Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Benarkah Sukhoi tersedot magnet Gunung Salak?

Benarkah Sukhoi tersedot magnet Gunung Salak? Gunung Salak. merdeka.com/dok

Merdeka.com - Mengupas Gunung Salak tidak ada habisnya. Gunung ini menurut sebagian masyarakat angker. Banyak yang menyebut, gunung ini menyimpan banyak misteri.

Apalagi sejak jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100 di Gunung Salak, Rabu (9/5). Perbincangan makin hangat soal Gunung Salak.

Sebagian menduga, Sukhoi jatuh karena ada kerusakan pada pesawat. Tetapi banyak juga yang menduga Sukhoi jatuh karena ditarik Gunung Salak. Ada magnetnya. Benarkan demikian?

Merdeka.com mencoba mengupasnya dari sisi ilmiah bersama Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Surono. Dia menjelaskan, setiap tanah dan batuan ada magnetnya.

Berikut ini wawancara dengan Surono, Kamis (11/5):

Benarkah ada magnet di Gunung Salak?

Sebenarnya setiap tanah dan bebatuan mempunyai magnet. Tetapi skalanya kecil.

Banyak orang menduga Sukhoi yang jatuh dua hari lalu karena ditarik Gunung Salak?

Begini, tidak hanya di Gunung Salak, setiap tanah atau bebatuan punya daya magnet. Tetapi tidak mencukupi atau menarik benda logam. Apalagi benda itu sebesar pesawat yang bergerak cepat.

Saya melihat, pesawat itu bergerak cepat di udara, jadi mana mungkin ditarik oleh magnet di bebatuan Gunung Salak. Karena magnet di tanah dan batu itu kecil dan tidak mungkin bisa menarik.

Lantas, perkiraan Anda apa?

Cuaca di sekitar gunung seperti di Gunung Salak sering ada kabut. Nah, kabut itu membuat jarak pandang berkurang. Kemungkinan saja dari masalah adanya kabut.

Tapi yang perlu saya tegaskan, dalam pesawat baru dan canggih seperti Sukhoi pasti sudah ada radar dan alat antisipasi jika dalam cuaca kabut seperti itu. Sukhoi itu pesawat modern.

Apa kemungkinan cuaca di sekitar Gunung Salak?

Soal persisnya saya tidak tahu. Yang saya heran, kenapa pilot meminta menurunkan ke 6000 kaki. Padahal tinggi Gunung itu 7000 kaki. Artinya pesawat terbang rendah daripada ketinggian gunung itu sendiri.

Ada kemungkinan juga pilot terkendala jarak pandang sehingga menabrak tebing.

Apa memang sebagian orang yang tinggal lereng gunung selalu mengkultuskan gunung tersebut?

Kebanyakan demikian, tetapi tidak semua.

Anda punya pengalaman soal mitos di gunung?

Saya sejak dulu memang hobi naik gunung. Sama juga, ada yang meminta saya jangan ini jangan itu. Tidak boleh ngomong sembarangan. (mdk/has)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Heboh Meteor Jatuh di Indonesia, Pernah Terjadi 14 Tahun Lalu Sebesar 10 Meter Meledak di Bone
Heboh Meteor Jatuh di Indonesia, Pernah Terjadi 14 Tahun Lalu Sebesar 10 Meter Meledak di Bone

Berikut adalah fakta meteor terbesar yang jatuh sepanjang sejarah Indonesia.

Baca Selengkapnya
Terungkap Alasan Segitiga Bermuda selalu Menelan Korban, Ternyata Menyimpan Benda Kuno
Terungkap Alasan Segitiga Bermuda selalu Menelan Korban, Ternyata Menyimpan Benda Kuno

Sains mengungkap alasan yang masuk akal. Jauh dari aroma teori konspirasi.

Baca Selengkapnya
Mitos Gunung Salak, Mulai dari Kerajaan Gaib hingga Harta Karun Tersembunyi
Mitos Gunung Salak, Mulai dari Kerajaan Gaib hingga Harta Karun Tersembunyi

Di balik pesona alamnya, Gunung Salak menyimpan sejumlah kisah mistis yang menghantui para pengunjungnya.

Baca Selengkapnya
Viral Video Meteor Jatuh Melintas di Pulau Jawa, Berikut Faktanya
Viral Video Meteor Jatuh Melintas di Pulau Jawa, Berikut Faktanya

Berikut fakta mengenai meteor yang jatuh melintasi Pulau Jawa.

Baca Selengkapnya
Evakuasi Warga Radius 6 Km dari Gunung Ruang karena Potensi Tsunami
Evakuasi Warga Radius 6 Km dari Gunung Ruang karena Potensi Tsunami

Dalam 24 jam terakhir sudah terjadi lima kali erupsi ketinggian 1.800 meter hingga 3.000 meter dari puncak Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya
Duh, Alat Pemantau Aktivitas Gunung Semeru Hilang Dicuri
Duh, Alat Pemantau Aktivitas Gunung Semeru Hilang Dicuri

Alat yang hilang berupa enam buah accu, dua buah solar panel, dan satu buah regulator solar panel.

Baca Selengkapnya
Erupsi Gunung Ruang Menguat, PVMBG Keluarkan Peringatan Tsunami untuk Warga Pulau Tagulandang Sulut
Erupsi Gunung Ruang Menguat, PVMBG Keluarkan Peringatan Tsunami untuk Warga Pulau Tagulandang Sulut

Erupsi Gunung Ruang Menguat, PVMBG Keluarkan Peringatan Tsunami untuk Warga Pulau Tagulandang Sulut

Baca Selengkapnya
Bangkai Pesawat Super Tucano Dipotong untuk Mudahkan Evakuasi
Bangkai Pesawat Super Tucano Dipotong untuk Mudahkan Evakuasi

Bangkai dua pesawat Super Tucano yang jatuh di Pasuruan, Jawa Timur, dipotong-potong menjadi bagian lebih kecil untuk memudahkan proses evakuasi.

Baca Selengkapnya
Insiden Argo Semeru Anjlok, KA dari Malang dan Surabaya Gubeng ke Jakarta dan Bandung Berubah Rute
Insiden Argo Semeru Anjlok, KA dari Malang dan Surabaya Gubeng ke Jakarta dan Bandung Berubah Rute

Saat ini tim evakuasi sudah berada di lapangan untuk mengevakuasi rangkaian kereta yang anjlok..

Baca Selengkapnya
Heboh Gundukan bak Gunung Baru Muncul Usai Gempa Bawean Jatim, Ini Penjelasan Ahli
Heboh Gundukan bak Gunung Baru Muncul Usai Gempa Bawean Jatim, Ini Penjelasan Ahli

Gundukan yang diduga gunung berapi itu beberapa kali diunggah di media sosial dan diberi nama Bledug Kramesan.

Baca Selengkapnya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya

Beredar di media sosial TikTok sebuah video yang memberikan informasi terkait dampak erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya
Kereta Api Argo Semeru Anjlok dan Gerbong Terguling di Kulon Progo, Begini Penjelasan KAI
Kereta Api Argo Semeru Anjlok dan Gerbong Terguling di Kulon Progo, Begini Penjelasan KAI

Adapun insiden anjlok KA Argo Semeru tengah menjadi viral di plaform sosial media X (Twitter).

Baca Selengkapnya