Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bulan depan, PAN gelar kongres di Bali

Bulan depan, PAN gelar kongres di Bali Kampanye PAN. ©2014 Merdeka.com/Arie Basuki

Merdeka.com - Partai Amanat Nasional (PAN) dalam waktu dekat akan menggelar kongres yang rencananya dilaksanakan di Bali. Ketua Dewan Pengurus Wilayah PAN Bali Njoman Gede Suweta mengatakan, Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PAN memutuskan menggelar Kongres di Bali pada 28 Februari-2 Maret 2015.

"Kegiatan Rakernas di Jakarta Rabu (7/1) malam memutuskan Bali jadi tuan rumah Kongres PAN," Kata Suweta saat dikonfirmasi dari Denpasar, Kamis (8/1), seperti dilansir Antara.

Ia mengatakan peserta Rakernas PAN sempat memunculkan tempat kongres di Yogyakarta dan Jawa Timur, namun dengan berbagai pertimbangan diputuskan di Pulau Dewata.

"Namun dengan berbagai pertimbangan, DPW-DPW dan DPP PAN akhirnya memilih Bali menjadi tempat pelaksanaan kongres. Dukungan memilih Bali mengemuka dalam forum Rakernas maupun kelompok-kelompok kerja selama Rakernas," katanya.

Ia mengatakan terpilihnya Bali menjadi tuan rumah kongres tidak mengejutkannya. Karena beberapa bulan menjelang Rakernas, DPP PAN dan DPW PAN dari berbagai daerah di Indonesia sudah meminta DPW PAN Bali untuk menjadi tuan rumah kongres.

"Sudah ada komunikasi informal sebelumnya dengan saya. Mereka minta kesediaan Bali jadi tempat pelaksanaan kongres. Waktu itu kami sudah nyatakan siap menggelar kongres di Bali," ucap mantan wakapolda Bali itu.

Suweta lebih lanjut mengatakan ada dua agenda utama yang akan dibahas dalam kongres mendatang, yaitu pemilihan Ketua Umum DPP PAN periode 2015-2020, dan merumuskan rekomendasi kebijakan nasional PAN.

Terkait kesiapan DPW PAN Bali untuk melaksanakan keputusan Rakernas menggelar dan menyukseskan kongres PAN, mengaku siap untuk menyukseskannya. Dan saat ini pihaknya menunggu Surat Keputusan (SK) DPP PAN untuk memulai kerja-kerja kepanitiaan.

"Saya akan bertemu dengan Ketua Umum PAN pak Hatta Rajasa untuk berkoordinasi untuk persiapan kepanitiaan kongres," katanya.

Untuk bursa Calon Ketua Umum PAN yang akan bertarung pada kongres nanti, Suweta mengatakan untuk sementara terdapat dua calon ketua umum yang namanya mengemuka dalam Rakernas, yakni Ketua Umum (pertahanan) DPP PAN Hatta Rajasa Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan, yang juga ketua MPR RI.

"Belum ada yang mendeklarasikan diri sebagai calon ketua umum. Calonnya bisa saja lebih dari dua orang. Keputusan tetap akan ditentukan dalam kongres mendatang," kata Suweta. (mdk/gib)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gelar Rakernas Pekan Ini, PAN Bahas Penetapan Kongres hingga Umumkan Figur Pilkada 2024
Gelar Rakernas Pekan Ini, PAN Bahas Penetapan Kongres hingga Umumkan Figur Pilkada 2024

Viva mengungkapkan, ada sejumlah langkah strategis yang akan diambil oleh PAN.

Baca Selengkapnya
PAN Gelar Kongres Ke-6 di Jakarta, Siapkan Kejutan untuk Jokowi dan Prabowo
PAN Gelar Kongres Ke-6 di Jakarta, Siapkan Kejutan untuk Jokowi dan Prabowo

Kongres PAN akan digelar pada 23-24 Agustus 2024. Kongres tersebut akan menampilkan budaya dari seluruh Nusantara.

Baca Selengkapnya
Jokowi, Prabowo Hingga Gibran Bakal Hadiri Kongres ke-6 PAN
Jokowi, Prabowo Hingga Gibran Bakal Hadiri Kongres ke-6 PAN

Hampir 99 persen undangan yang diberikan PAN akan hadir pada kongres yang rencananya digelar malam hari.

Baca Selengkapnya
Disambut Lantunan Salawat, Ma'ruf Amin dan Hadi Tjahjanto Hadiri Muktamar PKB di Bali
Disambut Lantunan Salawat, Ma'ruf Amin dan Hadi Tjahjanto Hadiri Muktamar PKB di Bali

Diketahui pelaksanaan Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diselenggarakan malam ini hingga besok di Bali.

Baca Selengkapnya
PKB Undang Jokowi dan Prabowo ke Muktamar, Anies Belum Pasti
PKB Undang Jokowi dan Prabowo ke Muktamar, Anies Belum Pasti

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden terpilih RI Prabowo Subianto turut diundang dalam Muktamar PKB. Rencananya, keduanya akan hadir.

Baca Selengkapnya
PKB Bocorkan Muktamar Bali Putuskan Sikap Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran
PKB Bocorkan Muktamar Bali Putuskan Sikap Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Wasekjen PKB Syaiful Huda menyebut, dalam Muktamar tersebut akan dibahas sikap politik PKB apakah merapat ke pemerintahan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya
38 DPW Minta Zulkifli Hasan Kembali jadi Ketua Umum PAN
38 DPW Minta Zulkifli Hasan Kembali jadi Ketua Umum PAN

38 DPW Minta Zulkifli Hasan Kembali jadi Ketua Umum PAN

Baca Selengkapnya
Kongres NasDem Bahas Calon Ketum, Surya Paloh Maju Lagi?
Kongres NasDem Bahas Calon Ketum, Surya Paloh Maju Lagi?

Mekanisme pemilihan ketua umum itu akan dipilih oleh Majelis Tinggi Partai.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Momen Jokowi di Kongres PAN Singgung Bagi-Bagi Jabatan, Sampai Tunjuk-Tunjuk
VIDEO: Momen Jokowi di Kongres PAN Singgung Bagi-Bagi Jabatan, Sampai Tunjuk-Tunjuk

Presiden Jokowi lantas menyinggung konsistensi PAN dalam mendukung Prabowo di 3 Pemilu

Baca Selengkapnya
PKB Undang Jokowi dan Prabowo Hadiri Muktamar di Bali
PKB Undang Jokowi dan Prabowo Hadiri Muktamar di Bali

Ada sekitar 2.300 peserta yang akan menghadiri Muktamar PKB pada Agustus mendatang

Baca Selengkapnya
Prabowo dan Erick Bakal Sampaikan Pidato Politik di Acara HUT ke-25 PAN
Prabowo dan Erick Bakal Sampaikan Pidato Politik di Acara HUT ke-25 PAN

PAN hanya mengundang ketum parpol koalisi pengusung bacapres Prabowo Subianto seperti Gerindra, PKB dan Golkar di HUT-nya.

Baca Selengkapnya
PKB Gelar Muktamar 24-25 Agustus, Bakal Undang PBNU?
PKB Gelar Muktamar 24-25 Agustus, Bakal Undang PBNU?

Para peserta resmi Muktamar berasal dari utusan DPC hingga Badan Otonom (Banom) di tingkat DPP.

Baca Selengkapnya