Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bima Arya Minta IDI Kota Bogor Waspadai Varian Baru Covid-19

Bima Arya Minta IDI Kota Bogor Waspadai Varian Baru Covid-19 Walikota Bogor Bima Arya dalam Simposium Digitalisasi Aksara Sunda 2021. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Wali Kota Bogor Bima Arya meminta Pengurus Ikatan Dokter Indonesia (IDI) setempat yang baru dilantik untuk periode 2021-2024 mewaspadai dan mengantisipasi varian baru COVID-19.

"Jadi, tugas kita bukan saja pada aspek kuratif, tetapi juga preventif, dan promotif," katanya pada pelantikan pengurus IDI Kota Bogor yang diketuai Ilham Chaidir, sebagaimana informasi resmi Pemkot Bogor yang diterima di Bogor, Senin.

Bima Arya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh dokter di Kota Bogor yang telah bekerja keras menangani COVID-19 saat pandemi yang sudah berlangsung sejak Maret 2020.

Bima Arya juga menyampaikan rasa hormat atas semua inovasi dan kreasi yang diberikan oleh para dokter di Kota Bogor, sehingga kondisi sudah jauh lebih baik.

"Tingkat keterisian tempat tidur pasien COVID-19 di rumah sakit yang sempat mencapai angka 87 persen, saat ini sudah sekitar 10 persen. Kasus aktif COVID-19 juga sudah turun jauh menjadi sekitar satu persen," katanya.

Kondisi pandemi COVID-19 yang telah membaik saat ini, kata Bima, tidak terlepas dari perjuangan para dokter. "Terima kasih atas koordinasi dan kolaborasi yang sangat baik selama ini," ujarnya.

Bima Arya juga berpesan kepada Ilham Chaidir untuk terus melakukan langkah-langkah antisipatif, yakni mengantisipasi munculnya virus varian baru serta mengantisipasi kelalaian warga.

Bima Arya juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua IDI Kota Bogor periode sebelumnya yang diketuai Zainal Arifin, yang selama ini telah berjuang bersama-sama dan berkolaborasi dengan Pemkot Bogor selama dua periode.

Sementara itu Ilham Chaidir menyatakan akan berupaya untuk istiqomah dalam memperjuangkan IDI yang profesional.

"Jabatan yang diemban adalah amanah dari seluruh pengurus dan anggota, untuk dapat istiqomah dalam memperjuangkan IDI yang profesional," kata Ilham Chaidir.

Acara pelantikan pengurus IDI Kota Bogor 2021-2024 berlangsung di Tjimanglid Heritage, Kabupaten Bogor, Minggu (12/9), secara virtual oleh Ketua IDI Jawa Barat Eka Mulyana dari Kota Bandung.

Ilham Chaidir yang juga Direktur RSUD Kota Bogor ini mengatakan kepengurusan IDI Kota Bogor periode 2021-2024, pasti akan menghadapi ujian dan tantangan.

Ia berharap semoga IDI bisa melewati ujian dan tantangan dengan bergandengan tangan, mempererat tali persaudaraan, dan membersihkan hati dari prasangka yang salah.

Ilham Chaidir terpilih sebagai ketua IDI Kota Bogor periode 2021-2024 melalui musyawarah cabang IDI Kota Bogor, pada Minggu, 4 April lalu.

Pada pemilihan tersebut, Ilham Chaidir memperoleh 139 suara, sedangkan calon lainnya Yuniar Pukuk Kesuma memperoleh 102 dari total 309 suara, sedangkan sejumlah anggota lain tidak menggunakan hak suaranya.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya
Empat Strategi Menkes Hadapi Potensi Pandemi Selanjutnya

Dari semua perang yang dihadapi manusia, melawan patogen mencatatkan kematian yang paling banyak.

Baca Selengkapnya
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen
Usai Libur Akhir Tahun, Kasus Covid-19 di Depok Naik 200 Persen

Saat ini tercatat ada 300 warga yang terpapar covid dari sebelumnya 100 kasus.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Kembali Muncul di Solo
Kasus Covid-19 Kembali Muncul di Solo

Meskipun Covid-19 yang muncul saat ini sudah tidak berbahaya seperti dulu.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun
Covid-19 Naik Lagi, Menkes Minta Masyarakat Pakai Masker Selama Libur Akhir Tahun

Imbauan ini mengingat penularan Covid-19 dilaporkan kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19
Dinkes DKI Temukan 2 Kasus Kematian Covid-19

Dua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.

Baca Selengkapnya
3 Tahun Pandemi Covid-19 di Indonesia, Ini Foto-Foto Paling Dramatis
3 Tahun Pandemi Covid-19 di Indonesia, Ini Foto-Foto Paling Dramatis

Merdeka.com menangkap berbagai momen dramatis pandemi Covid-19 sepanjang tiga tahun melanda Indonesia. Berikut foto-fotonya:

Baca Selengkapnya
Varian Covid Eris Masuk Indonesia: Gejala Pilek, Sakit Tenggorokan hingga Kelelahan
Varian Covid Eris Masuk Indonesia: Gejala Pilek, Sakit Tenggorokan hingga Kelelahan

Mohammad Syahril, melanjutkan, varian Covid Eris termasuk ke dalam kelompok varian XBB, yang merupakan 'anakan' atau turunannya varian Omicron.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Menkes Siapkan Tempat Karantina Khusus Penderita TBC
Jokowi Minta Menkes Siapkan Tempat Karantina Khusus Penderita TBC

Penyiapan tempat karantina ini untuk mencegah penularan TBC di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan
Menkes Budi: Kasus Covid-19 di Indonesia Jelang Natal dan Tahun Baru 2024 Tak Mengkhawatirkan

Budi juga menganjurkan masyarakat untuk kembali menggunakan masker saat mengakses tempat-tempat yang rawan.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 Kembali Meningkat, IDI Minta Masyarakat Pakai Masker Lagi
Kasus Covid-19 Kembali Meningkat, IDI Minta Masyarakat Pakai Masker Lagi

PB IDI mengimbau masyarakat untuk menerapkan lagi protokol kesehatan seperti memakai masker dan menghindari kerumunan.

Baca Selengkapnya
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia
Waspadai Potensi Peningkatan Covid-19 di Indonesia

Masyarakat juga diminta segera melengkapi vaksinasi Covid-19, khususnya pada kelompok berisiko.

Baca Selengkapnya
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat
Kasus Covid-19 di Indonesia Kembali Meningkat

mengonfirmasi tren kasus mingguan Covid-19 di Indonesia kembali mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya