Cegah Tawuran, Pemkot Tangsel Siapkan Ring Tinju untuk Pelajar
Merdeka.com - Pemerintah Kota Tangerang Selatan berencana menyediakan sarana latihan tinju untuk pelajar yang kerap terlibat aksi tawuran. Wacana itu segera dibicarakan dengan pihak terkait olahraga tinju amatir.
"Iya tapi ketua KONI masih di luar kota, jadi belum saya bahas. Kendalanya dengan KONI masih di luar kota," ucap wali kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie, Jumat (8/4).
Dia mengaku, arena tinju amatir itu diharapkan dapat meminimalisasi tawuran antarpelajar dan kelompok remaja yang kerap terjadi di wilayah Tangsel.
-
Di mana tawuran pelajar biasanya terjadi di Jakarta? Biasanya tawuran antar pelajar terjadi di rute berangkat dan pulang sekolah.
-
Apa penyebab utama tawuran pelajar di Jakarta? Tidak ada alasan yang jelas mengapa sering terjadi tawuran antar pelajar di Jakarta. Namun biasanya penyebab utama tawuran adalah adanya singgungan antar pelajar, seperti saling ejek, saling hina, dan mengaku paling menguasai wilayah yang dilalui pelajar dari sekolah lain.
-
Siapa yang menjadi korban tawuran pelajar di Jakarta? Dahulu, korbannya tidak hanya sesama pelajar, namun juga para guru juga rentan menjadi sasaran.
-
Bagaimana cara Polres Jakpus mencegah tawuran pelajar? 'Patroli Polres maupun Polsek jajaran akan dikerahkan untuk mengantisipasi adanya konvoi remaja yang menggunakan sepeda motor yang dapat mengakibatkan kemacetan dan ketakutan warga yang sedang melintas di jalan raya. Dengan adanya Patroli secara rutin masyarakat merasa aman dan nyaman diperjalanan maupun di rumah,' papar dia.
-
Kapan pertama kali tawuran pelajar di Jakarta tercatat? Menurut Hendi, tawuran pelajar yang pertama kali tercatat dalam koran adalah terjadinya tawuran pelajar di depan Rumah Sakit Universitas Kristen Indonesia.
-
Apa kata DPR soal tawuran pelajar? 'Kita apresiasi Polres Metro Jakarta Barat yang bekerja dengan sangat sigap, tidak sampai 1x24 jam setelah viral, semua pelaku langsung diamankan. Ini bagus, mereka memang harus ditindak tegas. Karena dari dulu, kasus tawuran ini enggak selesai-selesai, malah makin berani dan nekat.'
"Rencananya di aula Kecamatan Pondok Aren atau tempat lain saya belum bicara sama Pertina (persatuan tinju amatir), untuk menyalurkan energi anak-anak yang suka tawuran. Biar mereka nanti jadi atlet," ucap Benyamin.
Salurkan Energi Remaja
Dia menegaskan, ring tinju dibuat agar energi pelajar dan anak remaja tersalurkan ke perbuatan positif. Selanjutnya, akan digelar sejumlah pertandingan.
"Kita bikin ring tinju, mereka suruh latihan saja. Latihan nanti ada kita bikin pertandingan," jelas Benyamin.
Selain berencana menyiapkan ring tinju, Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pun mengultimatum peserta tawuran akan diberhentikan dari sekolah.
"Kita Tangsel ini ketat. Kalau ada yang tawuran ketahuan, ya kami dari Pemkot bukan hanya skors saja. Kalau sudah parah ya bisa dikeluarkan dari sekolah," tegas Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan, Kamis (7/4).
(mdk/yan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Tawuran remaja menjadi persoalan yang harus diselesaikan dengan kehadiran pemerintah.
Baca SelengkapnyaSatpol PP DKI Jakarta menggaet pelajar untuk mencegah terjadinya tawuran dan tindakan melanggar aturan lainnya di DKI.
Baca SelengkapnyaSelain mengamankan pelaku, petugas juga menyita sejumlah barang bukti. Antara lain satu buah senjata tajam jenis celurit.
Baca SelengkapnyaMereka terjaring operasi saat tim Reskrim Polsek melakukan observasi kewilayahan
Baca SelengkapnyaBelasan Pelajar Pelaku Tawuran di Tangerang Ditangkap Polisi, Celurit hingga Pedang Disita
Baca SelengkapnyaGara-Gara Kegiatan Bangunkan Sahur, Seratusan Remaja di Ciputat Tawuran Bawa Parang & Pedang, Brimob Sampai Turun Tangan
Baca SelengkapnyaDari tangan ketujuh remaja itu, petugas berhasil menyita berbagai barang bukti
Baca SelengkapnyaKapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto berjanji menindak tegas para pelajar yang terlibat tawuran.
Baca SelengkapnyaPara pelajar tersebut terlibat tawuran setelah sebelumnya janjian di media sosial.
Baca SelengkapnyaJenderal bintang dua ini memastikan pelaku tawuran bakalan salat ied di dalam sel
Baca SelengkapnyaKapolda Metro mengeluarkan maklumat melarang sejumlah kegiatan masyarakat yang bisa berdampak negatif, selama Ramadhan 1445.
Baca SelengkapnyaPara pelaku dan barang bukti kemudian diserahkan ke Polsek Sawah Besar untuk dilakukan proses hukum
Baca Selengkapnya