Baru tiga bulan menjabat, Kapolda Sulawesi Tengah diganti
Merdeka.com - Mabes Polri melakukan rotasi jabatan di lingkungan institusi bhayangkara. Termasuk Kapolda Sulawesi Tengah yang semula dijabat Brigjen I Ketut Argawa. Ketut yang baru menjabat sebagai Kapolda Sulteng selama tiga bulan kini menduduki jabatan baru sebagai Kepala Biro Perencanaan dan Administrasi (Karo Renmin) Inspektorat Pengawasan Umum Polri.
Hal itu tertuang dalam Telegram Kapolri bernomor ST/964/IV/KEP/2018 tertanggal 8 April 2018. Jabatan Kapolda Sulteng yang akan ditinggalkan I Ketut Argawa bakal diisi Brigjen Pol Ermi Wydiatno yang semula menjabat Wakapolda Riau.
Sebuah peristiwa yang menjadi perhatian publik di wilayah hukum Polda Sulteng sempat terjadi di masa kepemimpinan Ketut. Pengawalan eksekusi lahan oleh polisi di Tanjung Luwuk, Banggai, Sulteng dinilai tidak sesuai prosedur.
-
Mengapa Wakapolda Banten dimutasi? Serah terima jabatan juga merupakan bagian dari proses pembinaan sumber daya manusia, dalam rangka regenerasi yang dilakukan berdasarkan penilaian dan evaluasi dengan mempertimbangkan aspek profesionalitas, komitmen dan integritas.
-
Kenapa Kapolda Metro Jaya merombak jajaran? 'Benar, mutasi merupakan hal biasa dalam rangka penyegaran personel, tour of area,' kata Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Rabu (6/12).
-
Dimana mutasi Kapolda Metro Jaya dilakukan? Berikut 34 daftar mutasi mulai dari tingkat pejabat Polres sampai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang dirotasi:
-
Siapa saja yang dimutasi di Polda Metro Jaya? Salah satu perwira menengah yang dimutasi yakni Ajun Komisaris Besar Polisi Iverson Manossoh dari Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Utara menjadi Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat. Selain Iver, ada pula sebanyak 304 personel yang dimutasi.
-
Siapa Bapak Brimob Polri? Atas perjuangannya, Komisaris Jenderal Polisi (Purn.) Dr. H. Moehammad Jasin dikenal sebagai Bapak Brimob Polri.
-
Kenapa Polri dipisahkan dari ABRI? Presiden Bacharuddin Jusuf Habibie melalui instruksi Presiden No. 2 tahun 1999 adalah sosok yang memisahkan Polri dan ABRI.
Polisi membubarkan pengajian ibu-ibu yang tengah zikir sebagai bentuk penolakan eksekusi lahan. Bahkan peristiwa tersebut berbuntut pada pencopotan AKBP Heru Pramukarno dari jabatan Kapolres Banggai.
Namun Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Polri Irjen Setyo Wasisto membantah adanya hubungan peristiwa tersebut dengan pemindahan Ketut ke jajaran Mabes Polri. Menurut dia, mutasi jabatan di Polri merupakan hal yang lumrah.
"Setahu saya ini mutasi rutin, tour of duty dan tour of area. Banyak yang mendapat promosi maupun mendapat amanah di tempat atau satuan kerja baru sebagai penyegaran di dalam organisasi Polri," ujar Setyo di Jakarta.
Brigjen I Ketut Argawa dilantik sebagai Kapolda Sulteng pada 11 Januari 2018. Dia saat itu menggantikan Irjen Rudy Sufahriadi yang kini menjabat sebagai Komandan Korps Brimob Polri.
Pengganti Irjen Firli
Mutasi juga terjadi di Polda Nusa Tenggara Barat (NTB). Kapolri menunjuk Brigjen Achmad Juri sebagai Kapolda NTB menggantikan Brigjen Firli yang terpilih menjabat Deputi Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Brigjen Achmat sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Maluku Utara. Adapun posisi Kapolda Maluku Utara nantinya akan diisi oleh Brigjen M Naufal yang saat ini menjabat Wakapolda Kalimantan Timur.
Selain itu, jabatan Kepala Divisi Hukum (Kadivkum) Polri juga mengalami perombakan. Kadivkum Polri Irjen Agung Sabar Santoso dimutasi menjadi Wakil Inspektur Pengawasan Umum Polri.
Agung menggantikan posisi Irjen Ketut Untung Yoga yang akan memasuki masa pensiun.
Sementara jabatan Kadivkum Polri akan diisi oleh Brigjen Mas Guntur Laupe yang sebelumnya menjabat Wakapolda Sulawesi Selatan. Posisi Wakapolda Sulsel nantinya akan diisi Kombes Risyafuddin.
Reporter: Nafiysul QodarSumber: Liputan6.com
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tongkat komando Wakapolda Aceh diteruskan kepada Kombes Armia Fahmi menggantikan Brigjen Syamsul Bahri.
Baca SelengkapnyaAKBP Victor Ziliwu AKBP dimutasi ke Pamen Yanma Mabes Polri.
Baca SelengkapnyaRotasi jabatan di tubuh kepolisian itu tertuang dalam Surat Telegram nomor ST/2517/XI/KEP./2024 tertanggal 11 November 2024.
Baca SelengkapnyaRotasi jabatan di tubuh Polri merupakan bagian dari penyegaran dan pengembangan karir.
Baca SelengkapnyaPenggantian Wakapolri masih dalam proses dan terus berjalan serta telah ada beberapa nama dari bintang dua dan tiga.
Baca SelengkapnyaMendagri buka suara mengenai pencopotan Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki
Baca SelengkapnyaIrjen Umar Faroq menjadi Kapolda NTB dan Irjen Tornagogo Sihombing menjadi Kapolda Kepulauan Babel.
Baca SelengkapnyaKini Kapolda Papua yang baru dijabat Brigjen Patrige Petrus Rudolf Renwarin
Baca Selengkapnyasebanyak 483 personel terkena mutasi jabatan yang terbagi dalam tiga Surat Telegram
Baca SelengkapnyaSurat telegram ditandatangani langsung oleh Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (ASDM)
Baca SelengkapnyaKemudian, untuk posisi yang ditinggalkan oleh Dofiri sebagai Irwasum Polri, nantinya akan ditempati oleh Irjen Dedi Prasetyo.
Baca SelengkapnyaPenunjukan Komjen Agus ini membuat kursi Wakapolri menjadi kosong.
Baca Selengkapnya