Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita di balik patung akar setengah manusia yang kini dibongkar

Cerita di balik patung akar setengah manusia yang kini dibongkar Patung akar setengah manusia. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Baru-baru ini masyarakat Yogyakarta sedang gencar memperbincangkan patung manusia akar raksasa. Patung itu menjadi ramai diperdebatkan karena patung itu telah dibongkar dari tempat asalnya selama lebih kurang dalam tiga tahun ini. Ironisnya patung itu dianggap sebagai pornografi dan diprotes keras oleh sekelompok organisasi masyarakat (ormas).

Menurut informasi yang dihimpun merdeka.com, patung setinggi enam meter tersebut diberi nama Tropic Effect. Dengan warna cokelat kemerahan, patung itu hanya berbentuk setengah manusia saja, dari kaki hingga pinggang. Akar-akar menjulur di pinggang patung setengah manusia tersebut. Bahkan jika dilihat dari kejauhan sekilas tampak seperti batang pohon raksasa yang sudah tak mempunyai dedaunan.

Patung Tropic Effect itu diciptakan oleh Anna Suzanne dan beberapa teman seniman lainnya yakni Agung Sukindra, Basuki Prahoro, Felix S Wanto, Ghouse Modhin, Herry Maizul, I Wayan Cahya, Michael Maxon dan Nawa Yanuardi. Kesembilan orang ini tergabung di dalam satu komunitas seni bernama Khatulistiwa Art Team.

Asal-usul penciptaan patung itu berawal dari acara seni tahunan terbesar di Yogyakarta, yaitu Bienalle Jogja. Kemudian setelah dipamerkan dalam acara tersebut, para seniman-seniman itu sepakat untuk meletakkan patung raksasa tersebut di daerah Titik Nol, Malioboro pada akhir November 2011 yang lalu.

Menurut para seniman-seniman itu, patung Tropic Effect itu mempunyai makna yang kuat tentang kecintaan masyarakat pada lingkungan. Seperti yang diisyaratkan dalam patung tersebut, terlihat jelas visualisasi akar-akar meranggas yang dianggap sebagai refleksi keserakahan manusia terhadap lingkungan sekitar, khususnya di Yogyakarta.

Belakangan ini justru patung akar setengah manusia itu menimbulkan polemik. Patung itu dikabarkan diminta dicopot oleh kelompok-kelompok tertentu. Kelompok itu terus menerus meneror pihak yang memberikan izin peletakan patung itu.

Menanggapi hal tersebut, Kepala UPT Malioboro Syarif membantah adanya teror tersebut. Menurutnya, pembongkaran tersebut dilakukan karena waktu perjanjian pemasangan patung sudah selesai.

"Patung manusia akar itu izinnya sudah selesai, memang sempat diperpanjang tapi sekarang sudah selesai," kata Syarif saat ditemui di kantornya, Senin (10/02).

Sementara itu, salah satu pembuat patung tersebut, Herry Maizul mengatakan bahwa pihaknya sama sekali tak mengetahui tentang adanya masalah ancaman teror itu. Menurutnya, pihak UPT Malioboro hanya menghubunginya untuk meminta izin pencopotan patung tersebut karena dinilai sudah berdiri terlalu lama.

"Saya tidak tahu ada isu teror, yang pasti pihak UPT menyampaikan akan membongkar patung itu, ya memang sudah dari tahun 2011 patung itu dipasang, jadi sudah lama. Kenapa kalau teror baru ada sekarang, dari dulu tidak ada isu seperti itu," ujarnya.

(mdk/did)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Arkeolog Temukan Patung Pria Raksasa dengan Pose Tak Senonoh, Diduga Dibuat 11.000 Tahun Lalu
Arkeolog Temukan Patung Pria Raksasa dengan Pose Tak Senonoh, Diduga Dibuat 11.000 Tahun Lalu

Patung ini ditemukan di kuil tertua di dunia yang ada di Turki.

Baca Selengkapnya
Patung Dewa Jagung Bangsa Maya Berusia 1300 Tahun Ditemukan dalam Kolam, Tersisa Hanya Kepalanya
Patung Dewa Jagung Bangsa Maya Berusia 1300 Tahun Ditemukan dalam Kolam, Tersisa Hanya Kepalanya

Peran Dewa Jagung sangat penting bagi bangsa Maya. Simak penjelasannya dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya
Fakta Menarik Batu Alien, Lontaran Material Besar dari Letusan Gunung Merapi yang Bentuknya Disebut Mirip Wajah Manusia
Fakta Menarik Batu Alien, Lontaran Material Besar dari Letusan Gunung Merapi yang Bentuknya Disebut Mirip Wajah Manusia

Batu ini muncul dari letusan Gunung Merapi tahun 2010.

Baca Selengkapnya
Sosok Suami Istri dan Anak Berusia 7.700 Tahun Ditemukan di Sebuah Bukit, Bentuknya Unik
Sosok Suami Istri dan Anak Berusia 7.700 Tahun Ditemukan di Sebuah Bukit, Bentuknya Unik

Patung tersebut ditemukan di salah satu pemukiman neolitik tertua yang berasal dari tahun 6800 SM di Bukit Ulucak, Turki.

Baca Selengkapnya
Misteri Batu-Batu Besar Berwajah Mirip Manusia di Sulawesi, Usianya Lebih dari 2.000 Tahun
Misteri Batu-Batu Besar Berwajah Mirip Manusia di Sulawesi, Usianya Lebih dari 2.000 Tahun

Misteri Batu-Batu Besar Berwajah Mirip Manusia di Sulawesi Berusia Lebih dari 2.000 Tahun

Baca Selengkapnya
Bagian Kaki hingga Kini Belum Ditemukan, Ini Fakta Arca Buddha Bukit Siguntang
Bagian Kaki hingga Kini Belum Ditemukan, Ini Fakta Arca Buddha Bukit Siguntang

Saat ditemukan kondisi arca ini terdiri dari beberapa bagian yang terbuat dari batu granit.

Baca Selengkapnya
Berburu Jamur di Hutan, Penduduk Desa Temukan Patung Batu Bergambar Wanita Misterius
Berburu Jamur di Hutan, Penduduk Desa Temukan Patung Batu Bergambar Wanita Misterius

Sosok wanita maupun usia patung batu itu belum diketahui.

Baca Selengkapnya
Piramida di Lampung Timur Ini Ditemukan Tak Sengaja Tahun 1957, Alasan Keberedaanya Masih Jadi Misteri hingga Kini
Piramida di Lampung Timur Ini Ditemukan Tak Sengaja Tahun 1957, Alasan Keberedaanya Masih Jadi Misteri hingga Kini

situs ini ditemukan secara tidak sengaja oleh kelompok transmigran pada 1957.

Baca Selengkapnya
Patung Berkepala dan Berwajah Lonjong Ini Diduga Lebih Tua dari Piramida Mesir, Tapi Asal Usulnya Penuh Misteri
Patung Berkepala dan Berwajah Lonjong Ini Diduga Lebih Tua dari Piramida Mesir, Tapi Asal Usulnya Penuh Misteri

Patung ini dinamakan "Kelaparan Saqqara", diperkirakan berusia ribuan tahun.

Baca Selengkapnya
Korea Selatan Punya Taman Penuh Patung Kejantanan Pria, Apa Tujuannya?
Korea Selatan Punya Taman Penuh Patung Kejantanan Pria, Apa Tujuannya?

Samcheok Haesindang Park atau Haesindang Park punya puluhan patung kejantanan pria. Ini sejarahnya.

Baca Selengkapnya
Gara-Gara Gempa, 'Kepala' Ular Raksasa Berusia 500 Tahun Muncul dari Bawah Gedung
Gara-Gara Gempa, 'Kepala' Ular Raksasa Berusia 500 Tahun Muncul dari Bawah Gedung

Artefak kuno ini muncul setelah gempa dahsyat mengguncang Mexico City, Meksiko, pada September 2022.

Baca Selengkapnya
Patung Satu Keluarga Berusia 8.500 Tahun Ditemukan, Ungkap Kehidupan Masa Lalu di Turki
Patung Satu Keluarga Berusia 8.500 Tahun Ditemukan, Ungkap Kehidupan Masa Lalu di Turki

Temuan ini memberikan wawasan yang berharga tentang sejarah Anatolia.

Baca Selengkapnya