Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bocah dan pelajar Purwakarta nekat bawa sepeda motor bakal ditilang

Bocah dan pelajar Purwakarta nekat bawa sepeda motor bakal ditilang Ilustrasi. ©youtube.com

Merdeka.com - Guna meminimalisir tingkat kecelakaan lalu lintas dan kriminalitas, Bupati Purwakarta, Jawa Barat, Dedi Mulyadi, mengeluarkan kebijakan melarang anak di bawah umur dan pelajar membawa sepeda motor.

Peraturan tersebut dikeluarkan melalui Peraturan Bupat (perbub) Nomor 69 dan Nomor 70 tahun 2015. Tentang pendidikan berkarakter dan Desa Berbudaya.

Atas dikeluarkannya peraturan tersebut, Pemda Purwakarta kemudian membentuk satuan tugas (satgas) untuk merealisasikan Perbub tersebut di lapangan.

Orang lain juga bertanya?

Menurut Dedi Mulyadi, satgas yang terdiri dari gabungan Kepolisian, TNI dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) disebar di 92 desa, yang ada di 17 kecamatan di Purwakarta. Serta melakukan razia di setiap ruas jalan di wilayah Purwakarta.

"Satgas yang dibentuk disebar di setiap desa di Purwakarta. Mereka ditugaskan untuk mengawasi dan merazia setiap anak di bawah umur dan pelajar yang menggunakan sepeda motor," Kata Dedi Mulyadi.

Pembentukan satuan Tugas (satgas) pengawasan terhadap anak di bawah umur dan pelajar motor, juga mendapatkan respons positif dari kepala Kepolisian Resor Purwakarta, AKBP Truno Yudo Wisnu Andiko.

Menurut Truno, pihaknya akan memaksimalkan peran Babinkamtibmas. Bila perlu Babinkamtibmas bisa menilang di tempat bagi Pemotor di bawah umur.

"Kami sangat mengapresiasi Perbup tentang larangan anak di bawah umur dan pelajar bersepeda motor, pada pelaksanaannya selain Satgas nanti kita juga akan mengoptimalkan kinerja Babinkamtibmas." Jelas Truno. Kamis (8/10).

Terkait peraturan yang mengatur Babinkamtibmas bisa menilang, menurut Truno didasarkan pada undang-undang No 2 tahun 2002 tentang kepolisian negara RI pasal (13) peran dan fungsi kepolisian. Di dalamnya ada penegasan diskresi Kepolisian yang membuka ruang adanya peraturan baru yang belum diatur dalam undang-undang ini.

"Asalkan peraturannya memenuhi beberapa syarat, misalkan tidak bertentangan dan tidak ada tumpang tindih dengan UU, kemudian akuntabilitas yaitu dinilai aturan itu untuk kemanfaatan fungsi sosial yang sedang berjalan. Tinggal sekarang kita rumuskan standar operasi Pelaksanaan (SOP)nya", terang Truno.

Perbup Desa Berbudaya dan Pendidikan berkarakter menurut Truno adalah Salah satu diskresi peran fungsi Kepolisian itu. Sehingga ini bisa menjadi rujukan Babinkamtibmas untuk menilang di desa yang menjadi kewenangannya.

Sementara, Data tindak kriminalitas dan kecelakaan lalu lintas di wilayah purwakarta tahun 2015 Sebenarnya mengalami penurunan di banding tahun 2014. Untuk tindak kriminalitas tercatat 706 kasus di tahun 2014, sementara tahun berjalan 2015 baru 536 kasus. Jika langkah pencegahan melalui Perbup ini diintensifkan, dimungkinkan angkanya menurun. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Konvoi Bawa Senjata Tajam, Pelajar di Grogol Diamankan Polisi
Konvoi Bawa Senjata Tajam, Pelajar di Grogol Diamankan Polisi

Polisi telah mengamankan sepeda motor dan barang bukti berupa 1 buah celurit dan penggaris besi.

Baca Selengkapnya
3 Fakta Bocil di Jombang Menangis saat Ditilang Polisi, Akhirnya Diantar Pulang
3 Fakta Bocil di Jombang Menangis saat Ditilang Polisi, Akhirnya Diantar Pulang

Bocah itu melanggar sejumlah aturan lalu lintas hingga ditilang polisi.

Baca Selengkapnya
Viral Bocah Tak Gentar Halangi Pengendara Motor di Jalur Sepeda
Viral Bocah Tak Gentar Halangi Pengendara Motor di Jalur Sepeda

Bocah tersebut hampir menerima amukan pengendara motor yang tak terima direkam.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Nekat Pelajar Demi Hindari Razia Polisi
Viral Aksi Nekat Pelajar Demi Hindari Razia Polisi

Dalam aksinya, pelajar tersebut mendapatkan bantuan dari seorang pengendara motor.

Baca Selengkapnya
Viral Kisah Dua Bocah SD Naik Motor dari Madura ke Jakarta Tanpa Pakai Helm, Modal Duit Rp 100 ribu dan HP
Viral Kisah Dua Bocah SD Naik Motor dari Madura ke Jakarta Tanpa Pakai Helm, Modal Duit Rp 100 ribu dan HP

Aksi mereka diketahui polisi saat melintasi wilayah Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Sempat Viral Dua Bocah SD Naik Motor Tersangkut di Atap Rumah, Ternyata Begini Penampakan Jalan yang Dilalui
Sempat Viral Dua Bocah SD Naik Motor Tersangkut di Atap Rumah, Ternyata Begini Penampakan Jalan yang Dilalui

Beberapa waktu lalu viral motor nyangkut di atas genteng. Ternyata begini penampakan jalan yang dilalui.

Baca Selengkapnya
Buntut Knalpot Brong, Polisi Jombang Hukum Puluhan Pemuda Dorong Motor Tak Pakai Baju
Buntut Knalpot Brong, Polisi Jombang Hukum Puluhan Pemuda Dorong Motor Tak Pakai Baju

Polisi Jombang sengaja beri hukuman tak biasa kepada puluhan remaja pengendara motor knalpot brong.

Baca Selengkapnya
Kronologi Bocah Kelas 1 SD Bawa Kabur Mobil Mewah dari Kompleks Perumahan Jaksel, Nangis usai Tabrak Kendaraan Lain
Kronologi Bocah Kelas 1 SD Bawa Kabur Mobil Mewah dari Kompleks Perumahan Jaksel, Nangis usai Tabrak Kendaraan Lain

Warga di kawasan Kemang Jakarta Selatan dihebohkan dengan sebuah mobil SUV yang tiba-tiba menabrak pembatas jalan dan kendaraan lain.

Baca Selengkapnya
Tujuh Remaja Konvoi Bawa Bendera dan Petasan saat Bagi-Bagi Takjil di Kemayoran Ditangkap Polisi
Tujuh Remaja Konvoi Bawa Bendera dan Petasan saat Bagi-Bagi Takjil di Kemayoran Ditangkap Polisi

Polisi menyita barang-barang digunakan para remaja saat konvoi menggunakan sepeda motor dan membawa bendera dari penangkapan tersebut.

Baca Selengkapnya
Tiga Remaja Kendarai Motor Mewah Tanpa SIM, Polisi Ini Auto Ngamuk 'Jangan Pentingkan Gaya dan Gengsi'
Tiga Remaja Kendarai Motor Mewah Tanpa SIM, Polisi Ini Auto Ngamuk 'Jangan Pentingkan Gaya dan Gengsi'

3 pemotor remaja berkendara tanpa memiliki SIM. Buntutnya, mereka langsung disetop polisi dan diceramahi hingga diangkut motornya ke kantor polisi.

Baca Selengkapnya
Mudik Lebaran 2023, Naik Sepeda Motor Bakal Disetop Polisi
Mudik Lebaran 2023, Naik Sepeda Motor Bakal Disetop Polisi

Kepolisian melihat banyak bahaya mengintai pemudik menggunakan sepeda motor. Terlebih bagi yang membawa anak-anak.

Baca Selengkapnya
Viral Aksi Bocah Adang Pengendara Motor yang Lewat Jalur Sepeda
Viral Aksi Bocah Adang Pengendara Motor yang Lewat Jalur Sepeda

Viral Aksi Bocah Adang Pengendara Motor yang Lewat Jalur Sepeda

Baca Selengkapnya