Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Berulah Lagi, Residivis Penganiayaan dengan Sajam di Kupang Dibekuk Polisi

Berulah Lagi, Residivis Penganiayaan dengan Sajam di Kupang Dibekuk Polisi ilustrasi pembunuhan. sxc.hu

Merdeka.com - Guido Candra Lanang, seorang residivis kasus penganiayaan dengan senjata tajam kembali diamankan aparat Kepolisian Sektor Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur karena menganiaya korban, atas nama Angga Saputra Ndolu.

Paur Humas Polres Kupang, Aiptu Lalu Randi Hidayat kepada merdeka.com mengatakan, kejadian tersebut bermula ketika korban dan pelaku, sama-sama menghadiri sebuah acara ulang di Desa Mata Air, Kecamatan Kupang Tengah.

Sekitar pukul 05.00 Wita, terjadi perselisihan antara korban dan pelaku karena korban memukul teman pelaku di tempat acara tersebut. Akibatnya, acara ulang tahun itu pun dihentikan.

Setelah itu pelaku dan beberapa temannya pulang namun bukan ke rumah, mereka memilih duduk di depan pasar Seribu, Tarus. Saat asik duduk, korban bersama temannya datang dan kembali menganiaya teman pelaku, korban dimarahi pelaku sehingga kembali ke tempat acara, lalu memberitahukan kepada teman-temannya.

Korban dan teman-temannya kembali datang ke tempat pelaku. Teman korban mencoba mendamaikan pelaku bersama korban, namun gagal dan pertengkaran kembali terjadi. Pelaku memukul korban sehingga korban lari menyelamatkan diri.

Saat berlari korban terpeleset sehingga jatuh, akibatnya pelaku menghampiri lalu menikam korban, tepatnya di kepala bagian belakang dan punggung kiri korban sebanyak satu kali. Setelah itu pelaku langsung melarikan diri.

"Korban melaporkan kejadian yang dia alami di Polsek Kupang Tengah. Korban selanjutnya dibawa ke rumah sakit Bhayangkara Titus Uly Kupang, guna dilakukan pemeriksaan visum et repertum terhadap luka yang korban alami," Ujar Lalu Randi Hidayat, Sabtu (29/5).

Pasca-kejadian tersebut, Unit Reskrim Polsek Kupang Tengah langsung melakukan penyelidikan dan pengembangan, guna penangkapan terhadap pelaku.

Menurut Lalu Randi Hidayat, karena pelaku sudah berulang kali melakukan tindak pidana penganiayaan dengan menggunakan senjata tajam di wilayah hukum Polsek Kupang Tengah, maka dengan tegas Kapolsek, Ipda Elpidus kono Feka, memerintahkan agar segera dilakukan penangkapan terhadap pelaku.

Kanit Reskrim Polsek Kupang Tengah Bripka Pance Sopacua dan tim berhasil menangkap pelaku dibelakang rumahnya.

Saat ditangkap pelaku tidak melakukan perlawanan sehingga langsung digiring ke Polsek Kupang Tengah untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut.

Pelaku dijerat dengan Pasal 351 ayat (1) KUHP, dengan ancaman hukuman maksimal tiga tahun enam bulan penjara.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Satu Anggota KKB Kelompok Egianus Kogoya Ditangkap, Ini Sederet Jejak Kejahatannya
Satu Anggota KKB Kelompok Egianus Kogoya Ditangkap, Ini Sederet Jejak Kejahatannya

Anggota KKB itu ditangkap di area RSUD Nabire, Papua Tengah, Selasa (19/9) lalu.

Baca Selengkapnya
Pria di Bali Tusuk Rekan Kerja dengan Gunting, Ini Motifnya
Pria di Bali Tusuk Rekan Kerja dengan Gunting, Ini Motifnya

Motifnya dendam karena selama ini merasa dimanfaatkan oleh korban

Baca Selengkapnya
Usai Saipul Jamil, Seorang Komika Diduga jadi Korban Salah Tangkap Dipukuli & Ditodong Pistol lalu Ditinggal Begitu Saja
Usai Saipul Jamil, Seorang Komika Diduga jadi Korban Salah Tangkap Dipukuli & Ditodong Pistol lalu Ditinggal Begitu Saja

Kejadian itu dialami komika asal Pasuruan bernama Angga Darmawan pada Sabtu, (6/1) malam.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Anggota KKB di RSUD Nabire
Polisi Tangkap Anggota KKB di RSUD Nabire

Anggota KKB yang ditangkap polisi merupakan bagian dari kelompok Ndugama pimpinan Egianus Kogoya.

Baca Selengkapnya
Kompolnas Minta Komika Diduga Jadi Korban Salah Tangkap di Pasuruan Segera Lapor
Kompolnas Minta Komika Diduga Jadi Korban Salah Tangkap di Pasuruan Segera Lapor

Kompolnas menyarankan Angga segera melapor ke Bid Propam Polda Jawa Timur apabila jadi korban

Baca Selengkapnya
Konten Kreator di Gorontalo Tikam Warga Pakai Badik
Konten Kreator di Gorontalo Tikam Warga Pakai Badik

Pelaku tiba-tiba mendatangi korban dan langsung menikamnya dengan menggunakan badik.

Baca Selengkapnya
Polisi Beri Hadiah Pelaku Curanmor di Kota Malang
Polisi Beri Hadiah Pelaku Curanmor di Kota Malang

Pelaku selalu membawa tajam saat keluar dari rumah.

Baca Selengkapnya
Kronologi Kapolsek di NTT Pukuli Satpam Karena Ditegur Pakai Helm di ATM, Ujungnya Damai
Kronologi Kapolsek di NTT Pukuli Satpam Karena Ditegur Pakai Helm di ATM, Ujungnya Damai

Tak terima dengan penganiayaan yang dialaminya, Guido melaporkan kasus ini ke Polres Manggarai Barat

Baca Selengkapnya
Viral Pengemudi Taksi Online di Kendari Dibacok hingga Tewas, Pelaku Pernah Dirawat di RSJ
Viral Pengemudi Taksi Online di Kendari Dibacok hingga Tewas, Pelaku Pernah Dirawat di RSJ

Tri mengaku warga berhasil menghentikan tindakan LK membacok korban hingga akhirnya meninggal.

Baca Selengkapnya
4 Pemabuk Berulah, Ancam Warga Pakai Senjata Tajam
4 Pemabuk Berulah, Ancam Warga Pakai Senjata Tajam

Para pelaku melakukan pengancaman terhadap warga dan merusak pos karcis.

Baca Selengkapnya
Rampas Tas dan Perhiasan Belasan Turis Asing di Kuta,  Dua Penjambet Ditembak
Rampas Tas dan Perhiasan Belasan Turis Asing di Kuta, Dua Penjambet Ditembak

Polisi menangkap dua komplotan jambret yang menyasar para turis atau Warga Negara Asing (WNA) di wilayah Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Baca Selengkapnya
Mengungkap Motif Penyerangan Bripka Arif di Mulia Puncak Jaya Papua, Kondisinya Masih Kritis
Mengungkap Motif Penyerangan Bripka Arif di Mulia Puncak Jaya Papua, Kondisinya Masih Kritis

Sebelum menyerang, pelaku dan korban ternyata sempat berkomunikasi.

Baca Selengkapnya