Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dahsyatnya membaca ayat kursi bagi orang muslim

Dahsyatnya membaca ayat kursi bagi orang muslim Alquran. shutterstock/Egypix

Merdeka.com - Ayat Kursi mempunyai kedudukan yang besar. Dinamakan Al-Kursi atau Ayat Kursi karena mengandung makna besar. Ayat ini merupakan ayat paling agung di dalam Alquran. Ayat Kursi, diturunkan pada waktu malam kepada Nabi Muhammad SAW. Ketika Ayat Kursi turun, maka turunlah bersamanya 70 ribu malaikat yang mulia.

Baca juga: Surat An Nas Artinya Manusia Hukum Bacaan Asbabun Nuzul

Allah SWT berfirman, "Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia yang hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan bumi. Tiada yang dapat memberi syafa'at di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar". (QS Al-Baqarah ayat 255).

Menurut buku Ayat Kursi dan Ayat Cahaya di Atas Cahaya, karangan Imam Ibnu Katsir menggambarkan bahwa Ayat Kursi merupakan keagungan Allah. Dia yang berkuasa sepenuhnya atas makhluk ciptaan-Nya, Maha Mengetahui lagi Maha Mendengar baik secara lahir maupun batin.

Ayat ini penuh dengan 1001 'khasiat' karena dengan membaca Ayat Kursi dapat berlindung dari gangguan setan, dan juga sebagai syafaat untuk kita di akhirat nanti.

Dikutip dari buku 5 Amalan Penyuci Hati karangan Ali Akbar bin Aqil, Ayat Kursi memiliki beberapa keutamaan, di antaranya:

1. Ayat Kursi merupakan ayat yang paling agung di dalam Alquran, Rasulullah SAW bersabda 'Apakah kau tahu, ayat manakah yang paling agung dalam kitab Allah?' Ubay menjawab, 'Allah dan Rasul-Nya yang paling tahu.' Rasul menjawab, 'Allahu laa ilaa ha illaa huwal qoyyuum'. Lalu, beliau menepuk dadaku dan berkata, 'Semoga kau bahagia dengan ilmu yang kau miliki'. (HR Imam Muslim dari Ubay bin Kaab).

2. Ayat Kursi merupakan salah satu bacaan zikir yang perlu kita ucapkan sehari-hari, baik sebelum tidur agar terhindar dari gangguan setan dan sejenisnya. "Apabila kau mendatangi tempat tidur (di malam hari), bacalah Ayat Kursi, niscaya Allah akan senantiasa menjagamu dan setan tidak akan mendekatimu hingga waktu pagi". (HR Bukhari)

3. Dengan membaca Ayat Kursi seusai salat, seorang mukmin dapat melenggang ke surga Allah SWT.

4. Ketika kita membaca Ayat Kursi, kita akan dilindungi dari segala macam marabahaya, baik secara nampak atau tidak nampak. Rasulullah SAW bersabda, "Bacalah Ayat Kursi, ayat itu akan melindungimu dan keturunanmu, melindungi kediamanmu dan bahkan melindungi rumah-rumah yang bersebelahan di sekitarmu.

Selain itu, apabila seorang muslim membaca Ayat Kursi sebanyak 12 kali lalu berwudhu dan mengerjakan salat subuh, maka Allah SWT akan menjaganya dari kejahatan setan. Sebelum memulai sebuah perjalanan, hendaklah baca Ayat Kursi sebanyak 3 kali agar terhidar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Apabila kita membaca ayat kursi sebanyak 100 kali pada tengah malam setelah melaksanakan salat hajat, maka keinginan kita akan dikabulkan oleh Allah SWT.

(mdk/hhw)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Bacaan Doa Khotmil Quran Kudus dalam Bahasa Arab, Latin Beserta Artinya
Bacaan Doa Khotmil Quran Kudus dalam Bahasa Arab, Latin Beserta Artinya

Ketahui bacaan doa Khotmil Quran Kudus berikut ini dalam Bahasa Arab, latin dan artinya.

Baca Selengkapnya
Doa Ayat Kursi dan Artinya, Amalan Sederhana Banyak Manfaat
Doa Ayat Kursi dan Artinya, Amalan Sederhana Banyak Manfaat

Ayat Kursi, amalan doa sederhana yang dapat diamalkan sehari-hari.

Baca Selengkapnya
Bacaan Ayat Kursi Latin dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan
Bacaan Ayat Kursi Latin dan Keutamaannya, Perlu Diamalkan

Umat muslim dianjurkan untuk mengamalkan bacaan ayat kursi karena memiliki banyak keutamaan.

Baca Selengkapnya
Doa setelah Yasinan Latin dan Artinya, Baik untuk Diamalkan
Doa setelah Yasinan Latin dan Artinya, Baik untuk Diamalkan

Surat Yasin berisikan tentang hukuman bagi orang-orang kafir.

Baca Selengkapnya
Sujud Tilawah adalah Sujud karena Adanya Ayat Sajdah, Berikut Bacaan dan Tata Caranya
Sujud Tilawah adalah Sujud karena Adanya Ayat Sajdah, Berikut Bacaan dan Tata Caranya

Sujud Tilawah adalah sujud yang dilakukan setelah membaca atau mendengar ayat-ayat tertentu dalam Al-Qur'an yang memiliki keutamaan sujud.

Baca Selengkapnya
Bacaan Ayat Kursi Latin, Ketahui Manfaat Amalannya
Bacaan Ayat Kursi Latin, Ketahui Manfaat Amalannya

Ayat Kursi, ayat sederhana yang mengandung banyak manfaat.

Baca Selengkapnya
Niat Sholat Lailatul Qadar 2 Rakaat, Ketahui Juga Tata Caranya
Niat Sholat Lailatul Qadar 2 Rakaat, Ketahui Juga Tata Caranya

Lailatul Qadar adalah berkah bulan Ramadan yang patut disambut dengan segenap jiwa oleh umat muslim.

Baca Selengkapnya