Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Demi pulang kampung, pemudik di Singkawang nekat duduk di atap mobil

Demi pulang kampung, pemudik di Singkawang nekat duduk di atap mobil Ilustrasi Mudik. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Puluhan penumpang diturunkan polisi di Jalan Pasir Panjang, Kota Singkawang, Kalimantan Barat. Bukan tanpa alasan polisi menurunkan mereka. Ramainya arus mudik membuat para penumpang duduk hingga atap mobil.

"Duduk di atap mobil rawan kecelakaan fatal. Oleh karena itu mereka kami turunkan, " kata Kasat Lantas Polres Singkawang, Iptu Fauzan, Senin (11/7).

Dilansir Antara. Fauzan meminta agar para sopir untuk tidak mengangkut penumpang di atap mobil. Sebab, nyawa tidak dapat diganti dengan uang.

"Apabila tetap memaksakan akan kami tindak tegas," tegas Fauzan.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Singkawang, Sumastro sebelumnya telah mengimbau kepada supir untuk peduli terhadap keselamatan penumpang.

"Jangan mentang-mentang panen tahunan, lalu lupa dengan keselamatan penumpang, sehingga membawa bus ugal-ugalan, tidak peduli penumpang sampai ke atas atap mobil. Pikirkan, kalau yang dibawa ini manusia bukan kardus, sehingga pengemudi harus bertanggung jawab dengan hal itu," ungkap Sumastro.

Untuk mengantisipasi adanya lonjakan penumpang selama liburan Idul Fitri, pihaknya telah menyediakan dua bus untuk warga berwisata ke Pasir Panjang.

"Kita sudah siapkan dua buah bus guna mengantisipasi lonjakan penumpang yang akan bertamasya ke obyek wisata Pasir Panjang," lanjutnya.

Dua bus itu, akan disiapkan di simpang VIT (penumpang yang datang dari Sambas) dan Bagak Sahwa (penumpang dari arah Bengkayang).

"Kalau ada bus kelebihan penumpang dan masuk ke area Singkawang, akan kami masukkan penumpangnya ke bus kami. Penumpang mau ke mana, kami antarkan dan tanpa biaya," tutur Sumastro.

Dengan disiapkannya dua bus itu, setidaknya pihaknya telah memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Artinya, negara hadir dan siap melayani masyarakat," pungkasnya. (mdk/ang)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Pengakuan Petugas Dishub Nemplok Mobil Melaju Kencang Zig-Zag Sempat Tabrak Motor
VIDEO: Pengakuan Petugas Dishub Nemplok Mobil Melaju Kencang Zig-Zag Sempat Tabrak Motor

Beredar video di media sosial memperlihatkan pengendara mobil cekcok dengan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Viral Polisi ‘Nemplok’ di Kap Mobil, Begini Faktanya
Viral Polisi ‘Nemplok’ di Kap Mobil, Begini Faktanya

Dalam video tersebut, awalnya polisi ingin menghentikan laju pengendara mobil merek Honda warna abu-abu.

Baca Selengkapnya
Buntut Viral Video Petugas Terbawa di Kap Mobil, Dishub Bakal Dipanggil DPRD
Buntut Viral Video Petugas Terbawa di Kap Mobil, Dishub Bakal Dipanggil DPRD

Buntut Viral Video Petugas Terbawa di Kap Mobil, Dishub Bakal Dipanggil DPRD

Baca Selengkapnya
Fakta Penampakan Pocong Naik Mobil Pikap di Tanjakan Slumprit Gunungkidul
Fakta Penampakan Pocong Naik Mobil Pikap di Tanjakan Slumprit Gunungkidul

Ada mobil pikap dengan sosok putih di atasnya menyerupai pocong melintas di jalanan

Baca Selengkapnya
10 Potret Mobil Travel Bawa Muatan Ekstrem, Banyak Banget sampai Menggunung
10 Potret Mobil Travel Bawa Muatan Ekstrem, Banyak Banget sampai Menggunung

Ada saja kelakuan sopir travel yang nekat membawa muatan menggunung. Simak yuk!

Baca Selengkapnya
FOTO: Potret Lelah Para Pemudik yang Terpaksa Tidur di Pelabuhan Merak saat Terjebak Antrean Masuk Kapal Berjam-jam
FOTO: Potret Lelah Para Pemudik yang Terpaksa Tidur di Pelabuhan Merak saat Terjebak Antrean Masuk Kapal Berjam-jam

Banyak para pemudik harus rela terjebak antrean panjang hingga berjam jam untuk bisa menyeberang ke Pelabuhan Bakauheni.

Baca Selengkapnya
Konvoi Pejabat Diikuti Sedan Mewah, Polisi Pengawal Ambil Tindakan Sampai Bikin Wajah Pengemudi Pucat
Konvoi Pejabat Diikuti Sedan Mewah, Polisi Pengawal Ambil Tindakan Sampai Bikin Wajah Pengemudi Pucat

Viral polisi pengawal tegur pengemudi sedan mewah bandel yang buntuti konvoi pejabat. Simak ulasan berikut ini.

Baca Selengkapnya