa Kutanagara, Kecamatan Ciampel, Karawang.

Kondisi sekolah ini sangat memprihatinkan. Keadaannya rusak parah dan nyaris ambruk.

Tulang-tulang kayu bangunan sekolah sudah lapuk dimakan usia dengan dinding penutup dari asbes. Sementara langit-langit bangunan dari bilik bambu yang sudah rapuh dan bolong-bolong tidak pernah mendapat perbaikan lantaran tiada bantuan dari pemerintah daerah.

"Sebenarnya SDN Kutanagara II merupakan kelas jauh, keberadaan bangunan ini karena banyak murid yang terlalu jauh ke sekolah induk. Siswa harus berjalan sepanjang 5 kilometer," kata Guru kelas 1 SDN Kutanagara II, Dayu, Selasa (23/10).

Dayu menjelaskan, kondisi sekolah rusak sudah sejak lama. Bangunan ini berdiri atas swadaya masyarakat terbuat dari bambu dengan penutup dinding dari bilik kayu. Jumlah siswa dari kelas 1 hingga kelas 6 berjumlah 80 siswa dengan sistem pembelajaran bergantian karena jumlah guru pengajar hanya tiga orang itu pun semuanya honorer.

"Siswa seluruhnya ada 80, dari kelas 1 sampai kelas 6 dan ruang kelas hanya ada tiga, proses belajar mengajar bergantian," ujar Dayu.

sekolah nyaris ambruk di karawang

Guru lainnya, Deswen mengatakan, tiga ruang kelas tidak layak ini juga kondisinya hampir ambles. "Harusnya ada perbaikan, ya tapi beginilah kondisinya," kata dia.

Deswen mengaku khawatir dengan kondisi anak didiknya yang mrlakujan kegiatan belajar di ruang kelas yang atapnya rusak. Namun tidak ada pilihan lain hingga harus dihadapi dengan kesabaran serta kehati-hatian.

"Khawatir dengan keselamatan para anak didik. Ya mereka terpaksa bersekolah di ruang kelas yang kondisinya memprihatinkan," imbuhnya.

Berbagai upaya sudah ditempuh pihak sekolah dengan mengajukan rehabilitasi sekolah ke Dinas Pendidikan Karawang sejak tiga tahun terakhir. Tetapi belum pernah ada tanggapan apalagi membangunan bangunan sekolah secara permanen.

"Pengajuan kepada dinas terkait sudah dilakukan, dan berharap pemerintah daerah peduli dengan kondisi sekolah yang nyaris ambruk apalagi akan memasuki musim hujan," tuturnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Miris Pendidikan, Sekolah di Karawang Lapuk & Bocor Sejak Tahun 1993 Pemkab Bertindak Setelah Viral
Potret Miris Pendidikan, Sekolah di Karawang Lapuk & Bocor Sejak Tahun 1993 Pemkab Bertindak Setelah Viral

Bangunan lapuk, dindingnya terkelupas dimana-mana, atapnya bocor

Baca Selengkapnya
Potret Miris, Murid SD Terpaksa Berbagi Tempat Belajar dengan Ruang Guru Kerena Gedung Kelasnya Ambruk
Potret Miris, Murid SD Terpaksa Berbagi Tempat Belajar dengan Ruang Guru Kerena Gedung Kelasnya Ambruk

Diduga, gedung ambruk karena usia bangunan yang sudah tua.

Baca Selengkapnya
Cerita Pilu SD Margamulya II di Karawang, Kondisinya Lapuk Usai 30 Tahun Tak Tersentuh Pembangunan
Cerita Pilu SD Margamulya II di Karawang, Kondisinya Lapuk Usai 30 Tahun Tak Tersentuh Pembangunan

Sejak didirikan pada 1993, bangunan sekolah ini tak tersentuh renovasi hinga kondisinya mengkhawatirkan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi Bangunan SDN Kedaung Depok Ambruk Usai Diguyur Hujan Deras
FOTO: Kondisi Bangunan SDN Kedaung Depok Ambruk Usai Diguyur Hujan Deras

Ambruknya atap sejumlah ruang kelas pada SDN Kedaung Depok itu terjadi seusai diguyur hujan deras pada Jumat (15/3) kemarin.

Baca Selengkapnya
Dua Ruang Kelas Ambruk, Siswa SDN Kedaung Terpaksa Belajar Bergantian
Dua Ruang Kelas Ambruk, Siswa SDN Kedaung Terpaksa Belajar Bergantian

Bangunan ambruk karena kayu atap digerogoti rayap sehingga lama-lama rapuh.

Baca Selengkapnya
Bangunan SD Negeri di Lumajang Ambruk Diterjang Hujan dan  Angin Kencang
Bangunan SD Negeri di Lumajang Ambruk Diterjang Hujan dan Angin Kencang

Bangunan Sekolah Dasar (SD) Negeri Pandansari 1, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang ambruk akibat dihantam hujan dan angin kencang.

Baca Selengkapnya
Miris! Atap Kelas SMPN 3 Cikande Serang Ambruk Sejak Setahun lalu Tak Kunjung Diperbaiki hingga Kini
Miris! Atap Kelas SMPN 3 Cikande Serang Ambruk Sejak Setahun lalu Tak Kunjung Diperbaiki hingga Kini

Dua ruang kelas tersebut belum kunjung diperbaiki. Aktivitas belajar mengajar terpaksa dipindah ke perpustakaan dan laboratorium IPA.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Atap SMA Negeri 1 Ciampea di Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Dikabarkan Luka-Luka
Detik-Detik Atap SMA Negeri 1 Ciampea di Bogor Ambruk, Sejumlah Siswa Dikabarkan Luka-Luka

Atap ambruk diduga tak kuat menahan tingginya debit air hujan yang mengguyur Bogor sejak Kamis dini hari.

Baca Selengkapnya
Kelas Rusak akibat Gempa Magnitudo 6,2, Siswa SDN di Garut Terpaksa Pindah Tempat Belajar
Kelas Rusak akibat Gempa Magnitudo 6,2, Siswa SDN di Garut Terpaksa Pindah Tempat Belajar

SDN yang ruang kelasnya ambruk akibat goncangan gempa berada di Kampung Cilangiri, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi.

Baca Selengkapnya
Gedung SD di Jember Jadi Sarang Ular, Siswa Ketakutan hingga Dipindah ke Halaman
Gedung SD di Jember Jadi Sarang Ular, Siswa Ketakutan hingga Dipindah ke Halaman

Puluhan siswa SD Negeri Suci 05 di Kabupaten Jember belajar dalam kondisi prihatin. Gedung sekolah mereka lapuk bahkan diduga menjadi sarang ular.

Baca Selengkapnya
Tolong Pak Jokowi! Gedung SDN 217 Merangin Mau Roboh
Tolong Pak Jokowi! Gedung SDN 217 Merangin Mau Roboh

Karena kekurangan ruangan kelas sehingga harus digunakan bangunan yang tidak layak tersebut

Baca Selengkapnya
SD di Serang Ini Memprihatinkan, Siswanya Terpaksa Belajar di Lantai karena Meja dan Kursi Rusak
SD di Serang Ini Memprihatinkan, Siswanya Terpaksa Belajar di Lantai karena Meja dan Kursi Rusak

Tidak ada bangku membuat para siswa harus duduk di lantai dan menunduk saat menulis materi pelajaran.

Baca Selengkapnya