Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Buntut Langgar Prokes Usai Divaksinasi, Raffi Ahmad Dilaporkan ke Polisi

Buntut Langgar Prokes Usai Divaksinasi, Raffi Ahmad Dilaporkan ke Polisi Dapat Teguran Usai Divaksinasi, Ini Klarifikasi dan Permohonan Maaf Raffi Ahmad. Instagram/raffinagita1717 ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Hadirnya selebritas Raffi Ahmad di sebuah pesta ulang tahun berbuntut panjang. Sebabnya, suami Nagita Slavina itu nampak tidak memakai masker serta berkerumun dengan koleganya sesama selebritis.

Padahal, pagi harinya Raffi baru saja disuntik vaksin Covid-19 di Istana Negara bersama Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ia menjadi perwakilan dari millenial atau anak muda yang mendapat jatah vaksin.

Buntut kejadian itu, ormas Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (Pekat IB) atas dugaan melanggar protokol kesehatan (prokes) usai menjalani vaksin Covid-19 perdana bersama Presiden RI Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Rabu (13/1).

"Seorang publik figur Raffi Ahmad yang di publik membuat kegaduhan bahwa dia hadir bersama beberapa pejabat lainnya untuk berkerumun dan itu sangat kita sesalkan makanya teman-teman daerah mendesak agar kami melaporkan," kata Ketua Infokom DPP Pekat IB, Lisman Hasibuan, di Polda Metro Jaya, Jumat (15/1) seperti diberitakan Antara.

Lisman mengatakan Raffi yang merupakan seorang pemberi pengaruh (influencer) seharusnya bisa menjaga sikap dan diharapkan menjadi contoh bagi masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan.

"Dia kan 'influencer', bersama presiden lagi, habis itu dia melakukan pesta-pesta yang sebenarnya tidak boleh. Apalagi, dia publik figur yang dipercayakan sosialisasi Covid-19," tambahnya.

Meski Raffi telah menyampaikan permintaan maaf lantaran menghadiri sebuah pesta tanpa menggunakan masker dan tanpa menjaga jarak beberapa jam setelah vaksinasi, Lisman mengatakan harusnya hal itu tidak menghentikan proses hukumnya.

"Walaupun dia sudah minta maaf tapi proses hukum harus berjalan. Jangan rakyat kecil saja yang diproses. Mudah-mudahan adil, publik figur seperti Raffi perlu dipanggil. Kalau perlu besok dipanggil," ujar Lisman.

Sebelumnya, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono menyebut pihaknya sudah menegur pesohor Raffi Ahmad karena tidak menjaga penerapan protokol kesehatan setelah menjalani vaksinasi Covid-19.

"Sudah dinasihati, diingatkan kembali oleh tim komunikasi Covid-19 agar menaati prokes," kata Kasetpres Heru Budi Hartono di Jakarta, Kamis.

Dari sejumlah akun media sosial, termasuk akun instagram Raffi @raffinagita1717, tampak Raffi Ahmad bersama teman-temannya berfoto maupun bernyanyi tanpa mengenakan masker. Foto-foto yang diambil saat pesta ulang tahun teman Raffi itu lalu menjadi viral.

Padahal Raffi Ahmad menjadi salah satu orang yang mendapat kesempatan untuk divaksin Covid-19 perdana di Istana Merdeka pada Rabu (13/1), bersama dengan Presiden Jokowi dan tokoh-tokoh lainnya.

Pada kesempatan terpisah, selebritas Raffi Ahmad akhirnya memberikan klarifikasi atas foto-foto dirinya tengah menghadiri acara yang menjadi viral di media sosial karena melanggar aturan protokol kesehatan.

Melalui unggahan terbaru di akun Instagram resminya, Raffi Ahmad meminta maaf kepada masyarakat Indonesia dan juga Presiden Joko Widodo atas kegaduhan yang terjadi.

Dia juga mengakui kesalahannya yang telah melanggar protokol kesehatan dengan berkerumun dan tidak memakai masker.

"Terkait kejadian tadi malam saya ingin sedikit klarifikasi. Tapi sebelumnya saya ingin minta maaf yang sebesar-besarnya, saya minta maaf kepada bapak Presiden Jokowi, kepada seluruh staf yang ada di sekretariat presiden dan juga minta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia atas peristiwa tadi malam," kata Raffi Ahmad dalam video unggahannya.

Raffi Ahmad mengatakan bahwa acara yang dihadirinya itu diadakan di kediaman ayah dari salah satu temannya.

Dia juga menjelaskan bahwa sebelum masuk ke rumah sudah menjalankan protokol kesehatan.

"Di situ kondisinya juga memang sebelum masuk ke rumahnya mengikuti protokoler. Tapi pas di dalam, kebetulan saya lagi makan tidak pakai masker, ada yang foto, tapi apa pun itu saya juga minta maaf karena kejadian ini jadi heboh," ujar Raffi Ahmad.

(mdk/rhm)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Raffi Ahmad Keluar dari Gedung KPK: Podcast, Podcast Beneran, Sumpah!
Raffi Ahmad Keluar dari Gedung KPK: Podcast, Podcast Beneran, Sumpah!

Raffi mengaku diundang oleh pihak Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) untuk membantu pemerintah mengedukasi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Sempat Dihujat Netizen, Raffi Ahmad Akhirnya Buka Suara 'Saya Mengawal Bagaimana Keputusan MK'
Sempat Dihujat Netizen, Raffi Ahmad Akhirnya Buka Suara 'Saya Mengawal Bagaimana Keputusan MK'

Raffi Ahmad sempat ramai dihujat netizen karena dinilai tak turut buka suara soal RUU Pilkada yang akhirnya dibatalkan.

Baca Selengkapnya
Rekam Jejak Karir Raffi Ahmad yang Digadang-Gadang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran
Rekam Jejak Karir Raffi Ahmad yang Digadang-Gadang Masuk Kabinet Prabowo-Gibran

Nama Raffi Ahmad makin mentereng saat berada di lingkar elit pemerintah.

Baca Selengkapnya
Demi Tepati Janji ke Rafathar Hadiri Acara Sekolah, Raffi Ahmad Secara Khusus Sewa Helikopter
Demi Tepati Janji ke Rafathar Hadiri Acara Sekolah, Raffi Ahmad Secara Khusus Sewa Helikopter

Raffi Ahmad sewa helikopter demi tepati janji ke Rafathar.

Baca Selengkapnya
Raffi Ahmad Dituding Bungkam Soal Kawal Putusan MK, Jelaskan Pergi ke Bandung dengan Gibran Rakabuming
Raffi Ahmad Dituding Bungkam Soal Kawal Putusan MK, Jelaskan Pergi ke Bandung dengan Gibran Rakabuming

Raffi Ahmad akhirnya buka suara soal kritikan yang dilayangkan kepadanya terkait kondisi politik saat ini.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Raffi Ahmad dan Rudy Salim Ajukan Pelegalan Judi Online
CEK FAKTA: Hoaks Raffi Ahmad dan Rudy Salim Ajukan Pelegalan Judi Online

Raffi Ahmad dan Rudy Salim diklaim mengajukan pelegalan judi online

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Raffi Ahmad dan Najwa Shihab Promosi Judi Online
CEK FAKTA: Hoaks Video Raffi Ahmad dan Najwa Shihab Promosi Judi Online

Beredar video mengklaim Raffi Ahmad dan Najwa Shihab promosikan judi online, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
Dampingi Prabowo Kampanye di Bengkulu, Raffi Ahmad Tunjukkan 'Cakaran Cinta' dari Warga
Dampingi Prabowo Kampanye di Bengkulu, Raffi Ahmad Tunjukkan 'Cakaran Cinta' dari Warga

Artis berjuluk 'Sultan Andara' yakni Raffi Ahmad turut serta dalam kampanye Prabowo Subianto di Bengkulu.

Baca Selengkapnya
Orang Italia Kaget Follower Raffi Ahmad 74,7 Juta 'Lebih dari Populasi Italia'
Orang Italia Kaget Follower Raffi Ahmad 74,7 Juta 'Lebih dari Populasi Italia'

Dilansir berbagai sumber, jumlah penduduk Italia hingga saat ini diketahui ada 58 juta jiwa. Jumlah follower Raffi Ahmad lebih besar dari populasi Italia.

Baca Selengkapnya
Irfan Hakim Sampai Melongo Dengar Cerita Raffi Ahmad Soal Ikut Pelatihhan Kabinet Merah Putih
Irfan Hakim Sampai Melongo Dengar Cerita Raffi Ahmad Soal Ikut Pelatihhan Kabinet Merah Putih

Raffi Ahmad menceritakan pengalamannya retreat di akmil Magelang.

Baca Selengkapnya
Dipanggil Prabowo, Sambil Tersenyum Raffi Ahmad Blak-blakan Tugasnya di Kabinet
Dipanggil Prabowo, Sambil Tersenyum Raffi Ahmad Blak-blakan Tugasnya di Kabinet

Kehadiran Raffi itu menyita perhatian di tengah hiruk pikuk seleksi calon wakil menteri maupun kepala badan atau lembaga dilakukan Prabowo hari ini.

Baca Selengkapnya
FOTO: Semringah Raffi Ahmad Jadi Calon Wakil Menteri, Ini Bocoran Tugasnya dari Prabowo
FOTO: Semringah Raffi Ahmad Jadi Calon Wakil Menteri, Ini Bocoran Tugasnya dari Prabowo

Kehadiran Raffi Ahmad menjadi kejutan di tengah hiruk pikuk seleksi calon wakil menteri maupun kepala badan atau lembaga dilakukan Prabowo hari ini.

Baca Selengkapnya