Cerita Ibu kota 'pindah' ke Bogor
Merdeka.com - Memasuki musim hujan, Istana Negara tidak luput dari genangan air. Keadaan tersebut membawa rencana kepindahan Jokowi untuk 'beristana' di Bogor. Rencana itu pun meramaikan isu pro dan kontra di kalangan pejabat dan masyarakat.
Tidak hanya karena istana negara kebanjiran, suhu Istana Bogor yang sejuk juga menjadikan salah satu alasan bagi Jokowi untuk berkantor di sana. Bersamaan dengan alasan yang ada, muncul banyak pertimbangan atas keinginan Presiden tersebut.
Banyak pertimbangan yang dikira menjadi untung dan rugi ketika Jokowi benar-benar pindah ke sana. Pemerintah kota Bogor beserta masyarakatnya siap menerima kepindahan Jokowi. Meskipun ada beberapa kalangan yang menilai jika Jokowi pindah akan mengurangi nilai sejarah kota Bogor sendiri. Hal tersebut disebabkan oleh pemugaran yang akan dilakukan terhadap tata kota dan lalu lintas di sana.
-
Kenapa Jokowi berkunjung ke Gorontalo? Presiden Joko Widodo melakukan peninjauan langsung ke proyek Bendungan Bulango Ulu di Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024.
-
Di mana rumah masa kecil Pak Jokowi berada? Presiden Joko Widodo menghabiskan masa kecilnya di beberapa rumah yang ia tempati bersama keluarganya. Salah satunya rumah masa kecilnya yang berada di Dusun Gumukrejo, Desa Giriroto, Kecamatan Ngemplak, Boyolali.
-
Apa yang Jokowi tunggu untuk pindah ke IKN? 'Juni, Juli, saya nunggu airport-nya jadi, jalan tolnya jadi. Kalau jalan tolnya jadi, airport-nya jadi (berkantor di sini),' tutur Presiden Jokowi.
-
Di mana Jokowi pernah menginap? Kepala Negara Bermalam di IKN Jokowi sudah beberapa kali bermalam di IKN.
-
Kenapa Jokowi kembali ke Solo? Presiden Presiden ke-7 Joko Widodo alias Jokowi resmi pulang ke kampung halaman, Solo usai purna tugas, Minggu (20/10) malam.
-
Kapan Jokowi akan pindah ke IKN? Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga sudah siap untuk berkantor di IKN pada Juli mendatang.
Lalu benarkah Jokowi akan berkantor ke Bogor alias Ibu Kota 'pindah' ke Bogor? Berikut rangkuman beritanya:
Kepada Wali kota Bogor, Jokowi ngaku ingin berkantor di Bogor
Guna menyambut Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berencana pindah kantor dari Jakarta ke Istana Bogor, Pemkot Bogor mulai sibuk berbenah, khususnya terkait penataan pusat kota yang juga untuk menyelamatkan kawasan bersejarah.Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan persiapan tersebut menyusul diundangnya sejumlah kepala daerah di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) oleh Presiden untuk rapat terbatas membahas penanganan banjir Ibu Kota dan mitigasi bencana yang melibatkan kawasan megapolitan.
Bima Arya siap jika Presiden Jokowi ingin berkantor di Istana Bogor
Wali Kota Bogor Bima Arya bakal menanyakan kepada Presiden Joko Widodo soal rencana berkantor dan menginap di Istana Bogor. Kebar Presiden Jokowi akan lebih sering berkantor di Istana Bogor memang berhembus kencang belakangan ini."Saya mau tanya sekarang," kata Bima Arya kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (11/2).Bima mengakui pernah mendengar keinginan Jokowi untuk berkantor di Bogor. Dia pun menduga kepala pemerintahan nyaman dengan lingkungan Kota Hujan itu."Sepertinya presiden nyaman di Bogor, sejak pelantikan sering di Bogor, saya mendengar ada keinginan beliau beraktivitas di Bogor. Apakah akan pindah kantor atau tidak, kami belum menerima pemberitahuan," jelasnya.Untuk menyambut rencana tersebut, Bima menegaskan, Pemerintah Kota Bogor sangat siap. Karena hal itu merupakan kehormatan warga Bogor bila presiden sering atau justru menginap di wilayah Bogor."Sangat siap, warga Bogor sangat siap, karena ini kebanggaan kehormatan warga Bogor, ini sinkron dengan langkah kita yang ingin menata seputar Istana dan Kebun Raya," tandasnya.
Topik pilihan: Jokowi Pindah ke Bogor | Jokowi-JK | Istana Negara
Wacana Jokowi ingin ngantor di Bogor, Ahok minta dikasih satu kamar
Wacana Presiden Joko Widodo menginginkan lebih banyak beraktivitas di Istana Bogor muncul setelah beberapa kali mantan Gubernur DKI Jakarta itu menggelar rapat di Istana Bogor. Bahkan, Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Widjajanto mengatakan, Sekretariat Kepresidenan mulai mendekorasi Istana Bogor ala Jokowi.
Terkait wacana ini, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) hanya meminta satu hal dari Presiden Jokowi. "Saya cuma minta saja, kasih saya satu kamar di sini deh. Hahaha," ujar Ahok di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (13/2).Wacana Jokowi yang ingin lebih banyak beraktivitas di Istana Bogor disinyalir akibat semakin tingginya suhu politik di Jakarta. Selain itu, kondisi Jakarta yang banjir dan lingkungan Istana Bogor yang sejuk juga disebut-sebut sebagai salah satu alasan Jokowi ingin lebih banyak aktivitas di lokasi Kebun Raya Bogor ini.Namun, wacana Jokowi meningkatkan aktivitas di Istana Bogor mendapat tentangan beberapa pihak yang menilai akan menjadikan jalur transportasi Jakarta-Bogor semakin macet.
Topik pilihan: Jokowi Pindah ke Bogor | Jokowi-JK | Istana Negara
Ini jawaban Jokowi soal ibu kota pindah ke Bogor
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan akan memindahkan kantornya dari Istana Kepresidenan, Jakarta ke Istana Bogor, Jawa Barat. Namun saat ditanya soal kemungkinan itu, Jokowi malah mengaku belum terpikir untuk pindahan.Jawaban itu disampaikan Jokowi sesaat setelah tiba di Landasan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, sore tadi. Kepada wartawan, mantan gubernur DKI Jakarta ini malah balik bertanya."Kenapa? Apanya? Enak di Jakarta atau di Bogor kira-kira?" tanya Jokowi kepada wartawan, Sabtu (14/2).Mendengar itu, awak jurnalis mengembalikan pertanyaan itu kepada Jokowi. Jawabnya, belum terpikir untuk pindah-pindah."Belum, belum," sahutnya singkat.Seperti diketahui, sejak dilantik 20 Oktober tahun lalu, Jokowi sudah sering kali menggelar rapat di Istana Bogor, Jawa Barat. Rapat perdana digelar 24 November tahun lalu dengan mengundang para gubernur se-Indonesia.Sejak itu, Jokowi semakin sering memanfaatkan Istana Bogor untuk menggelar rapat. Selain itu, belakangan ini suhu politik dan hukum di Jakarta memang meningkat. Kisruh KPK vs Polri meningkatkan gesekan politik dan hukum di Jakarta.
(mdk/hhw)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Jokowi mengatakan akan tetap rutin mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, meski sudah purna tugas menjadi Presiden.
Baca SelengkapnyaMasih banyak pihak yang menanyakan alasan pemindahan Ibu Kota ke IKN Nusantara.
Baca SelengkapnyaIKN adalah kita yang ditopang dengan kecerdasan teknologi
Baca SelengkapnyaJokowi berkantor di IKN di akhir masa jabatannya karena Istana Garuda yang merupakan tempat presiden bekerja sudah dapat digunakan.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) sempat memastikan akan pindah kantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) pada Juli 2024.
Baca SelengkapnyaMasa jabatan Bima Arya sebagai Wali Kota Bogor akan berakhir pada Desember 2023
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) cerita selalu terbayang-bayang masa kolonial saat ia menghuni istana-istana bekas peninggalan Belanda.
Baca SelengkapnyaDitinggal Presiden Jokowi berkantor di IKN, begini suasana kantor istana kepresidenan Jakarta yang tampak sepi.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan dirinya sering merasa risau setiap mendengar pujian itu sebab Istana Jakarta dibangun oleh kolonial Belanda.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi memperlihatkan ruang kerja dan kamar tidurnya selama berkantor di Istana Garuda, IKN.
Baca SelengkapnyaPresiden Joko Widodo (Jokowi) akan mulai berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) mulai Senin (29/7) besok.
Baca SelengkapnyaJokowi bakal berkantor di Ibu Kota Nusantara (IKN) bila kondisi di sana sudah siap
Baca Selengkapnya