Begini cara BMKG bantu kelancaran mudik Lebaran 2017
Merdeka.com - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebut kondisi cuaca jelang Lebaran 2017 diperkirakan bakal bervariasi. Guna membantu para pemudik, BMKG menambahkan fitur untuk mendukung informasi cuaca mudik, antara lain prakiraan cuaca mudik jalur darat, cuaca maritim dan cuaca bandara.
Kepala BMKG, Andi Eka Sakya, dalam keterangannya menyebut aplikasi itu dapat diunduh melalui App Store maupun Play Store dengan nama Info BMKG. Aplikasi ini juga dapat memberikan informasi prakiraan cuaca kota tujuan serta kota dilalui.
Aplikasi ini bahkan dapat memberikan informasi prakiraan cuaca dini hari, pagi, siang, sore dan malam hari sampai empat hari ke depan. "Aplikasi InfoBMKG ini dapat memberikan informasi cuaca dan masyarakat pun dapat memberikan pesan informasi apabila kondisi cuaca buruk," kata Andi Eka, Senin (19/6)
-
Kenapa BMKG memprakirakan cuaca Jakarta cerah? Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di Jakarta dan Kepulauan Seribu cerah dan cerah berawan pada Sabtu (30/9).
-
Bagaimana BMKG memprediksi banjir di Bali? 'Peringatan dini cuaca wilayah Bali yang dibagikan oleh Kantor BBMKG Wilayah III pada Kamis (4/3) pada pukul 05.00 WITA dan 08.00 WITA menginformasikan wilayah Badung dan Denpasar berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hinga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang,' ujarnya.
-
Apa yang diprediksi BMKG tentang musim kemarau tahun ini? Musim kemarau tahun ini diprediksi akan lebih kering dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. BMKG memprediksi musim kemarau 2023 ini akan dibarengi dengan fenomena El Nino.
-
Bagaimana BMKG menjelaskan cuaca panas di Jawa-Nusa Tenggara? Mengutip dari Instagram InfoBMKG, menjelaskan beberapa hal mengapa kondisi cuaca yang panas kembali terjadi. Padahal semestinya musim hujan.
-
Bagaimana BPBD DKI Jakarta memperoleh informasi potensi cuaca ekstrem? BPBD DKI Jakarta menjelaskan, potensi cuaca ekstrem tersebut berdasarkan hasil pengamatan Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).
-
Apa ancaman bagi pemudik di Jateng menjelang lebaran? Namun di saat momen-momen pulang ke kampung halaman itu, para pemudik dibayangi ancaman cuaca ekstrem, terutama di wilayah Jawa Tengah.
Selain informasi prakiraan cuaca, aplikasi Info BMKG memberikan informasi kualitas udara, informasi gempabumi, serta siaran pers resmi dari BMKG. Dengan penambahan ketiga fitur ini semakin memperkaya aplikasi mobile info BMKG dalam memberikan layanan publik bagi masyarakat.
"Teruslah gunakan aplikasi Info BMKG, karena BMKG selalu berinovasi dalam mengembangkan dan menambahkan fitur informasi public pada aplikasinya. Dapatkan informasi terkini dari BMKG sesuai dengan motto-nya, cepat, tepat, akurat, luas dan mudah dipahami," ungkapnya.
Aplikasi info BMKG telah menggunakan geolocation sehingga pengguna dapat mengetahui keberadaan posisinya dan kepadatan jalur dilaluinya. Informasi cuaca maritim tersedia dengan peringatan dini dan kondisi sinoptik di tiap wilayah perairan.
Dengan format peta dinamis memudahkan pengguna dapat mengetahui tingkat bahaya di beberapa lokasi wilayah perairan. BMKG juga menyediakan informasi cuaca atmosfer aktual bandara dan prakiraan cuaca hingga bandara tujuan. Diharapkan dengan informasi ini, memudahkan pilot dan pengguna jasa maskapai penerbangan dapat mengetahui kondisi terkini dari bandaranya.
Setelah periode libur lebaran 2017, potensi peningkatan titik panas terkait kebakaran hutan dan lahan untuk wilayah Sumatera dan Kalimantan diperkirakan mulai terasa meningkat intensitas potensinya pada awal Juli. Hal ini dikarenakan intensitas hujan di wilayah tersebut sudah mulai kurang bahkan relatif kering. Oleh karenanya, diimbau agar dapat mengantisipasi potensi peningkatan titik panas. (mdk/ang)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
BMKG telah mengantisipasi jika terjadi eskalasi cuaca ekstrem selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2024.
Baca Selengkapnya"Mengimbau untuk mewaspadai kemungkinan terjadinya cuaca ekstrem selama arus mudik,” kata Kepala BMKG Dwikorita
Baca SelengkapnyaCuaca ekstrem itu salah satunya dipengaruhi oleh kondisi wilayah Jateng yang telah memasuki musim pancaroba
Baca SelengkapnyaHujan badai yang dimaksud yaitu hujan disertai angin kencang serta kilat dan petir.
Baca SelengkapnyaPrakiraan BMKG: Ada Potensi Cuaca Ekstrem di Musim Mudik, Sejumlah Daerah akan Hujan Hingga Angin Kencang
Baca SelengkapnyaPotensi cuaca buruk tersebut diperkirakan masih akan berlangsung hingga awal 2025.
Baca SelengkapnyaPenambahan buffer zone untuk mengantisipasi antrean kendaraan yang hendak menyeberang.
Baca SelengkapnyaUntuk arus kendaraan roda dua di Pelabuhan Bakauheni yang keluar dari kapal cukup lancar.
Baca SelengkapnyaPolri telah menyiapkan rekayasa lalu lintas terutama pembagian kendaraan yang menuju pelabuhan Merak
Baca SelengkapnyaIni berbeda jika dibandingkan dengan arus mudik 2023, di mana masyarakat banyak memilih siang hari.
Baca SelengkapnyaKapal Kelud merupakan salah satu kapal yang melayani program Mudik Gratis 2024 untuk rute Batam-Belawan dan Jakarta-Batam.
Baca SelengkapnyaPuncak arus mudik Natal diprediksi terjadi H-2, dengan lonjakan penumpang di pelabuhan utama seperti Merak dan Kayan II. Simak persiapannya di sini.
Baca Selengkapnya