Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cerita keluarga korban tragedi Trisakti bertemu Prabowo Subianto

Cerita keluarga korban tragedi Trisakti bertemu Prabowo Subianto Prabowo Subianto. Merdeka.com/Imam Buhori

Merdeka.com - Bakal calon presiden Partai Gerindra Prabowo Subianto diam-diam sudah bertemu dengan beberapa keluarga korban tragedi Trisakti pada Sabtu (9/5) lalu. Salah satunya, yakni keluarga Elang Mulya Lesmana. Elang sendiri merupakan korban tewas dari kekejaman Mei 1998 silam.

Baca berita Prabowo Subianto di Liputan6.com

Adik Elang, RM Awangga menceritakan soal pertemuannya dengan mantan Danjen Kopassus tersebut. Menurutnya, pertemuan itu berlangsung di Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat, merupakan undangan dari Prabowo. Namun, Awangga tidak menjelaskan pasti isi pertemuan tersebut.

"Ya enggak jauh dari silaturahmi saja dengan keluarga korban tragedi Trisakti 98. Kebetulan dapat kesempatan bertemu dengan dia (Prabowo). Pertemuan dalam suasana santai. Dia bilang terima kasih sudah datang. Pertemuan saat itu paling hanya setengah jam," kata Awangga saat dihubungi merdeka.com, Senin (12/5) malam.

Secara pribadi, kata Awangga, sosok Prabowo di matanya merupakan tokoh yang nasionalis. Dia juga melihat sosok Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra tersebut mempunyai arah yang jelas dalam menangani masalah bangsa.

"Saya sebelum-sebelumnya secara pribadi melihat Pak Prabowo merupakan tokoh nasionalis lah. Dia mempunyai visi misi dan programnya jelas. Serius ingin membenahi negara ke arah yang lebih baik. Dan yang paling penting tahu permasalahan bangsanya sendiri," jelasnya.

Tidak hanya itu, dalam pertemuan tersebut, Awangga mengaku sempat menitipkan pesan kepada Prabowo. "Negara kita negara agraris, semoga Indonesia ke depannya lebih baik, lebih bermartabat. Ya minimal se-Asia dulu."

Selain itu, ketika disinggung soal dugaan keterlibatan Prabowo dalam kerusuhan Mei 1998 itu, Awangga punya pandangannya sendiri. Dia melihat sosok mantan Pangkostrad itu hanya menjadi korban atas peristiwa tersebut.

"Menurut saya, dia yakin ada campur tangan ada pihak luar. Dia dijadikan korban, kalau dari pandangan saya. Apalagi posisi dia sangat strategis, ya Pangkostrad waktu itu" ucapnya.

Awangga tak menampik bila disebut memberi dukungan kepada Prabowo untuk Pilpres 9 Juli mendatang. Sebab, sebagai lulusan Trisakti, dirinya yakin dalam kasus Mei 98 itu merupakan peristiwa yang dirancang oleh rezim berkuasa kala itu.

"Untuk dukungan itu (Prabowo capres) dari saya pribadi. Karena beliau punya program yang jelas dan nyata untuk bangsa ini," ungkapnya.

"Nyatanya 16 tahun sudah enggak ada cerita lagi sekarang. Kalau menurut pandangan saya pribadi, (pelanggaran) HAM 98 itu adalah otoritas rezim yang berkuasa pada saat itu," tambah dia.

Informasi yang dihimpun merdeka.com, selain keluarga Elang, dalam pertemuan yang difasilitasi Forum Alumni dan Mahasiswa Trisakti itu juga dihadiri orang tua dari korban tragedi Trisakti lainnya, yakni Hery Hartanto, dan Hendriawan Lesmana. Sedangkan, Prabowo didampingi oleh Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadokusumo, Wakil Ketua Fadli Zon, Wakil Sekjen Sudaryono dan Koordinator Prabowo Media Center Budi Purnomo Karjodihardjo.

Seperti diketahui, Elang merupakan salah satu dari empat mahasiswa Trisakti yang tewas tertembak aparat saat berunjuk rasa tuntut Soeharto mundur dari kursi Presiden. Prabowo yang kala itu menjabat sebagai Pangkostrad disebut-sebut menjadi orang yang harus bertanggungjawab atas peristiwa tersebut.

(mdk/ded)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Prabowo Peluk & Cium Anak Korban Super Tucano AU Jatuh, Diangkat Jadi Anak Asuh
VIDEO: Prabowo Peluk & Cium Anak Korban Super Tucano AU Jatuh, Diangkat Jadi Anak Asuh

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengunjungi satu per satu kediaman para perwira TNI AU yang gugur dalam musibah jatuhnya dua pesawat EMB-314 Super Tucano

Baca Selengkapnya
Momen Haru Prabowo Temui Dua Putra Letkol Pnb Sandhara Gunawan 'Kasih Saya yang Urus Mereka jadi Anak Asuh Saya'
Momen Haru Prabowo Temui Dua Putra Letkol Pnb Sandhara Gunawan 'Kasih Saya yang Urus Mereka jadi Anak Asuh Saya'

Prabowo mengunjungi perwira TNI AU yang gugur dalam musibah jatuhnya pesawat, ia meminta untuk mengurus anak Letkol PnB Sandhara Gunawan.

Baca Selengkapnya
Kunjungi Keluarga Prajurit Korban Pesawat Super Tucano, Prabowo: Kalau Ada Apa-Apa Hubungi Saya
Kunjungi Keluarga Prajurit Korban Pesawat Super Tucano, Prabowo: Kalau Ada Apa-Apa Hubungi Saya

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto bertakziah ke kediaman prajurit TNI AU yang menjadi korban kecelakaan pesawat tempur Sumper Tucano

Baca Selengkapnya
Berduka Cita, Prabowo Janji Bantu Keluarga 4 Penerbang Gugur Saat Pesawat Super Tucano Jatuh
Berduka Cita, Prabowo Janji Bantu Keluarga 4 Penerbang Gugur Saat Pesawat Super Tucano Jatuh

Prabowo juga memberikan nomor telepon yang bisa dihubungi setiap saat.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Haru Prabowo ke Anak Pilot Super Tucano AU: Kalau Ada Apa-Apa Kamu Cari Saya
VIDEO: Pesan Haru Prabowo ke Anak Pilot Super Tucano AU: Kalau Ada Apa-Apa Kamu Cari Saya

Momen haru terlihat saat Prabowo bertemu dengan dua putra Letkol Pnb Sandhra Gunawan

Baca Selengkapnya
Masih Muda Dibawa ke Jakarta sama Jenderal Kopassus, Kini Perwira TNI & Anaknya Lulusan Akmil
Masih Muda Dibawa ke Jakarta sama Jenderal Kopassus, Kini Perwira TNI & Anaknya Lulusan Akmil

Berikut momen perwira TNI bertemu dengan Jenderal Kopassus yang membawanya ke Jakarta.

Baca Selengkapnya
Belum Resmi Mendukung, PSI Diundang Prabowo Bertemu SBY di Hambalang
Belum Resmi Mendukung, PSI Diundang Prabowo Bertemu SBY di Hambalang

PSI merasa tersanjung diundang Prabowo meskipun mereka belum mendukungnya.

Baca Selengkapnya
Ditemani Bestienya Letjen TNI, Momen Prabowo Ziarah ke Ayahnya Sampai Naik Motor ke Makam
Ditemani Bestienya Letjen TNI, Momen Prabowo Ziarah ke Ayahnya Sampai Naik Motor ke Makam

Momen Prabowo ziarah ke makam sang ayahanda ditemani oleh bestie sekaligus orang kepercayaannya yang merupakan seorang Letjen TNI.

Baca Selengkapnya
Momen Prabowo Bertemu Jenderal Teman Satu Kamar, Diberikan Kata-kata Luar Biasa
Momen Prabowo Bertemu Jenderal Teman Satu Kamar, Diberikan Kata-kata Luar Biasa

Prabowo tak sengaja bertemu dengan jenderal yang ternyata dulunya merupakan teman satu kamar. Prabowo pun mendapat kata-kata luar biasa.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Hormat Prabowo ke SBY, Ngaku Takut Kualat Datang Telat Acara Demokrat
VIDEO: Hormat Prabowo ke SBY, Ngaku Takut Kualat Datang Telat Acara Demokrat

Sempat menghadap Jokowi yang baru pulang dari Amerika, Prabowo mengaku tidak terlambat datang ke acara.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Prabowo Semangati Dua Bocah SD Korban Bully Cari Rongsokan
VIDEO: Prabowo Semangati Dua Bocah SD Korban Bully Cari Rongsokan "Lebih Mulia dari Maling!"

Dua bocah duduk di bangku Sekolah Dasar (SD), Lastri dan Lendri bertemu dengan calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya
Usai Ziarah Makam Orangtua, Prabowo Kunjungi Rumah Almarhum Jenderal Wismoyo Arismunandar
Usai Ziarah Makam Orangtua, Prabowo Kunjungi Rumah Almarhum Jenderal Wismoyo Arismunandar

Wismoyo diketahui pernah menjadi komandan Prabowo saat masih aktif sebagai prajurit TNI AD.

Baca Selengkapnya