Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Curi 100 kg ikan tuna, kapal nelayan berbendera Malaysia ditangkap

Curi 100 kg ikan tuna, kapal nelayan berbendera Malaysia ditangkap Ilustrasi ikan tuna. ©Shutterstock/holbox

Merdeka.com - Direktorat Polair Polda Kalimantan Timur menangkap kapal nelayan berbendera Malaysia, di perbatasan perairan Kalimantan Utara, dengan pulau Sipadan dan Ligitan Malaysia. Di atas kapal tersebut, petugas menyita 100 kilogram ikan tuna segar.

Penangkapan dilakukan Selasa (31/5) kemarin sekitar pukul 10.00 WITA, berawal dari giat patroli satuan pangkalan II Ditpolair Polda Kaltim.

"Patroli dilakukan di perairan zona ekonomi eksklusif Indonesia," kata Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Fajar Setiawan, kepada merdeka.com, Rabu (1/6) malam.

Di tengah patroli, petugas menemukan kapal nelayan berbendara Sabah, Malaysia, di titik ZEE dengan koordinat 13' 51' 130" LU serta 118' 38' 300" BT. Kapal nelayan berbendera Malaysia itu, diduga melakukan aksi illegal fishing.

"Identitas kapal itu adalah KM Wafiqa bermesin 40 PK," ujar Fajar.

Dalam pemeriksaan petugas, kapal nelayan dengan pemilik atas nama Egal bin Pilmehani, warga desa Kampung Baru, pulau Kabul, Sabah Malaysia itu, tidak bisa menunjukkan surat dokumentasi pengangkutan ikan sebagaimana diatur dalam peraturan.

"Di atas kapal, ditemukan barang bukti sekitar 100 kilogram ikan tuna ya," sebut Fajar.

Dalam pengawalan petugas, pemilik kapal bersama kapal dan muatannya, digiring menuju ke markas satuan pangkalan II Ditpolair Polda Kaltim di Juwata, Tarakan. Petugas lantas memeriksa nelayan bersangkutan, dengan menyusun berita acara pemeriksaan.

"Kita lakukan pemeriksaan awal, sambil kita koordinasikan ke PSDKP (Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan) KKP Tarakan," jelasnya.

Pemilik kapal dijerat dengan pasal 92 junto pasal 26 ayat 1 dan atau pasal 93 ayat 2 dan pasal 27 ayat 2 Undang-undang RI No 45 tahun 2009 tentang perubahan atas Undang-undang No 31 tahun 2004 tentang Perikanan.

(mdk/sho)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
KKP Tangkap Kapal Asing Berbendera Filipina Illegal Fishing di Laut Sulawesi
KKP Tangkap Kapal Asing Berbendera Filipina Illegal Fishing di Laut Sulawesi

Kapal Ikan Asing tersebut disangkakan dengan dugaan penggaran Pasal 92 Jo Pasal 26 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Polisi Kejar-kejaran dengan Kapal Pencuri Ikan Berbendera Vietnam di Laut Natuna Utara, Begini Kronologinya
Polisi Kejar-kejaran dengan Kapal Pencuri Ikan Berbendera Vietnam di Laut Natuna Utara, Begini Kronologinya

Dua KIA berbendera Vietnam dengan nama KG 9324 TS dan 90520 TS akhirnya berhasil diamankan polisi.

Baca Selengkapnya
Polisi Tangkap Kapal Pencuri Ikan Berbendera Malaysia di Selat Malaka Kepri
Polisi Tangkap Kapal Pencuri Ikan Berbendera Malaysia di Selat Malaka Kepri

"KIA berbendera Malaysia tersebut diamankan di perairan Selat Malaka Kepulauan Riau," kata Brigjen Trunoyudo

Baca Selengkapnya
Nelayan Banyuwangi Terima Dua Kapal Rampasan Ilegal Fishing dari KKP
Nelayan Banyuwangi Terima Dua Kapal Rampasan Ilegal Fishing dari KKP

KKP menyerahkan dua kapal ikan barang milik negara yang berasal dari barang rampasan ke nelayan Banyuwangi.

Baca Selengkapnya
Delapan Nelayan Indonesia Ditangkap Malaysia
Delapan Nelayan Indonesia Ditangkap Malaysia

Kapal yang ditangkap berkapasitas di bawah lima Gross tonnage (GT) dan alat tangkap yang digunakan pancing.

Baca Selengkapnya
Heroik, Aksi Kejar-kejaran Polair Tangkap Pembawa Bahan Peledak di Perairan Teluk Kupang
Heroik, Aksi Kejar-kejaran Polair Tangkap Pembawa Bahan Peledak di Perairan Teluk Kupang

Petugas sampai melompat ke atas perahu motor, mengambil alih kemudi, dan mengamankan dua pelaku di atas perahu.

Baca Selengkapnya
Geledah Speedboat Mencurigakan, Polisi Temukan Benih Lobster Senilai Rp20 Miliar
Geledah Speedboat Mencurigakan, Polisi Temukan Benih Lobster Senilai Rp20 Miliar

Pelaku membawa 20 kotak stereofoam berisi benih lobster.

Baca Selengkapnya
Bea Cukai Tangkap Kapal Pembawa Ratusan Kantong Pakaian Bekas Impor di Riau, 2 Orang Jadi Tersangka
Bea Cukai Tangkap Kapal Pembawa Ratusan Kantong Pakaian Bekas Impor di Riau, 2 Orang Jadi Tersangka

Bea Cukai Riau kembali menangkap kapal pembawa pakai bekas impor yang masuk ke wilayah Indonesia

Baca Selengkapnya
Duet Polri-PPATK Bongkar Kasus Bandar Besar Narkoba Malaysia, Tumpukan Duit Miliaran & Moge Dipamerkan
Duet Polri-PPATK Bongkar Kasus Bandar Besar Narkoba Malaysia, Tumpukan Duit Miliaran & Moge Dipamerkan

Polri membongkar kasus sindikat bandar narkoba jaringan Malaysia-Indonesia.

Baca Selengkapnya
Bea Cukai dan BNN Bongkar Penyelundupan Narkoba Modus Teh China di Tangki Bahan Bakar Kapal
Bea Cukai dan BNN Bongkar Penyelundupan Narkoba Modus Teh China di Tangki Bahan Bakar Kapal

Ratusan kilogram narkoba jenis sabu hendak diselundupkan melalui perairan Kepulauan Riau

Baca Selengkapnya
Kapal Angkut 45 Ton Beras Tenggelam
Kapal Angkut 45 Ton Beras Tenggelam

Kapal yang memuat 40 ton beras dan 30 tabung elpiji tenggelam usai dihantam ombak saat berada di Perairan Selayar.

Baca Selengkapnya
86 Kg Sabu dari Thailand & Malaysia Diselundupkan ke Aceh Pakai Kapal Nelayan, Pelaku Bawa Dua Pucuk Senpi
86 Kg Sabu dari Thailand & Malaysia Diselundupkan ke Aceh Pakai Kapal Nelayan, Pelaku Bawa Dua Pucuk Senpi

Saat ini para tersangka dan barang bukti 86 kilogram sabu serta 2 pucuk senjata api telah diamankan di Bareskrim Polri.

Baca Selengkapnya