Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bertemu Jokowi, PM Kamboja Minta Maaf Bendera Indonesia Dipasang Terbalik

Bertemu Jokowi, PM Kamboja Minta Maaf Bendera Indonesia Dipasang Terbalik Presiden Jokowi bertemu PM Hun Sen. ©2023 Merdeka.com/HO-Biro Pres Sekretariat Presiden

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Kamboja Hun Sen di Hotel Meruorah, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Rabu (10/5). Dalam pertemuan itu, Hun Sen sempat menyampaikan permohonan maaf karena bendera Indonesia dipasang terbalik pada pembukaan SEA Games 2023.

Membuka sesi diskusi, Jokowi menyampaikan ucapan selamat datang dan ucapan selamat atas keketuaan Kamboja di ASEAN pada tahun lalu.

"Presiden juga menyampaikan apresiasi terima kasih atas dukungan Kamboja terhadap keketuaan Indonesia di ASEAN pada tahun ini," ujar Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi dalam keterangan persnya seusai pertemuan bilateral seperti dikutip dari siaran pers, Rabu (10/5).

Retno melanjutkan, kedua pemimpin membahas peningkatan kerja sama ekonomi kedua negara. Presiden Jokowi menekankan komitmen Indonesia untuk terus meningkatkan kerja sama ekonomi dengan Kamboja.

"Termasuk keinginan Indonesia untuk terlibat di dalam pembangunan di Kamboja terutama di dalam pembangunan proyek-proyek infrastruktur," ungkapnya.

Retno menyebut Presiden Jokowi turut menyampaikan apresiasi atas bantuan Kamboja dalam penyelamatan warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban perdagangan orang hingga kejahatan daring.

"Bapak Presiden juga menyampaikan terima kasih atas bantuan Kamboja pada saat kita harus menyelamatkan para WNI korban human trafficking atau tindak pidana perdagangan orang (TPPO) terutama untuk kejahatan online scheme," ucap mantan duta besar Indonesia untuk Belanda ini.

Sementara Perdana Menteri Hun Sen turut menyampaikan permohonan maaf kepada pemerintah Indonesia atas insiden bendera Indonesia yang dipasang terbalik saat acara pendahulu sebelum upacara pembukaan SEA Games 2023 Kamboja.

"Perdana Menteri Hun Sen menyampaikan permintaan maaf kepada Indonesia atas insiden terbaliknya bendera Indonesia di awal acara pembukaan SEA Games," tutur Retno.

Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan bilateral ini adalah Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md., Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Reporter: M Radityo/Liputan6.com

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bertemu PM Kamboja, Jokowi Bahas Impor Beras Kamboja
Bertemu PM Kamboja, Jokowi Bahas Impor Beras Kamboja

Kedua pemimpin membahas penguatan hubungan bilateral antara Indonesia dan Kamboja.

Baca Selengkapnya
Pamerkan IKN, Jokowi-Iriana Sambut Kedatangan Para Pemimpin Negara ASEAN
Pamerkan IKN, Jokowi-Iriana Sambut Kedatangan Para Pemimpin Negara ASEAN

Jokowi diagendakan akan memimpin 12 pertemuan pada KTT ke-43 ASEAN.

Baca Selengkapnya
Momen Prabowo Bertemu PM dan Presiden Senat Kamboja, Apa yang Dibahas?
Momen Prabowo Bertemu PM dan Presiden Senat Kamboja, Apa yang Dibahas?

Prabowo menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Kamboja atas komitmen yang berkelanjutan untuk memperkuat kerja sama pertahanan dengan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Jenderal Bintang Dua Klarifikasi soal Pencabutan Baliho Ganjar-Mahfud Jelang Kedatangan Jokowi ke Bali
Jenderal Bintang Dua Klarifikasi soal Pencabutan Baliho Ganjar-Mahfud Jelang Kedatangan Jokowi ke Bali

Presiden Jokowi dalam jadwal kunjungan kerjanya akan mengunjungi Balai Desa Batu Bulan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Spesial Prabowo Hadiahi Pedang Emas PM Kamboja, Bergandeng Tangan Erat dengan Presiden Senat
VIDEO: Spesial Prabowo Hadiahi Pedang Emas PM Kamboja, Bergandeng Tangan Erat dengan Presiden Senat

Prabowo menyatakan Indonesia-Kamboja dapat bekerja sama memajukan kemakmuran dan kemajuan kawasan kedua negara

Baca Selengkapnya
Jokowi Terima Kunjungan Presiden Korea Selatan di Istana Merdeka
Jokowi Terima Kunjungan Presiden Korea Selatan di Istana Merdeka

Jokowi dan Iriana menyambut hangat Presiden Korsel dan istrinya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Jokowi Nangis saat Zikir, Teteskan Air Mata di Bawah Sang Garuda
VIDEO: Detik-Detik Jokowi Nangis saat Zikir, Teteskan Air Mata di Bawah Sang Garuda

Jokowi memohon maaf atas segala salah dan khilaf dalam menjalankan amanah sebagai Presiden Republik Indonesia

Baca Selengkapnya
Jokowi-Puan Maharani Bertemu di Bali, PDIP: Suka Tidak Suka Beliau Berdua adalah Lambang Bersama
Jokowi-Puan Maharani Bertemu di Bali, PDIP: Suka Tidak Suka Beliau Berdua adalah Lambang Bersama

ia menilai, sudah seharusnya dua pimpinan lembaga itu terlihat kompak.

Baca Selengkapnya
Ke Filipina, Jokowi Bertemu Presiden Marcos Bahas Konflik Laut China Selatan
Ke Filipina, Jokowi Bertemu Presiden Marcos Bahas Konflik Laut China Selatan

Presiden Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Filipina.

Baca Selengkapnya
Jokowi Diberi Jersey Basket Nomor 7 saat Terima Kunjungan PM Kanada Justin Trudeau
Jokowi Diberi Jersey Basket Nomor 7 saat Terima Kunjungan PM Kanada Justin Trudeau

Setelah upacara, Jokowi dan Justin Trudeau masuk ke dalam Istana dan menandatangani buku tamu kenegaraan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Banjir Air Mata, Presiden Jokowi Nangis Minta Maaf Kepada Rakyat Jelang Lengser
VIDEO: Banjir Air Mata, Presiden Jokowi Nangis Minta Maaf Kepada Rakyat Jelang Lengser

Jokowi memohon maaf atas segala salah dan khilaf dalam menjalankan amanah sebagai Presiden Republik Indonesia

Baca Selengkapnya
VIDEO: Reaksi Ganjar Soal Baliho Dicopot, Kalau Tak Melanggar Tidak Perlu Berlebihan
VIDEO: Reaksi Ganjar Soal Baliho Dicopot, Kalau Tak Melanggar Tidak Perlu Berlebihan

Ganjar berharap Pemilu 2024 bisa berjalan dengan baik dan aparatur negara bersikap netral

Baca Selengkapnya