Cerita Mangeat diusir dari kampung karena isu begu ganjang
Merdeka.com - Isu soal begu ganjang nyaris mengambil korban jiwa di Pangkatan, Labuhan Batu, Sumatera Utara terdengar meluas. Kali ini seorang pria tunanetra bernama Mangeat hampir dihakimi massa dan terpaksa pindah dari kampungnya karena dituduh memelihara makhluk halus dan melakukan ritual ilmu hitam.
Makhluk mistis satu ini hanya dikenal di daerah yang didiami etnis Batak Toba, terutama di Tapanuli Utara (Taput), Sumatera Utara. Namanya begu ganjang yang berarti hantu panjang.
Sebagian masyarakat Batak masih percaya adanya begu ganjang. Keberadaannya kerap menjadi kambing hitam jika ada fenomena yang dianggap aneh, seperti warga jatuh sakit atau meninggal secara mencurigakan.
-
Siapa yang menjaga tradisi Batak? Desa ini adalah tempat di mana tradisi adat Batak masih dijaga dengan baik.
-
Siapa yang percaya dengan mitos membatin? Mitos tentang 'membatin' atau memikirkan orang lain saat hamil adalah bagian dari kepercayaan dan tradisi yang beragam di Indonesia.
-
Apa yang dipercaya oleh masyarakat Sumatra Barat tentang Orang Bunian? Melansir dari beberapa sumber, beberapa orang Sumatra Barat percaya bahwa Orang Bunian atau Uhang Pandak ini kerap keluar hutan saat waktu maghrib tiba.
-
Apa makna tradisi Marpege-pege bagi masyarakat Batak Angkola? Marpege-pege merupakan salah satu bentuk dari rasa solidaritas, saling membantu dan toleransi antar anggota keluarga dan masyarakat khususnya dalam upacara perkawinan.
-
Apa tradisi leluhur yang masih dijalankan di Lebak Bitung? Warga di Kampung Lebak Bitung di Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok, Sukabumi, masih menjaga adat dan tradisi para pendahulunya di masa lampau.
-
Gimana Ikan Batak dikaitkan dengan masyarakat? Terakhir ada ikan dengan nama suku di Sumatra Utara yaitu Ikan Batak. Ikan yang satu ini begitu erat dengan masyarakatnya. Bagaimana tidak, ikan ini dijadikan persembahan saat acara adat.Ikan nokturnal ini rupanya menjadi pilihan lauk untuk makanan sehari-hari. Di sisi lain, sebagian orang menganggap ikan ini keramat dan tidak boleh dikonsumsi.
Lalu bagaimana kasus tersebut bisa terjadi? Berikut kisahnya:
Mangeat dituduh memelihara begu ganjang
Informasi dihimpun, peristiwa itu bermula dari aktivitas Mangeat yang memantik kecurigaan warga. Laki-laki berusia 55 tahun ini dicurigai sedang melakukan ritual di dekat rumah warga, Senin (21/07) malam.Warga setempat memang tengah mengkhawatirkan isu begu ganjang di desa mereka. Isu mistis ini merebak setelah sejumlah warga jatuh sakit dan meninggal mendadak.
Saat disergap, Mangeat memegang buntalan putih
Aktivitas Mangeat pun dikabarkan kepada warga lain. Mereka bersama-sama menyergapnya. Saat disergap, pria tunanetra itu memegang buntalan benang putih.Mangeat pun tidak bisa menjelaskan alasannya membawa benda itu. Mangeat nyaris dihakimi warga.Warga curiga aktivitas Mangeat terkait begu ganjang. Warga khawatir dengan begu ganjang yang diyakini bisa membunuh orang dengan cara misterius.
Nyaris diamuk massa
Mangeat nyaris menjadi korban amuk massa oleh warga yang mencurigainya sebagai pemilik begu ganjang. Beruntung dia diselamatkan setelah petugas kepolisian mengamankan dan membawanya ke Pos Polisi Pangkatan.Warga tidak membiarkan begitu saja. Mereka meminta agar Mangeat diusir dari desa itu. Warga takut Mangeat membunuh warga dengan mengerahkan begu ganjang.
Warga mengusir Mangeat dari desa
Permintaan warga agar mengusir Mangeat tidak bisa dipenuhi polisi. Hal itu karena tuduhan warga tidak bisa dibuktikan."Kami juga minta agar warga tidak mudah terprovokasi," kata Kapolsek Bilah Hilir AKP Heri kepada wartawan, Selasa (22/7).Meski demikian, Mangeat bersama istrinya tetap tidak kembali ke kediamannya. Keduanya meminta diantar ke kediaman keluarganya di desa lain.Mangeat takut warga masih marah dan suatu waktu kembali menganiayanya.
(mdk/has)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kini, kampung itu hanya menyisakan rumah yang terbengkalai. Beberapa rumah tampak sudah ambruk.
Baca SelengkapnyaDisaat semua warga pindah, keluarga ini memilih bertahan di kampung mati.
Baca SelengkapnyaIndonesia menyimpan beragam mitos-mitos yang menarik dan bikin penasaran. Mulai dari mitos tentang asal usul hingga hal yang mistis.
Baca SelengkapnyaWarisan leluhur Jakarta ini menghadirkan seni lisan, sastra hingga musik tradisional yang indah.
Baca SelengkapnyaBeberapa cerita rakyat mitos di Indonesia masih dipercaya masyarakat.
Baca SelengkapnyaSekilas bentuk batu mirip atap tenda hajatan yang memanjang. Kabarnya, bentuk ini dikaitkan dengan kejadian pemilik pesta pernikahan yang mendapat kutukan.
Baca SelengkapnyaDi balik keindahan Taman Gajah Bolong di Bojonegoro, ada beragam kisah masa lalu.
Baca SelengkapnyaAkses yang sulit membuat warga yang tinggal di sana sulit pergi ke mana-mana
Baca SelengkapnyaGunung Slamet dikaitkan dengan berbagai mitos gaib dan unik.
Baca SelengkapnyaKampung ini punya mitos yang diduga ditakuti para pejabat. Kabarnya, tak ada pejabat yang berani datang ke kampung ini.
Baca SelengkapnyaDipercaya bahwa area tersebut merupakan lahan yang harus dikosongkan. Bahkan, tak sedikit dari warga yang tak berani melintas di sana.
Baca SelengkapnyaPantang larang berisi ajaran-ajaran apa yang tidak boleh dilakukan.
Baca Selengkapnya