Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Camat Bintan Utara Mengaku Insomnia Setelah Terinfeksi Covid-19

Camat Bintan Utara Mengaku Insomnia Setelah Terinfeksi Covid-19 Camat Bintan Utara. Antara

Merdeka.com - Camat Bintan Utara, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Firman Setyawan mengalami kesulitan tidur (insomnia) setelah terinfeksi Covid-19. Kejadian itu dialaminya setelah lima hari terinfeksi Covid-19.

"Saya mulai mengalami insomnia setelah lima hari terinfeksi Covid-19. Kemudian setelah sembuh pun saya masih sulit tidur," kata Firman di Bintan, Kamis (3/6).

Firman terinfeksi Covid-19 setelah dua kali disuntik vaksin dan mengalami gejala berupa batuk dengan intensitas tinggi, yang menyebabkan nyeri pada bagian dadanya.

Orang lain juga bertanya?

Batuk disertai nyeri pada bagian dada tersebut terjadi selama dua hari. Setelah lima hari terinfeksi Covid-19, jadwal tidurnya mulai berubah.

Firman mengaku baru bisa tidur pada pukul 05.00 WIB, setiap hari. Padahal matanya mengantuk sejak malam hari.

"Saat saya terinfeksi Covid-19, mungkin banyak pikiran karena ada tugas-tugas yang belum dilaksanakan, seperti pelaksanaan MTQ. Tetapi kemudian saya tidak ada beban pikiran apa-apa, tetapi masih juga sulit tidur," kata dia.

Menurut dia jadwal tidurnya sekarang mulai sedikit ada perubahan. Sejak beberapa hari lalu, ia sudah bisa terlelap tidur mulai pukul 03.00 WIB.

Ia sendiri tidak mengetahui apakah ada hubungan antara Covid-19 dengan insomnia.

"Saya sudah tanyakan ke dokter. Jawabannya karena dipengaruhi pikiran. Padahal tidak ada hal berat yang menyebabkan saya sulit tidur," katanya.

Firman tertular Covid-19 dari stafnya. Sekitar sebulan yang lalu, seorang stafnya diketahui tertular Covid-19 berdasarkan hasil penelusuran terhadap pasien Covid-19 yang sempat mengikuti rapat bersamanya.

Kemudian staf tersebut menularkan virus tersebut kepada dirinya dan sejumlah staf lainnya.

"Kantor kami sempat tutup setelah ada tujuh orang terinfeksi Covid-19," tandasnya. Dikutip Antara.

(mdk/gil)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Potret Pilot Vincent Raditya Idap Flu Singapura, Keluar Bintik di Wajah dan Kepala Hingga Bernanah
Potret Pilot Vincent Raditya Idap Flu Singapura, Keluar Bintik di Wajah dan Kepala Hingga Bernanah

Kabar kurang sedap datang dari pilot Vincent Raditya. Ia tengah menjalani rawat inap di sebuah rumah sakit

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Pasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Alami Demam Tinggi Sampai Badan Sakit Seperti Tertusuk Paku, Berikut 8 Potret Vincent Raditya Kena Flu Singapura
Alami Demam Tinggi Sampai Badan Sakit Seperti Tertusuk Paku, Berikut 8 Potret Vincent Raditya Kena Flu Singapura

Pilot yang juga youtuber. Vincent Raditya terinfeksi Flu Singapura. Badannya terasa sakit dan sempat alami demam tinggi.

Baca Selengkapnya
VIDEO:  Presiden Jokowi 4 Minggu Batuk-Batuk Karena Udara Buruk
VIDEO: Presiden Jokowi 4 Minggu Batuk-Batuk Karena Udara Buruk

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengungkapkan, bahwa Presiden Jokowi sudah empat minggu mengalami batuk.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi 4 Minggu Batuk-Batuk Terpapar Udara Buruk
VIDEO: Presiden Jokowi 4 Minggu Batuk-Batuk Terpapar Udara Buruk

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengungkapkan, bahwa Presiden Jokowi sudah empat minggu mengalami batuk.

Baca Selengkapnya
Heboh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Picu Kasus TTS, Begini Penjelasan Ilmiahnya
Heboh Efek Samping Vaksin AstraZeneca Picu Kasus TTS, Begini Penjelasan Ilmiahnya

Epidemiolog dari Griffith University Australia, Dicky Budiman mengatakan, ada kemungkinan kasus TTS dipicu vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya
Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Mohon Doa dari Masyarakat
Atalia Positif Covid-19, Ridwan Kamil Mohon Doa dari Masyarakat

Sebelum dibawa ke Rumah Sakit Borromeus Bandung, Atalia menemani RK mendaftar sebagai calon gubernur Jakarta.

Baca Selengkapnya
Kemenkes: Penyintas Covid-19 yang Kena DBD Tak Muncul Bintik Merah, Tapi Demam Tak Reda hingga 10 Hari
Kemenkes: Penyintas Covid-19 yang Kena DBD Tak Muncul Bintik Merah, Tapi Demam Tak Reda hingga 10 Hari

Kemenkes memperoleh beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19, salah satunya datang dari Kota Bandung.

Baca Selengkapnya
2 Kasus Covid-19 Baru Terdeteksi di Palembang, Warga Diminta Kembali Biasakan Prokes
2 Kasus Covid-19 Baru Terdeteksi di Palembang, Warga Diminta Kembali Biasakan Prokes

Kasus Covid-19 bisa meluas jika masyarakat tidak mengindahkan pola hidup sehat dan menjaga jarak

Baca Selengkapnya
Viral Bayi Meninggal Pascaimunisasi di Sukabumi, Ini Kronologinya Menurut Kemenkes
Viral Bayi Meninggal Pascaimunisasi di Sukabumi, Ini Kronologinya Menurut Kemenkes

Viral Bayi Meninggal Pascaimunisasi di Sukabumi, Ini Kronologinya Menurut Kemenkes

Baca Selengkapnya
Blak-blakan Menkes soal Kenaikan Kasus Covid-19 JN.1
Blak-blakan Menkes soal Kenaikan Kasus Covid-19 JN.1

Hingga 19 Desember 2023, jumlah kasus Covid-19 JN.1 mencapai 41 kasus.

Baca Selengkapnya
Kasus Flu Membludak di Tiongkok, Akankah Pandemi Covid-19 Akan Terulang Kembali?
Kasus Flu Membludak di Tiongkok, Akankah Pandemi Covid-19 Akan Terulang Kembali?

Kasus flu kembali marak di Tiongkok pada penghujung tahun 2024 ini. Banyak warga Tiongkok mengingat lagi awal terjadinya Covid-19 lalu.

Baca Selengkapnya