Damri Uji Coba Bus Listrik di Bandara Soekarno-Hatta
Merdeka.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mendukung uji coba operasional bus listrik oleh Damri yang dilakukan di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pada Kamis (25/11).
Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi mengatakan uji coba tersebut dilakukan dalam rangka percepatan program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) untuk transportasi jalan di Indonesia sesuai Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019.
"Untuk mendorong percepatan program KBLBB tersebut, Kementerian Perhubungan akan menerbitkan beberapa regulasi yakni penggunaan KBLBB sebagai kendaraan operasional Kemenhub, serta mendorong angkutan umum seperti Transjakarta, Damri, angkutan bandara untuk menggunakan bus dengan tenaga listrik, dan mendorong program Buy The Service (BTS) di beberapa kota," kata Budi Setiyadi dalam kegiatan uji coba bus listrik sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun ke-75 Perum Damri seperti dilansir Antara.
-
Bagaimana Pemprov Kaltim mendorong Perusda MBS untuk menerapkan bisnis kendaraan listrik? 'Saya mendorong ke depan, MBS mulai menggunakan kendaraan non fosil. Kendaraan itu bisa dipinjam atau disewakan,' ujarnya Akmal kepada wartawan.
-
Kapan Damri akan belanja bus listrik? Perum Damri mengusulkan Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp1 triliun untuk 2025 yang akan digunakan untuk penyediaan 100 bus listrik Transjakarta dan peremajaan bus diesel angkutan perintis.
-
Kenapa Damri butuh PMN untuk bus listrik? Ekuitas perusahaan juga belum mampu untuk berinvestasi dalam penggantian alat produksi bus untuk dua segmen ini,' ucap Setia dilansir dari Antara, Selasa (9/7).
-
Mengapa PLN dukung kendaraan listrik? “PLN siap mendukung upaya pemerintah dalam mendorong ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Pengguna EV tidak perlu risau, sebab infrastruktur telah dibangun lebih merata. Apalagi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU), dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) telah siap, mudah dan nyaman digunakan,“ kata Darmawan.
-
Apa alat transportasi pertama Damri? Armada pertama Damri bukan kendaraan bermotor, melainkan gerobak yang ditarik dua ekor sapi.
-
Bagaimana TransJakarta rute Kalideres-Bandara Soetta dikawal selama uji coba? Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan.
Budi mengatakan saat ini Kemenhub bersama dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, akan menyiapkan pengembangan peta jalan dalam rangka mendukung percepatan program KBLBB.
Selain itu, Kemenhub juga tengah menyiapkan sejumlah langkah di antaranya adalah merencanakan penggunaan KBLBB sebagai kendaraan operasional pada tiga kota percontohan yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat dan Bali.
Ia juga berharap agar Damri dapat meningkatkan nilai perusahaan dan mampu memberikan kontribusi yang optimal bagi bangsa dan negara.
Momentum HUT Damri diharapkan dapat memberikan inovasi serta meningkatkan pelayanan untuk menghubungkan antara satu daerah dengan daerah lainnya agar manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Indonesia.
"Telah terbukti bahwa Damri mampu bertahan dan dapat bersaing dengan perusahaan transportasi swasta yang ada dengan berbagai jenis pelayanan yang ditawarkan serta tetap berorientasi kepada kualitas pelayanan yang prima," ujarnya.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mulai melakukan uji coba moda transportasi Bus Transjakarta rute Terminal Kalideres-Bandara Soekarno Hatta pada Rabu (5/7).
Baca SelengkapnyaOperator taksi terbang di IKN wajib memiliki izin dari aviasi internasional yakni ICAO-IATA.
Baca SelengkapnyaKepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Bambang Susantono berencana menguji coba langsung taksi terbang di Samarinda.
Baca SelengkapnyaPT KAI (Persero) terus berbenah jelang uji coba LRT Jabodebek pada 12 Juli hingga 15 Agustus 2023.
Baca SelengkapnyaPemerintah Provinsi DKI Jakarta telah meluncurkan uji coba Transjakarta untuk rute keberangkatan dari Terminal Kalideres menuju Bandara Soekarno Hatta.
Baca SelengkapnyaJokowi memulai perjalanan dari Stasiun KCJB Halim menuju Stasiun Padalarang.
Baca SelengkapnyaBudi menyebut akan memberikan harga BBM khusus untuk mitra Grab.
Baca SelengkapnyaWakil Menteri BUMN I Kartika Wirjoatmodjo meyakini, persiapan jelang operasional tersebut sudah sesuai skenario.
Baca SelengkapnyaOtorita IKN melakukan uji coba terbangkan taksi tanpa awak di Bandara APT Pranoto Samarinda.
Baca SelengkapnyaBus listrik ini juga sudah dilengkapi dengan penyejuk ruangan dan fasilitas yang ramah bagi penyandang disabilitas.
Baca SelengkapnyaMenteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkapkan tamu-tamu VIP untuk HUT Kemerdekaan RI di IKN harus menggunakan kendaraan listrik.
Baca SelengkapnyaTaksi terbang tersebut rencananya akan diuji coba dalam tiga atau empat bulan ke depan.
Baca Selengkapnya