Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cegah Hepatitis Akut, Disdik Makassar Larang Kantin Sekolah Buka

Cegah Hepatitis Akut, Disdik Makassar Larang Kantin Sekolah Buka Ilustrasi hepatitis. ©2022 Merdeka.com/liputan6.com

Merdeka.com - Kasus hepatitis akut yang menyerang anak-anak menjadi perhatian Dinas Pendidikan (Disdik) Makassar, Sulawesi Selatan. Sebagai langkah pencegahan penyebaran hepatitis akut, khususnya bagi pelajar, Disdik Makassar akan menutup seluruh kantin sekolah.

Kepala Disdik Makassar, Muhyiddin Mustakim mengaku sudah meminta kepada seluruh kepala sekolah tingkat SD dan SMP untuk tidak membuka kantin. Hal tersebut dilakukan sebagai antisipasi penyebaran hepatitis akut.

"Kantin di sekolah untuk saat ini belum boleh buka. Selain untuk pencegahan penyebaran Covid-19, juga hepatitis akut," kata Muhyiddin kepada wartawan, Kamis (12/5).

Selain masih menutup kantin sekolah, Muhyiddin juga akan berkoordinasi dengan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menertibkan pedagang makanan di depan sekolah. Muhyiddin mengaku pihaknya tidak bisa melarang pedagang yang berjualan di depan sekolah.

"Kita sudah minta ke Satpol PP untuk ditertibkan dulu, karena kami tidak bisa melarang pedagang yang berjualan di sekitar sekolah. Kalau di dalam sekolah sudah pasti tidak boleh berjualan," kata dia.

Dengan adanya aturan tersebut, Muhyiddin mengimbau kepada orang tua siswa untuk membawakan bekal makanan saat berangkat ke sekolah. Hal tersebut, agar siswa tidak jajan sembarang di luar sekolah.

"Kita imbau orang tua agar mengantisipasi dan meningkatkan kewaspadaan, sehingga anak tidak jajan sembarangan di luar sekolah," ucapnya.

Meski demikian, Muhyiddin mengaku sampai saat ini belum mendapatkan laporan tentang kasus anak terjangkit hepatitis akut di Kota Makassar. Ia menambahkan sudah komunikasi dengan Dinkes Makassar jika ada siswa yang terjangkit hepatitis akut.

Sebelumnya, Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengaku sampai saat ini belum ditemukan kasus Hepatitis Akut di Kota Makassar.

"Sampai saat ini belum ditemukan (Hepatitis Akut) dan saya sudah perintahkan agar semua puskesmas dipantau. Semua juga rumah-rumah dipantau," kata dia.

Danny mengaku akan mengerahkan Satgas Detektor jika ditemukan hepatitis akut. Satgas Detektor sendiri dibentuk Pemkot Makassar untuk antisipasi penyebaran Covid-19.

"Kita akan turunkan Satgas Detektor dan kita berharap tidak ada kasus (hepatitis akut)," ucapnya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cegah Kasus Gagal Ginjal Anak, Disdik Bakal  Sidak Rutin & Uji Lab Jajanan di Sekolah
Cegah Kasus Gagal Ginjal Anak, Disdik Bakal Sidak Rutin & Uji Lab Jajanan di Sekolah

Penjual yang melanggar peraturan akan dicabut izin berjualan di sekolah atau denda.

Baca Selengkapnya
SD di Situbondo Tutup Sepekan Gara-gara Cacar Air, Ini Fakta di Baliknya
SD di Situbondo Tutup Sepekan Gara-gara Cacar Air, Ini Fakta di Baliknya

Kasus ini bermula dari salah satu pelajar yang belum sembuh total dari cacar air masuk sekolah

Baca Selengkapnya
Kemenkes Buka Suara soal Wabah Cacar Air dan Gondongan di Tangsel
Kemenkes Buka Suara soal Wabah Cacar Air dan Gondongan di Tangsel

Akibat wabah tersebut, sekolah meliburkan sementara.

Baca Selengkapnya
Tengah Mewabah, Cacar Air dan Gondongan Tidak Boleh Dianggap Penyakit Sepele!
Tengah Mewabah, Cacar Air dan Gondongan Tidak Boleh Dianggap Penyakit Sepele!

SMPN 8 Tangerang Selatan memberlakukan lockdown selama 14 hari karena adanya kasus cacar air dan gondongan di sekolah.

Baca Selengkapnya
Anak Dibiasakan Jajan Sembarangan Agar Kebal Penyakit Hepatitis A? Ini Penjelasan Dokter
Anak Dibiasakan Jajan Sembarangan Agar Kebal Penyakit Hepatitis A? Ini Penjelasan Dokter

Ada keadaan yang mesti di antisipasi misalkan anak tersebut dikhawatirkan punya gangguan organ hati yang berat.

Baca Selengkapnya
Buntut Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan Study Tour di Luar Sekolah
Buntut Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok, Disdik DKI Jakarta Larang Perpisahan dan Study Tour di Luar Sekolah

Disdik DKI Jakarta juga telah mengeluarkan surat edaran (SE) sejak 30 April 2024 terkait larangan tersebut.

Baca Selengkapnya
Imbas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Disdik Jakarta Imbau Perpisahan Murid Tak Digelar di Luar Sekolah
Imbas Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Disdik Jakarta Imbau Perpisahan Murid Tak Digelar di Luar Sekolah

Purwo bilang, dilarangnya perpisahan di luar area sekolah sudah ditetapkan melalui surat edaran (SE).

Baca Selengkapnya
Kapan Sebaiknya Anak Tidak Masuk Sekolah ketika Sakit?
Kapan Sebaiknya Anak Tidak Masuk Sekolah ketika Sakit?

Pada saat anak sakit, orangtua perlu tahu kapan sebaiknya dia libur bersekolah.

Baca Selengkapnya
4 Fakta Pamekasan Waspada Penyakit Difteri, Paling Banyak Menyerang Anak-anak, Sudah Ada Korban Meninggal
4 Fakta Pamekasan Waspada Penyakit Difteri, Paling Banyak Menyerang Anak-anak, Sudah Ada Korban Meninggal

Difteri pertama kali terdeteksi di Pamekasan pada tahun 2018 silam.

Baca Selengkapnya
FOTO: Ragam Ekspresi Murid SD di Depok Disuntik Vaksin Difteri Tetanus
FOTO: Ragam Ekspresi Murid SD di Depok Disuntik Vaksin Difteri Tetanus

Kegiatan imunisasi bagi siswa SD ini ditujukan untuk memperpanjang antibodi atau kekebalan, terutama terhadap penyakit difteri, tetanus, campak, dan rubella.

Baca Selengkapnya
Siswa SD-SMP Yogyakarta di-Skrining Penyakit Ginjal
Siswa SD-SMP Yogyakarta di-Skrining Penyakit Ginjal

Berdasarkan hasil penapisan tersebut, menurut Waryono, sementara ini belum ditemukan kasus gagal ginjal pada anak di Kota Yogyakarta.

Baca Selengkapnya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya
Heboh Puluhan Siswa SMP di Tangsel Tertular Cacar dan Gondongan, Begini Awal Mula Temuannya

Akibat kondisi itu, pemkot menerapkan kebijakan belajar jarak jauh.

Baca Selengkapnya