Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Belum Sepenuhnya Mulus, Ini Ruas Jalan di Jalur Pantura yang Perlu Diwaspadai Pemudik

Belum Sepenuhnya Mulus, Ini Ruas Jalan di Jalur Pantura yang Perlu Diwaspadai Pemudik Ilustrasi perbaikan jalan rusak. ©Liputan6.com/Immanuel Antonius

Merdeka.com - Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Cipta Karya Jateng mengingatkan para pemudik untuk ekstrahati-hati saat melintasi jalur pantai utara (pantura). Hal ini disebabkan kondisi jalan yang belum sepenuhnya mulus.

"Bagi yang lewat jalan pantura perlu mewaspadai dan butuh kehati-hatian karena kondisinya belum sepenuhnya mulus. Sesuai arahan pak gubernur, kita masih berusaha melakukan penambalan di ruas pantura," kata Kepala PU Bina Marga dan Cipta Karya Jateng, AR Hanung Triyono, Kamis (21/4).

Dia menyebut ruas jalan yang patut diwaspadai para pemudik yaitu jalur Lingkar Sumpiuh, Kabupaten Banyumas, ruas jalan penghubung Kota Solo-Purwodadi, ruas penghubung Kota Solo-Sragen. "Jalan berlubang yang perlu penanganan khusus sekitar 5-10 persen. Biasanya pemudik andalannya tetap lewat jalan tol," ungkapnya.

Belum Bisa Diperbaiki Seluruhnya

Pihaknya belum bisa memperbaiki seluruh kerusakan jalan di pantura karena waktunya sangat mepet.

"Jalan pantura sudah siap dilewati pada H-10. Tinggal pekerjaan kecil-kecil untuk ditambal yang berlubang. Tapi jalan yang rusak belum bisa dibongkar. Untuk sementara baru ditambal pakai aspal," jelasnya.

Secara keseluruhan total kerusakan di sejumlah jalur mudik masih mencapai 5-10 persen. Kerusakan paling banyak berada di kawasan Pantura bagian timur. Perbaikannya baru bisa dikerjakan setelah Lebaran.

"Jalan berlubang yang butuh perawatan ekstra ada di wilayah timur. Kita laksanakan perbaikan hanya saja setelah Lebaran. Jadi kalau butuh dibeton dan kalau memang harus nanti diplester," ujarnya.

Selain itu, ada juga kerusakan jalan di titik jalur penghubung sejumlah daerah. Masing-masing kerusakannya kurang lebih 3 kilometer. "Di setiap titik kerusakannya sekitar 3 kilometer, tapi titiknya di spot-spot tertentu," tandasnya.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di Bantul saat Arus Mudik
Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di Bantul saat Arus Mudik

Polres Bantul memetakan jalur rawan kecelakaan dan bencana jelang persiapan menyambut arus mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran, Ini Jalur Alternatif di Jabar Bisa Jadi Pilihan Pemudik
Arus Balik Lebaran, Ini Jalur Alternatif di Jabar Bisa Jadi Pilihan Pemudik

Jalur alternatif ini disiapkan untuk pilihan para pemudik sekaligus mengurangi kepadatan di jalur utama.

Baca Selengkapnya
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!
Pemudik Arah lebak Harus Waspada, Titik-Titik Ini Rawan Longsor!

BPBD meminta pengendara selalu waspada jika melintasi jalan tersebut.

Baca Selengkapnya
Waspada, Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di DIY saat Mudik Lebaran 2024
Waspada, Ini Peta Jalur Rawan Kecelakaan dan Bencana di DIY saat Mudik Lebaran 2024

Polda DIY mengidentifikasi ada beberapa jalur rawan kecelakaan dan bencana di DIY yang harus diwaspadai para pengendara kendaraan bermotor.

Baca Selengkapnya
Serba-serbi Jalur Pantura Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, Ini Daftar Jalur Alternatif hingga Jasa Tambal Ban Gratis
Serba-serbi Jalur Pantura Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, Ini Daftar Jalur Alternatif hingga Jasa Tambal Ban Gratis

Simak artikel ini agar mudikmu lancar tanpa hambatan.

Baca Selengkapnya
Tips Hindari Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi saat Libur Natal dan Tahun Baru
Tips Hindari Kecelakaan di Tol Solo-Ngawi saat Libur Natal dan Tahun Baru

Ruas tol Solo-Ngawi sepanjang 90 kilometer memiliki kondisi yang datar dan rata.

Baca Selengkapnya
FOTO: H-3 Lebaran 2024, Jutaan Pemudik Sepeda Motor Mulai Padati Jalur Pantura
FOTO: H-3 Lebaran 2024, Jutaan Pemudik Sepeda Motor Mulai Padati Jalur Pantura

Jutaan pemudik kendaraan roda dua mulai melintasi jalur Pantura di H-3 Lebaran.

Baca Selengkapnya
Catat, Ini Titik Rawan Macet di Jalan Arteri Saat Arus Balik ke Jakarta
Catat, Ini Titik Rawan Macet di Jalan Arteri Saat Arus Balik ke Jakarta

Kemacetan selama arus balik tidak hanya terjadi di jalan tol. Ternyata sejumlah ruas jalan arteri utama juga kerap menjadi titik rawan kemacetan.

Baca Selengkapnya
Polisi Tidak Rekomendasikan Jalur Puncak II dan Jonggol untuk Mudik
Polisi Tidak Rekomendasikan Jalur Puncak II dan Jonggol untuk Mudik

Namun bagi pemudik yang memaksakan diri untuk melintas, disarankan hanya pada siang hari .

Baca Selengkapnya
Waspada! Ini 5 Titik Rawan Kecelakaan di Jalur Mudik Garut
Waspada! Ini 5 Titik Rawan Kecelakaan di Jalur Mudik Garut

Untuk titik rawan mulai dari Tahu Sumedang hingga Pananjung.

Baca Selengkapnya
Fakta Terbaru Pembangunan JJLS di Gunungkidul, Pengendara Diharap Berhati-Hati saat Melintas
Fakta Terbaru Pembangunan JJLS di Gunungkidul, Pengendara Diharap Berhati-Hati saat Melintas

Jalan tersebut belum dilengkapi rambu-rambu lalu lintas yang memadai, termasuk Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APILL).

Baca Selengkapnya
Jalan Mulus dan Sepi Penyebab Tol Sumatera Rawan Kecelakaan, Pemudik Diminta Waspada
Jalan Mulus dan Sepi Penyebab Tol Sumatera Rawan Kecelakaan, Pemudik Diminta Waspada

"Ya penyebabnya, sepi dan jalan mulus, pengemudi maunya ngebut," kata Branch Manager Jalan Tol Terpeka Taufiq

Baca Selengkapnya