Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Beredar video pengakuan anak ditolak masuk SMP di Malang

Beredar video pengakuan anak ditolak masuk SMP di Malang Ilustrasi belajar. ©2014 Merdeka.com/shutterstock/donatas1205

Merdeka.com - Sebuah video pengakuan seorang anak yang terusir dari sekolah menjadi viral di media sosial (medsos). Bocah atas nama Bayu di Kota Malang, Jawa Timur, itu mengaku tidak bisa bersekolah karena bangku kuotanya ditempati oleh siswa lain.

Bayu mengaku masuk sekolah di Sekolah Menengah Pertama (SMP) 12 Kota Malang. Tetapi kursinya digantikan oleh orang lain, seorang siswa anak berkebutuhan khusus (ABK).

Syamsul Arifin, Kepala Sekolah SMP 12 Kota Malang mengungkapkan, bahwa anak tersebut tidak pernah mendaftar di sekolahnya. Pihaknya tidak pernah menolak Bayu karena memang tidak pernah mendaftar di sekolahnya.

Orang lain juga bertanya?

"Kalau menurut aturan yang saya pegang, anak itu tidak boleh diterima, karena tidak pernah mendaftar sekolah baik di jalur reguler maupun mandiri," kata Syamsul kepada merdeka.com, Jumat (21/7).

Soal alasan tidak mendaftar, pihaknya tidak mengetahui secara persis. Namun ada banyak kemungkinan di antaranya karena tidak memenuhi persyaratan nilai dan persyaratan administrasi lainnya seperti Kartu Keluarga (KK).

"Saya tidak tahu dan tidak perlu menyampaikan, karena memang tidak ada data apa pun yang masuk. Karena tidak mendaftar," katanya.

Syamsul menyatakan, saat pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) hari kedua, pihaknya kedatangan seseorang yang menanyakan kuota. Orang tersebut mengaku mendapatkan rekomendasi dari Dinas Pendidikan Kota Malang.

"Saya menyatakan pada wakil saya (yang menerima), kalau jumlah kita itu tinggal dua kursi, karena ada anak ABK (anak berkebutuhan khusus) yang belum masuk," katanya.

Rupanya setelah itu muncul dua video beredar seperti yang tersebar sekarang ini. Pihaknya dianggap menolak siswa tersebut, padahal yang terjadi hanya menyampaikan kalau bangku kuotanya tinggal dua.

"Dia merasa sudah mendapat rekomendasi seolah-olah sudah diterima. Saya berbicara atas nama regulasi, kami adanya tinggal dua kursi," katanya.

Syamsul yang mengaku penasaran akhirnya melakukan pencarian data dan tidak ditemukan data apa pun. Selain itu, asal sekolah siswa tersebut tidak masuk dalam wilayah SMP 12.

"Tidak masuk wilayah kami. Kalau berdasarkan wilayah harusnya masuk SMP 19, bukan di sini. Harusnya di situ," katanya.

Karena pertimbangan kemanusiaan, Bayu, saat ini bisa bersekolah di SMP 12. Pihaknya tidak akan memberikan perlakuan khusus dan berharap anak tersebut dapat menempuh ilmu sesuai dengan yang diinginkan.

"Akhirnya dengan pertimbangan kemanusiaan, bukan pertimbangan danem, wilayah juga bukan. Bukan karena kasihan, karena banyak yang lebih kasihan dari dia," katanya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kecewa Anak Dikeluarkan, Puluhan Orang Tua Siswa SMKN 1 Tambun Utara Nekat Kunci Gerbang Sekolah
Kecewa Anak Dikeluarkan, Puluhan Orang Tua Siswa SMKN 1 Tambun Utara Nekat Kunci Gerbang Sekolah

Puluhan orang tua dan siswa baru SMKN 1 Tambun Utara, Kabupaten Bekasi menggelar aksi dengan cara mengunci pintu gerbang sekolah, Senin (22/7).

Baca Selengkapnya
Viral Siswi SMAN 8 Medan Tinggal Kelas Usai Orangtua Bongkar Dugaan Pungli di Sekolah
Viral Siswi SMAN 8 Medan Tinggal Kelas Usai Orangtua Bongkar Dugaan Pungli di Sekolah

Kepala SMA Negeri 8 Medan dinilai telah lalai karena tak pernah memanggil orang tua siswa.

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Kepsek SMAN 8 Medan Bantah Pungli & Intervensi: Siswi MSF Tinggal Kelas Karena 52 Hari Tak Sekolah
Blak-blakan Kepsek SMAN 8 Medan Bantah Pungli & Intervensi: Siswi MSF Tinggal Kelas Karena 52 Hari Tak Sekolah

Kepsek membantah ada intervensi darinya soal keputusan tak menaikkan kelas siswi tersebut karena laporan orang tua MSF soal pungli.

Baca Selengkapnya
SMP Swasta di Surabaya hanya Dapat Satu Murid pada Tahun Ajaran Baru, Sistem Zonasi Jadi Sorotan
SMP Swasta di Surabaya hanya Dapat Satu Murid pada Tahun Ajaran Baru, Sistem Zonasi Jadi Sorotan

Salah satu SMP swasta di Surabaya hanya diminati dua pelajar saat pendaftaran tahun ajaran baru. Namun, satu di antaranya justru mengundurkan diri.

Baca Selengkapnya
Viral Siswa Disabilitas dan Yatim di SMPN 4 Makassar Dibully Hingga Tak Mau Sekolah Lagi, Ini Penjelasan Kadisdik
Viral Siswa Disabilitas dan Yatim di SMPN 4 Makassar Dibully Hingga Tak Mau Sekolah Lagi, Ini Penjelasan Kadisdik

Korban mengalami perundungan sejak pertama kali masuk SMPN 4 Makassar.

Baca Selengkapnya
Curhat Orang Tua di Garut, Anaknya Dipersulit Masuk SMA Favorit karena Tak Pakai Jalur ‘Sindikat Sekolah’
Curhat Orang Tua di Garut, Anaknya Dipersulit Masuk SMA Favorit karena Tak Pakai Jalur ‘Sindikat Sekolah’

Seorang orang tua mengaku pusing dengan alur Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Garut, Jawa Barat

Baca Selengkapnya
Trauma, Siswa SD di Jombang Korban Dugaan Bullying Tak Mau Sekolah
Trauma, Siswa SD di Jombang Korban Dugaan Bullying Tak Mau Sekolah

Sejak kasus pelemparan kayu yang mengakibatkan kepala bocor, korban menyatakan tidak mau sekolah di tempatnya bersekolah dulu.

Baca Selengkapnya
Geramnya Pj Gubernur Jabar dengar Ada Manipulasi Nilai Rapor 51 Siswa SMP Demi Masuk 8 SMA di Depok
Geramnya Pj Gubernur Jabar dengar Ada Manipulasi Nilai Rapor 51 Siswa SMP Demi Masuk 8 SMA di Depok

Plh Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Jawa Barat, Ade Afriandi menjelaskan praktik ini dilakukan oleh pihak sekolah. Artinya, siswanya tidak tahu menahu.

Baca Selengkapnya
Ironis Siswi SMP di Muba Dibully 5 Teman Sekelas, Korban Dipaksa Sujud dan Cium Kaki Pelaku
Ironis Siswi SMP di Muba Dibully 5 Teman Sekelas, Korban Dipaksa Sujud dan Cium Kaki Pelaku

Korban juga dipaksa sujud dan mencium kaki pelaku. Kepalanya didorong ke bawah oleh salah satu pelaku, sementara pelaku lain tertawa

Baca Selengkapnya
Viral Guru Telat Datang ke Sekolah Dilarang Masuk Siswa di Pintu Gerbang, Jadi Sorotan Warganet
Viral Guru Telat Datang ke Sekolah Dilarang Masuk Siswa di Pintu Gerbang, Jadi Sorotan Warganet

Tak hanya siswa, para guru yang datang terlambat juga tidak diizinkan masuk ke sekolah.

Baca Selengkapnya
Miris, SD Negeri di Ponorogo Tak Dapat Murid di Tahun Ajaran Baru
Miris, SD Negeri di Ponorogo Tak Dapat Murid di Tahun Ajaran Baru

Indikasi sekolah negeri sepi peminat sudah terjadi sejak beberapa tahun lalu. SD Negeri di Ponorogo tak dapat satu pun murid pada tahun baru.

Baca Selengkapnya
Kronologi Siswi SMP di Muara Enim Dibully Teman Sekelas hingga Terbentur Meja, Endingnya Begini
Kronologi Siswi SMP di Muara Enim Dibully Teman Sekelas hingga Terbentur Meja, Endingnya Begini

Pihak sekolah dan Dinas Pendidikan Muara Enim mestinya memberikan skorsing

Baca Selengkapnya