Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BI Prediksi Uang Masuk Usai Lebaran di Kota Solo Tembus 100 Persen

BI Prediksi Uang Masuk Usai Lebaran di Kota Solo Tembus 100 Persen BI Solo prediksi uang masuk usai Lebaran tembus 100 persen. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Banyaknya pemudik yang pulang kampung ke Kota Solo punya andil besar dalam pergerakan ekonomi di wilayah tersebut. Bank Indonesia (BI) Solo memprediksi inflow di Kota Bengawan pascalebaran 2022 bakal ada di atas 100 persen.

Kepala Kantor Perwakilan wilayah Bank Indonesia (KPwBI) Solo, Nugroho Joko Prastowo mengatakan, hingga dua pekan setelah lebaran tercatat sudah lebih dari Rp2,2 triliun uang yang disetor ke perbankan. Menurutnya, jumlah ini hampir 40 persen dari outflow yang dikeluarkan BI Solo sebesar Rp5,6 triliun pada periode lebaran 2022.

"Kota Solo sebagai wilayah inflow, bakal banyak uang masuk. Bisa mencapai lebih dari 100 persen, karena banyak pemudik datang ke Solo. Dalam kurun waktu sebulan ke depan bisa sudah masuk 100 persen," ujar Joko di kantornya, Kamis (12/5).

Orang lain juga bertanya?

Joko menjelaskan, dibanding periode lebaran sebelum pandemi Covid-19, inflow kali ini dipastikan bisa lebih cepat. Sekitar sebulan pascalebaran realisasinya mencapai 100 persen.

Pada pekan pertama saja, realisasi inflow sudah Rp1,1 triliun. Pekan kedua juga Rp1,1 triliun. Ini diprediksi akan terus bertambah.

Pada 2019 lalu, lanjut Joko, inflow pascalebaran realisasinya hanya sekitar 70 persen. "Periode lebaran tahun ini angka pemudik ke Solo tinggi, terlihat dari data exit tol. Ini bisa diindikasikan inflow juga akan lebih banyak," terang dia.

Dikatakan Joko, inflow yang terjadi di Kota Solo tidak hanya berasal dari uang yang dikeluarkan BI Solo, namun juga pemudik dari berbagai kota yang masuk ke Kota Solo.

"Inflow itu tidak selalu sama dengan outflow yang dikeluarkan BI Solo. Realisasinya tidak mesti 100 persen, bisa lebih dari jumlah outflow," tandasnya.

Joko menjelaskan, seperti saat sebelum pandemi, selama sebulan sekitar 70 persen uang sudah masuk kembali ke BI Solo. Namun saat pandemi jumlahnya turun. Pascapandemi ini, ia memprediksi inflow di Kota Solo lebih dari 100 persen. Karena banyak pemudik yang uangnya masuk ke Solo.

Terpisah, Vice President Bank Mandiri Area Solo, Ony Suryono Widodo mengemukakan, pascalebaran, aktivitas nasabahnya menunjukkan kegiatan setoran atau menempatkan dana lebih tinggi ketimbang penarikan dana. Dengan deviasi sebesar 42,3 persen.

Sebaliknya, aktivitas nasabah sebelum lebaran menunjukkan penarikan dana oleh nasabah lebih tinggi ketimbang setoran atau penempatan dana. Deviasinya sebesar 12,5 persen.

Selama periode lebaran, lanjut dia, pihaknya menyiapkan kebutuhan uang tunai nasabah, sebesar Rp300 miliar. Berdasarkan tren tahun-tahun sebelumnya, aktivitas penempatan dana oleh nasabah menunjukkan peningkatan sampai H+7 pascalebaran.

"Kalau dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, masih menunjukkan tren yang sama," tutup dia.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Keuangan Masyarakat Sudah Pulih, Kadin Proyeksi Perputaran Uang Selama Lebaran Tembus Rp157,3 Triliun
Keuangan Masyarakat Sudah Pulih, Kadin Proyeksi Perputaran Uang Selama Lebaran Tembus Rp157,3 Triliun

Dengan perputaran yang cukup besar tersebut, dipastikan ekonomi daerah akan produktif mendorong meningkatnya konsumsi rumah tangga.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Prediksi Perputaran Uang Saat Musim Libur Lebaran Tembus Rp276 Triliun
Pemerintah Prediksi Perputaran Uang Saat Musim Libur Lebaran Tembus Rp276 Triliun

Pemerintah memperkirakan perputaran uang selama musim lebaran tahun ini bisa mencapai Rp276 triliun.

Baca Selengkapnya
Penukaran Uang Receh hingga 27 Maret Tembus Rp75 Triliun
Penukaran Uang Receh hingga 27 Maret Tembus Rp75 Triliun

Penukaran Uang Receh hingga 27 Maret Tembus Rp75 Triliun

Baca Selengkapnya
Bank Indonesia Siapkan Uang Tunai Rp197 Triliun untuk Kebutuhan Ramadan dan Lebaran 2024
Bank Indonesia Siapkan Uang Tunai Rp197 Triliun untuk Kebutuhan Ramadan dan Lebaran 2024

Rencananya pada lebaran tahun ini pengedaran uang akan dilakukan di 4.675 titik penukaran.

Baca Selengkapnya
Wajib Tahu Sebelum Mudik
Wajib Tahu Sebelum Mudik

Pemerintah akan mengantisipasi arus mudik Lebaran 2023

Baca Selengkapnya
Penukaran Uang Baru Dibuka Mulai 20 Maret, BI Solo Siapkan Rp4,3 Triliun
Penukaran Uang Baru Dibuka Mulai 20 Maret, BI Solo Siapkan Rp4,3 Triliun

Dia berharap, jumlah tersebut mencukupi kebutuhan masyarakat Solo Raya saat Ramadan maupun Hari Raya Idul Fitri 2024.

Baca Selengkapnya
Data Pelindo: Jumlah Pemudik Naik Kapal Tahun Ini Sama Seperti Sebelum Pandemi
Data Pelindo: Jumlah Pemudik Naik Kapal Tahun Ini Sama Seperti Sebelum Pandemi

Hadapi lonjakan pemudik, Pelindo siapkan sarana dan prasarana di pelabuhan Ciwandan sebagai alternatif pelabuhan Merak, Banten.

Baca Selengkapnya
Menhub Prediksi 107 Juta Orang Mudik Saat Libur Nataru 2023
Menhub Prediksi 107 Juta Orang Mudik Saat Libur Nataru 2023

Menurut Budi, konsentrasi utama pemudik ke Yogyakarta dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya
Ditopang Daya Beli & Investasi, Ekonomi RI Diprediksi Capai 5,1 Persen di Kuartal II-2023
Ditopang Daya Beli & Investasi, Ekonomi RI Diprediksi Capai 5,1 Persen di Kuartal II-2023

Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal II-2023 diprediksi capai 5,1 persen, didukung oleh peningkatan konsumsi rumah tangga dan investasi.

Baca Selengkapnya
Pergerakan Masyarakat Saat Lebaran 2024 Diprediksi Tembus 193,6 Juta Orang
Pergerakan Masyarakat Saat Lebaran 2024 Diprediksi Tembus 193,6 Juta Orang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memprediksi 193,6 juta orang Indonesia melakukan perjalanan saat libur Lebaran Idulfitri 1445H/2024 Masehi.

Baca Selengkapnya
Segini Rata-Rata Wisatawan Lokal Keluarkan Uang di Bali saat Libur Lebaran 2024
Segini Rata-Rata Wisatawan Lokal Keluarkan Uang di Bali saat Libur Lebaran 2024

Ada 171 ribu orang yang berwisata ke Bali selama libur lebaran

Baca Selengkapnya
Sudah Terlihat Kepadatan Arus Kendaraan di Berbagai Titik, Begini Kondisi Terkini  Arus Mudik di Jateng
Sudah Terlihat Kepadatan Arus Kendaraan di Berbagai Titik, Begini Kondisi Terkini Arus Mudik di Jateng

Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada H-2 Lebaran

Baca Selengkapnya