Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita anak-anak perbatasan, nonton TV sambil belajar laptop TNI

Cerita anak-anak perbatasan, nonton TV sambil belajar laptop TNI Anak-anak di perbatasan. ©2016 Merdeka.com/Marselinus Gual

Merdeka.com - Prajurit kepala (Praka) Tony memutar otak, bagaimana cara agar anak-anak itu tak hanya menghabiskan waktunya di depan televisi. Mereka harus belajar sesuatu, setidaknya ada yang bermanfaat bagi mereka di masa depan. Kesepakatan pun dibuat, anak-anak boleh nonton asal belajar terlebih dahulu.

Itulah cerita awal pertemuan merdeka.com dengan pasukan penjaga perbatasan di Pos Oelbinose, Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), NTT. Praka Tony dan ke tiga belas rekannya dari Batalion Armed XI Kostrad Magelang sudah tiga bulan lebih menjaga titik perbatasan dengan Distrik Ambenu-Oeccusee, Timor Leste (RDTL).

"Saya awalnya melihat mereka habiskan waktu hanya dengan menonton televisi. Kami di sini akhirnya berpikir lebih baik anak-anak ini diberikan pelajaran tambahan," cerita Praka Tony di Pos Perbatasan Oelbinose, Sabtu (12/12) tahun 2015 kemarin.

Di sela-sela kesibukan, Praka Tony dan rekan-rekannya bergantian membimbing anak-anak itu. Mereka mengulang kembali pelajaran yang telah dipelajari di sekolah. Dengan iming-iming menonton televisi, mereka pun belajar. Hal itulah yang membuat belasan anak perbatasan ini mereka dekat dengan prajurit.

anak anak di perbatasan

Anak-anak di perbatasan ©2016 Merdeka.com/Marselinus Gual

"Tidak ada televisi di rumah mereka. Satu-satunya televisi ya di pos ini. Mereka sangat senang nonton televisi. Akhirnya kami juga bantu mereka di pelajaran. Kami akrab satu sama lain.

Komandan Pos Sertu Teny Reza mempunyai cerita lain. Dia secara khusus mengajari mereka mengenal teknologi seperti laptop. Bahkan seorang anak buta huruf, Janu (15) pun sudah bisa mengoperasikan laptop dari hal yang sederhana.

"Janu tidak sekolah lagi. Ia pernah sekolah tapi hanya sampai kelas 2 SD saja. Ia tak bisa baca tulis. Tapi sekarang sudah mengalami perkembangan. Ia juga saya bimbing untuk mengenal laptop. Kami mau mereka tidak kalah dengan anak-anak di kota besar," cerita Sertu Reza.

Hal yang paling mengesankan merdeka.com adalah rasa nasionalisme anak-anak ini. Di mulut mereka keluar pengakuan akan rasa cinta kepada negeri ini. Mereka mahir menghafalkan butir-butir Pancasila dan pembukaan UUD 1945. Sertu Teny Reza mengatakan, hal itu mereka juga ajarkan agar anak-anak mempunyai wawasan kebangsaan yang tinggi.

"Setiap hari sebelum nonton televisi kami melatih mereka menghafalkan butir-butir Pancasila dan pembukaan UUD 45 biar mereka mengenal lebih dalam bangsanya sendiri," jelas Sertu Reza.

anak anak di perbatasan

Anak-anak di perbatasan ©2016 Merdeka.com/Marselinus Gual

Rupanya pendidikan ala militer sudah melekat dalam diri anak-anak perbatasan ini. Dari mulut mereka selalu kelar kata 'siap' ketika para prajurit memanggil nama mereka atau kebetulan bertemu di jalan.

Selain membimbing di Pos Oelbinose, para prajurit juga kerap mengajar anak-anak di sekolah. Setiap Sabtu, para prajurit secara bergantian menjadi guru di SD Tasinifu.

"Kami diberi tugas waktu pembekalan Satgas di Kesatuan. Jadi kami terapan hal itu di sini," cerita dia.

Siang itu merdeka.com melihat secara langsung aktivitas anak-anak di Pos Oelbinose. Setelah menonton televisi, Janu pun menunjukkan perkembangannya dalam mengenal laptop. Meski agak canggung, bocah itu sudah bisa membuka tutup laptop dan menuliskan namanya di Microsoft Word.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Momen Para Prajurit TNI Kumpul Santai Nonton TV Bareng, Tontonannya Bikin Ngakak 'Muka Sangar Hati Hello Kitty'
Momen Para Prajurit TNI Kumpul Santai Nonton TV Bareng, Tontonannya Bikin Ngakak 'Muka Sangar Hati Hello Kitty'

Tengah berkumpul, tontonan bersamanya pun justru menggelitik. Seperti apa momennya?

Baca Selengkapnya
Orangtua dan Guru Tak Mempan, Momen Lucu Anggota TNI Turun Tangan saat Bocil Enggak Mau Sekolah 'Kau Masih Kecil Pintar Alasan'
Orangtua dan Guru Tak Mempan, Momen Lucu Anggota TNI Turun Tangan saat Bocil Enggak Mau Sekolah 'Kau Masih Kecil Pintar Alasan'

Tak mau sekolah, bocah tersebut justru tak mempan dinasehati orangtua hingga guru. Buntutnya, prajurit TNI turun tangan.

Baca Selengkapnya
Aksi Pelatih TNI Ajari Tentara Bertempur, Bersuara Keras & Galak Tapi Malah Bikin Ketawa Ngakak
Aksi Pelatih TNI Ajari Tentara Bertempur, Bersuara Keras & Galak Tapi Malah Bikin Ketawa Ngakak

Sebuah video memperlihatkan seorang pelatih TNI yang melatih prajuritnya dengan cara yang lucu dan bikin ngakak.

Baca Selengkapnya
Momen Persahabatan TNI dan Melson Anak Papua, Main Bareng hingga Antar Sekolah
Momen Persahabatan TNI dan Melson Anak Papua, Main Bareng hingga Antar Sekolah

Momen persahabatan TNI dan Melson anak papua curi perhatian. Mulai dari bermain hingga diantar ke sekolah.

Baca Selengkapnya
ATVI Bersama YPP SCTV Gelar Literasi Media ke Ratusan Anak SD di Jakarta
ATVI Bersama YPP SCTV Gelar Literasi Media ke Ratusan Anak SD di Jakarta

ATVI dan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) SCTV Indosiar, menggelar literasi media bagi lebih 700 siswa SD di Jakarta.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Aksi Para Wartawan Diuji Kemampuannya Melewati Halang Rintang dan Turun Tebing di Lanud Adi Soemarmo
FOTO: Melihat Aksi Para Wartawan Diuji Kemampuannya Melewati Halang Rintang dan Turun Tebing di Lanud Adi Soemarmo

Satu-satu para jurnalis dan Airmen diuji kemampuannya melewati rintangan. Ada yang sanggup, ada juga yang takut.

Baca Selengkapnya
SCTV dan ATVI Gelar Literasi Media bagi Pelajar SDN 09 Manggarai Selatan
SCTV dan ATVI Gelar Literasi Media bagi Pelajar SDN 09 Manggarai Selatan

SCTV dan ATVI Gelar Literasi Media bagi Pelajar SDN 09 Manggarai Selatan

Baca Selengkapnya
Aksi TNI Bantu Warga Bangun Sekolah Lapangan, Setelah Dibakar OPM
Aksi TNI Bantu Warga Bangun Sekolah Lapangan, Setelah Dibakar OPM

Bantuan itu dilakukan setelah warga yang sebelumnya sempat mengungsi akibat penyerangan OPM.

Baca Selengkapnya
Berseragam Loreng dan Helm Tempur, Momen Para Siswa TNI AL Salat Khusyu di Tengah Hutan
Berseragam Loreng dan Helm Tempur, Momen Para Siswa TNI AL Salat Khusyu di Tengah Hutan

Begini suasana salat para siswa TNI AL di tengah hutan sewaktu latihan simulasi di medan tempur.

Baca Selengkapnya
Melalui Ruang Pintar, PNM Hadirkan Program Belajar Gratis di Pelosok Negeri
Melalui Ruang Pintar, PNM Hadirkan Program Belajar Gratis di Pelosok Negeri

Hingga saat ini sebanyak 125 Ruang Pintar aktif telah digunakan pleh 4.915 anak di seluruh Indonesia

Baca Selengkapnya
Ratusan Pelajar SDN Balimester 01 Semangat Ikuti Literasi Media oleh IMDE dan YPP Indosiar-SCTV
Ratusan Pelajar SDN Balimester 01 Semangat Ikuti Literasi Media oleh IMDE dan YPP Indosiar-SCTV

Penyuluhan ini dirancang dengan semenarik mungkin, menyajikan berbagai aktivitas pembelajaran seperti membaca dongeng bersama, tanya jawab

Baca Selengkapnya
Begini Ekspresi Bapak Asal Papua Anaknya Dibawa TNI untuk Sekolah di Jawa, Ramai Disorot
Begini Ekspresi Bapak Asal Papua Anaknya Dibawa TNI untuk Sekolah di Jawa, Ramai Disorot

Anggota TNI berikan Hp kepada bapak di Papua agar bisa komunikasi dengan anaknya yang dibawa untuk kuliah di Jawa.

Baca Selengkapnya