Bobby Nasution Gelar Halal Bihalal Virtual dengan Ratusan Warga Medan
Merdeka.com - Bakal Calon Walikota Medan Bobby Nasution menggelar acara halal bihalal dengan pimpinan relawan dan ratusan perwakilan warga dari seluruh kelurahan dan kecamatan di Kota Medan secara virtual.
"Masih dalam suasana Idul Fitri, saya mengajak semuanya untuk melapangkan dada, membuka hati dengan rasa sabar dan penuh keikhlasan, meminta dan memberi maaf atas kesalahan di antara kita semua," kata Bobby.
Suami Kahiyang Ayu ini juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada warga masyarakat. Bobby mengatakan, hal tersebut pada warga yang telah bergotong royong ikut menggalang bantuan untuk warga yang terdampak secara ekonomi akibat pandemi.
-
Apa yang dilakukan relawan Bobby Nasution di Medan? Kita relawan terus bergerak di akar rumput. Mengadvokasi rakyat untuk urusan sosial, kesehatan serta pendidikan. Bahkan kemarin baru giat pelestarian permainan rakyat di sejumlah tempat di Kota Medan,“ tukas Asril.
-
Bagaimana Bobby Nasution mencerminkan keberagaman di Medan? 'Jadi, kami selalu berkomunikasi dengan tokoh lintas agama. Keragaman yang kita miliki, coba kami cerminkan dalam komposisi pimpinan perangkat daerah di lingkungan Pemko Medan. Dari puluhan perangkat daerah yang ada, diisi oleh kepala dinas dari ragam agama, termasuk umat Kristiani, ' kata Bobby Nasution.
-
Apa dukungan Bobby Nasution untuk menangani begal di Medan? Jika diperlukan, Bobby meminta polisi menembak begal sadis yang sudah sangat meresahkan.
-
Kenapa Bobby Nasution tekankan peran mahasiswa untuk Medan? 'Sudah di tahap sebagai seorang mahasiswa. Harapan kami, teman-teman semua bisa mengenal dan mengetahui perannya tidak hanya untuk diri sendiri, tapi juga untuk mendukung kemajuan bangsa, negara dan terutama bagi Kota Medan, ' bilangnya.
-
Siapa yang mengapresiasi sikap tegas Bobby Nasution? “Dengan sikap tegas ini saya yakin pak Bobby dapat menjadikan Kota Medan sebagai titik episentrum di Indonesia.“pungkasnya.
-
Siapa yang mendukung Bobby Nasution? “Bagian berikutnya adalah Bobby ini kan rupanya punya banyak pendukung bukan hanya dari partai politik ya tetapi juga dari kalangan Relawan. Dan lagi-lagi itu kan bagian dari contohnya Pak Jokowi di mana Pak Jokowi itu kekuatannya bukan cuma dari segi partai politik tapi juga dari relawan gitu loh,“
"Secara umum, saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada segenap warga masyarakat dan khususnya para relawan yang selama ini telah berkolaborasi, dengan tekun dan sabar, bersemangat, berjuang bersama demi Kota Medan yang lebih berkah insya Allah," ujarnya.
Bobby juga berpesan kepada perwakilan warga, terutama para pendukungnya, untuk aktif menyosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat Medan.
Protokol kesehatan yang dimaksud di antaranya selalu memastikan kebersihan tangan, rajin mencuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer.
Selain itu, tetap menggunakan masker jika keluar rumah sembari mengingatkan etika menutup hidung dan mulut di saat batuk dan bersin.
Bobby yang juga Wakil Ketua HIPMI ini mengingatkan, keharusan penjagaan jarak fisik minimal satu meter, menghindari kerumunan; serta selalu menjaga daya tahan tubuh atau imunitas.
“Kita semua harus memastikan untuk menjaga dan melaksanakan protokol kesehatan terhadap diri, keluarga dan orang-orang di sekitar kita. Juga mensosialisasikan kepada warga masyarakat yang kita temui. Saya harap para relawan dan pendukung Gerakan Kolaborasi Medan Berkah dapat terus mengingatkan masyarakat Medan agar terhindar dari hal-hal yang tak kita inginkan di masa pandemi ini," pungkasnya.
(mdk/rnd)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pengembalian 100 persen uang proyek lampu estetika jalan Kota Medan terus menjadi polemik.
Baca SelengkapnyaBobby menyampaikan agar influencer dan konten kreator Kota Medan lebih aktif dalam memberikan edukasi kepada masyarakat.
Baca SelengkapnyaBaru-baru ini Bobby Nasution bertemu dengan influencer dan konten kreator di Medan.
Baca SelengkapnyaDalam diskusi tersebut, Bobby Nasution berharap agar masalah pengupahan bisa adil bagi semua pihak.
Baca SelengkapnyaDi hadapan ratusan jemaat, Bobby Nasution bersyukur karena kondisi Kota Medan yang kondusif.
Baca SelengkapnyaMeskipun bukan sektor primadona di Medan, Wali Kota mengharapkan pertanian dapat terus berkembang.
Baca SelengkapnyaPenghargaan diberikan oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, tepat di Hari Otonomi Daerah
Baca SelengkapnyaBobby Nasution mengucapkan selamat bekerja kepada anggota DPRD Kota Medan masa jabatan 2024-2029 yang baru saja dilantik.
Baca SelengkapnyaBeasiswa itu diberikan karena keempat petugas Paskibraka mampu menjawab pertanyaan terkait Kota Medan yang diajukan Bobby Nasution.
Baca SelengkapnyaPujakesuma merupakan sebuah paguyuban bagi putra-putri Jawa kelahiran Sumatera.
Baca SelengkapnyaWali Kota Medan Bobby Nasution baru saja merayakan pertambahan usianya.
Baca SelengkapnyaBobby Nasution terlihat membungkukkan badan sembari mencium tangan.
Baca Selengkapnya