Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem di Jabodetabek Hingga 6 Mei

BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem di Jabodetabek Hingga 6 Mei Ojek payung. ©2015 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi, wilayah Jabodetabek akan mengalami cuaca ekstrem hingga 6 Mei mendatang. Penyebabnya, karena adanya fenomena Madden-Julian Oscillation (MJO). Bahkan, wilayah Sumatera pun ikut merasakan.

"Cuaca ekstrem selama seminggu terakhir ini bukan hanya Jabodetabek saja. Tapi ada di Sumatera kemudian Bengkulu juga ya. Fenomena utama tersebut adalah MJO. Dalam fase basah itu artinya menimbulkan adanya peningkatan curah hujan di DKI dan Sumatera," kata Kepala Bidang Prediksi dan Peringatan Dini cuaca BMKG, Miming Saepudin di Graha BNPB, Jalan Pramuka Raya, Jakarta Timur, Selasa (30/4).

Katanya, cuaca saat ini akan dirasakan hingga 6 Mei mendatang. Bahkan, akan bergeser ke Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Maluku, Maluku Utara dan Papua.

"Puncaknya cuaca ekstrem sampai tanggal 6 Mei. Setelah itu kisaran 10 sampai 11 Mei relatif kering. Adapun kering di wilayah Riau. Meski ada hujan lebat tapi potensi Karhutla bisa terjadi," tambahnya.

Meskipun telah bergeser ke Indonesia Tengah dan Indonesia Timur, BMKG meminta agar masyarakat di wilayah Bogor, Jawa Barat harus tetap waspada adanya cuaca ekstrem.

"Tidak menutup kemungkinan di DKI Jakarta atau bagian selatan yakni di Bogor potensi hujan intensitas lebat harus diwaspadai dalam beberapa hari ke depan. Meskipun akan berkurang pada pertengahan bulan," ujarnya.

Selain itu, Miming juga mengingatkan adanya potensi banjir dan longsor di Jawa Barat pada 10 hari pertama di Bulan Mei. Adapun pertengahan dan akhir Mei cuaca ekstrem diprediksi berkurang.

"Saat ini Indonesia masih dalam masa transisi. Justru kemarau antara awal Juni puncaknya Juli atau Agustus. Kalau dikatakan kemarau basah itu belum. Masih masa transisi itu cukup normal. Faktor pemicunya dalam siklus harian MJO itu. Dia cuma satu minggu signifikan terus kering lagi," jelasnya.

"Imbauannya perlu diwaspadai hujan lebat durasi singkat siang hingga sore dengan angin kencang disertai kilat dan guntur," pungkasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penjelasan BMKG Hujan Lebat di Jakarta saat Musim Kemarau
Penjelasan BMKG Hujan Lebat di Jakarta saat Musim Kemarau

Kondisi ini biasa terjadi karena pengaruh fenomena cuaca global dan regional.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Awan Gelap dan Tebal Kepung Jakarta, BMKG Keluarkan Peringatan Dini
FOTO: Penampakan Awan Gelap dan Tebal Kepung Jakarta, BMKG Keluarkan Peringatan Dini

BMKG mengeluarkan peringatan dini terkait potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang di sebagian wilayah Jakarta.

Baca Selengkapnya
Prakiraan Cuaca Hari Ini: Waspada Hujan Petir dan Angin Kencang di Sebagian Wilayah Indonesia
Prakiraan Cuaca Hari Ini: Waspada Hujan Petir dan Angin Kencang di Sebagian Wilayah Indonesia

BMKG keluarkan peringatan dini hujan dengan intensitas sedang hingga lebat sejumlah wilayah di Indonesia

Baca Selengkapnya
Waspada, Prediksi BMKG Sepuluh Daerah Ini Bakal Diguyur Hujan Lebat Disertai Petir
Waspada, Prediksi BMKG Sepuluh Daerah Ini Bakal Diguyur Hujan Lebat Disertai Petir

Selain hujan lebat, BMKG juga memprakirakan hujan yang disertai kilat dan petir

Baca Selengkapnya
Hujan Lebat Berpotensi Guyur Jabodetabek Pada 3-10 Januari 2024
Hujan Lebat Berpotensi Guyur Jabodetabek Pada 3-10 Januari 2024

Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat ini diprediksi akan disertai dengan kilat atau petir dan angin kencang.

Baca Selengkapnya
Waspada, Hujan Disertai Kilat dan Angin Kencang Diprediksi Landa Wilayah Jaksel dan Jaktim Hari Ini
Waspada, Hujan Disertai Kilat dan Angin Kencang Diprediksi Landa Wilayah Jaksel dan Jaktim Hari Ini

Peringatan dini mengenai cuaca itu disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Baca Selengkapnya
Warga DKI Diminta Waspada Cuaca Ekstrem hingga 1 Februari 2024
Warga DKI Diminta Waspada Cuaca Ekstrem hingga 1 Februari 2024

"Waspada cuaca ekstrem pada 29 Januari - 1 Februari 2024," imbau BPBD DKI.

Baca Selengkapnya
9 Daerah Status Siaga dan Waspada Dampak Cuaca Ekstrem, Ini Daftar Wilayahnya
9 Daerah Status Siaga dan Waspada Dampak Cuaca Ekstrem, Ini Daftar Wilayahnya

Potensi terjadinya cuaca ekstrem akibat adanya intervensi tiga bibit siklon tropis secara sekaligus.

Baca Selengkapnya
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan Terjadi pada November 2024-Februari 2025
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan Terjadi pada November 2024-Februari 2025

BMKG mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan melakukan antisipasi dini terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat terjadi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Penampakan Awan Gelap Selimuti Langit Jakarta yang Diprediksi BMKG Bakal Ada Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan
FOTO: Penampakan Awan Gelap Selimuti Langit Jakarta yang Diprediksi BMKG Bakal Ada Cuaca Ekstrem Sepekan ke Depan

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca ekstrem berupa hujan disertai petir akan terjadi selama sepekan ke depan di Jabodetabek.

Baca Selengkapnya
BMKG: Jakarta Diprediksi Hujan Disertai Petir pada Jumat Malam
BMKG: Jakarta Diprediksi Hujan Disertai Petir pada Jumat Malam

Seluruh wilayah Jakarta diprakirakan hujan ringan, sedang hingga tengah malam semua hujan disertai petir

Baca Selengkapnya
Waspada, Sebagian Jakarta Diprediksi Turun Hujan Petir dan Angin Kencang
Waspada, Sebagian Jakarta Diprediksi Turun Hujan Petir dan Angin Kencang

Sebagian wilayah Jakarta diprediksi hujan disertai petir dan angin kencang pada siang dan sore hari

Baca Selengkapnya