Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berkunjung ke Pasar Tulehu, Sandiaga janji berdayakan ekonomi emak-emak pedagang ikan

Berkunjung ke Pasar Tulehu, Sandiaga janji berdayakan ekonomi emak-emak pedagang ikan Sandiaga kunjungi Pasar Tulehu. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Bakal calon wakil presiden Sandiaga Salahuddin Uno bertandang ke Maluku Tengah, Jumat (7/9). Di sana, Sandiaga salah satunya mengunjungi pasar tradisional Tulehu di Kecamatan Salahutu, Maluku Tengah.

Sandiaga berjanji akan memberdayakan para emak-emak pedagang ikan keliling yang dalam bahasa setempat disebut jibu-jibu ikan.

"Saya bertemu mama-mama, jibu-jibu di sini. Kawasan pasar tradisional di sini komoditasnya ada sayur mayur, namun utamanya adalah ikan. Mama-mama, jibu-jibu ini ingin agar usahanya dapat berkembang dan naik kelas," kata Sandiaga dalam keterangan tertulis diterima merdeka.com, Jumat (7/9).

Menurut mantan Wagub DKI Jakarta ini, memberikan pelatihan, pendampingan, dan pengaturan keuangan terkait kewirausahaan kepada emak-emak ini akan mampu meningkatkan ekonomi para penjual ikan. Selain itu, ia menilai pemberian modal dapat membantu usaha mereka tumbuh dan berkembang.

"Saya menemui Ati Lengkoliang, seorang UMKM di sini. Ia membutuhkan sedikit dana untuk mengembangkan usahanya. Saya juga berbincang dengan Mama Tila Malbari, pedagang jibu-jibu. Ia mengaku hanya bisa menjual tiga loyang dalam satu hari. Hampir semua keluhannya sama yaitu soal pelatihan dan modal usaha agar mereka bisa berkembang dan naik kelas," kata dia.

Dia mengatakan, pemberdayaan ekonomi emak-emak melalui lapangan pekerjaan yang terbuka dan harga kebutuhan pokok yang terjangkau bisa meningkatkan taraf perekonomian masyarakat setempat. Isu ekonomi akar rumput menurutnya sangat dipengaruhi sumber pendapatan dan pengeluaran biaya hidup.

"Salah satu solusi alternatifnya adalah melalui kewirausahaan dan menjaga stabilitas harga sembako," pungkasnya.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP